Peresmian Aula TK Darma Kumala, Bunda PAUD Tabanan Tekankan Pentingnya Dukungan PAUD
- account_circle arash news
- calendar_month Minggu, 7 Sep 2025
- visibility 28
- comment 0 komentar

Tabanan – Suasana penuh kebersamaan mewarnai peresmian Aula TK Darma Kumala di Desa Penatahan, Kecamatan Penebel, Kabupaten Tabanan, Minggu (7/9). Acara yang dirangkaikan dengan pemelaspasan bangunan ini dihadiri Bunda PAUD Kabupaten Tabanan, Ny. Rai Wahyuni Sanjaya, usai melaksanakan persembahyangan Purnama Sasih Ketiga bersama Bupati Tabanan di Pura Luhur Batukau.
Dalam sambutannya, Bunda Rai menyampaikan apresiasi karena aula tersebut terwujud dari dana desa, sebagai bukti perhatian pemerintah desa terhadap pendidikan usia dini. Ia menegaskan, aula bukan sekadar bangunan fisik, melainkan wadah penting untuk mendukung tumbuh kembang anak.
Selain sebagai sarana belajar PAUD, aula ini juga diperuntukkan sebagai fasilitas serbaguna bagi masyarakat. Bunda Rai menekankan pentingnya wajib belajar satu tahun pra-sekolah bagi seluruh anak, sekaligus mengajak masyarakat untuk bersama-sama mendukung layanan PAUD yang berkualitas dan merata.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar