Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Kolaborasi Pemerintah dan Babinsa Wujudkan Pengawasan Distribusi Gas Elpiji 3 Kg

Kolaborasi Pemerintah dan Babinsa Wujudkan Pengawasan Distribusi Gas Elpiji 3 Kg

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 33
  • comment 0 komentar

Bolo-Bima, Kamis 17 Juli 2025 — Serda Zikrullah Muslim, Babinsa Desa Rato Koramil 1608-02/Bolo menghadiri rapat penting terkait penyaluran Gas Elpiji 3 Kg bersubsidi untuk warga miskin. Rapat yang berlangsung di Desa Rato ini membahas kelangkaan gas yang terjadi belakangan ini serta solusi konkret untuk mengatasinya.

Rapat ini dihadiri oleh Kabid Perdagangan Kabupaten Bima Budi Gunawan, S.E, Camat Bolo Dra. Hj. Abrabiah, Kasi Perekonomian Kecamatan Bolo, Kepala Desa Rato Ir. Ahmadi, Bhabinkamtibmas, Bhabintrantibum, Ketua BPD, para agen pangkalan, Karang Taruna, dan tokoh masyarakat. Kepala Desa Rato menyampaikan bahwa meskipun terdapat 16 pangkalan di desanya, pengawasan distribusi masih perlu diperketat, dan meminta dukungan kebijakan dari Pemkab Bima.

Camat Bolo menegaskan agar gas bersubsidi hanya diberikan kepada warga yang benar-benar berhak, dan melarang penjualan kepada PNS maupun pengecer. Ia juga meminta laporan dari agen jika terjadi pelanggaran distribusi, guna menjaga ketepatan sasaran program subsidi ini.

Kehadiran Babinsa dalam rapat ini mencerminkan peran aktif TNI dalam mendukung kebijakan pemerintah daerah, terutama dalam menjamin distribusi bantuan tepat sasaran. Diharapkan melalui rapat ini, kelangkaan gas dapat diatasi dan masyarakat miskin memperoleh haknya secara adil dan transparan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Hadir di Tengah Warga: Babinsa Ende Dengarkan Aspirasi Masyarakat Nggesa Biri

    TNI Hadir di Tengah Warga: Babinsa Ende Dengarkan Aspirasi Masyarakat Nggesa Biri

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka menjalankan tugas kewilayahan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Dasilva, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nggesa Biri, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende, pada Selasa pagi (14/10/2025) pukul 08.05 WITA hingga selesai. Kegiatan ini merupakan bentuk nyata peran aktif Babinsa dalam menciptakan rasa aman dan menjaga situasi kondusif […]

  • Sat Lantas Karangasem Berikan Pelayanan SAMSAT Keliling

    Sat Lantas Karangasem Berikan Pelayanan SAMSAT Keliling

    • calendar_month Senin, 8 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem Unit Regident Sat Lantas Polres Karangasem melaksanakan giat Samsat Keliling di wilayah Polsek Abang, tepatnya di lapangan Gajah Wea Abang Pada hari Senin, 8 September 2025 pukul 11.00 Wita. Pelayanan sidik jari ke banjar atau desa ini merupakan bagian dari trobosan kreatif Polres Karangasem yang disebut Tedun Banjar. Tedun Banjar […]

  • Bhabinkamtibmas Singakerta Serahkan Sarana Kontak untuk Kelompok Masyarakat

    Bhabinkamtibmas Singakerta Serahkan Sarana Kontak untuk Kelompok Masyarakat

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud Aiptu I Made Widastra melaksanakan kegiatan penyerahan sarana kontak kepada Kelompok Masyarakat Banjar Dangin Labak Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Rabu (05/11/2025). Sarana kontak yang diserahkan berupa sapu lidi dan Serok sampah yang diharapkan dapat menunjang kegiatan kebersihan serta kemasyarakatan di lingkungan. Kapolsek […]

  • Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Omesuri Bersama Warga Kerja Bakti

    Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Omesuri Bersama Warga Kerja Bakti

    • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Lembata – Untuk menumbuhkan semangat gotong royong serta kepedulian terhadap kebersihan lingkungan, Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Serda Salahuddin, melaksanakan kegiatan kerja bakti pembersihan jalan di sekitar Desa Balauring, Kecamatan Omesuri, Kabupaten Lembata. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Jumat, 09 Januari 2026, dengan melibatkan anggota Koramil 1624-04/Omesuri serta masyarakat Desa Balauring. Sasaran kerja bakti difokuskan pada pembersihan rumput […]

  • Pantau Kunjungan Wisatawan di Akhir Pekan Polsek Bangli Sambangi Obyek Desa Wisata Penglipuran*

    Pantau Kunjungan Wisatawan di Akhir Pekan Polsek Bangli Sambangi Obyek Desa Wisata Penglipuran*

    • calendar_month Sabtu, 22 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali, Polres Bangli, Polsek Bangli, – Pantau kunjungan wisatawan dan memastikan keamanan dari berbagai gangguan kamtibmas, anggota Polsek Bangli Polres Bangli melaksanakan patroli ke berbagai tempat wisata yang berada di daerah kecamatan Bangli. Terkait dengan hal tersebut Pawas AKP I Wayan Sarta didampingi Padal bersama anggota melaksanakan patroli dialogis untuk mengantisipasi dan memantau kunjungan […]

  • Pengecekan Personel Tahap Akhir Satgas TMMD 125, Warga Batuan Apresiasi Kehadiran TNI

    Pengecekan Personel Tahap Akhir Satgas TMMD 125, Warga Batuan Apresiasi Kehadiran TNI

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (20/8/2025). Menjelang berakhirnya program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025, jajaran Satgas TMMD di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, melakukan pengecekan personel tahap akhir. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., bersama Dan SSK, Lettu Cpl I Nyoman Prajana, untuk memastikan […]

expand_less