Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dekat dengan Rakyat, Babinsa Serka Petrus Gobhe Lakukan Komsos di Ndona Timur

Dekat dengan Rakyat, Babinsa Serka Petrus Gobhe Lakukan Komsos di Ndona Timur

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Ende, – Dalam rangka mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serka Petrus Gobhe, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pemantauan Wilayah (Pamwil) pada Sabtu (6/9), bertempat di Dusun Wololele, Desa Sokoria Selatan, Kecamatan Ndona Timur, Kabupaten Ende.

Kegiatan dimulai pada pukul 11.30 WITA dan berlangsung hingga selesai. Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk menjalin komunikasi yang baik antara Babinsa dengan masyarakat serta memberikan imbauan kepada warga agar senantiasa menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di lingkungan tempat tinggal masing-masing.

“Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan mampu menjadi jembatan komunikasi dan solusi atas berbagai persoalan yang terjadi di lingkungan warga,” ungkap Serka Petrus Gobhe.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa turut memantau situasi keamanan wilayah, memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat, serta menerima berbagai masukan dan keluhan dari warga untuk kemudian dikoordinasikan dengan pemerintah setempat.

Sejumlah tokoh masyarakat dan warga sekitar turut hadir dan menyambut positif kegiatan tersebut. Antusiasme masyarakat menunjukkan tingginya kepercayaan terhadap peran TNI, khususnya Babinsa, dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah.

Kegiatan Komsos dan Pamwil berlangsung dengan aman, lancar, dan tertib. Ini merupakan bagian dari tugas pokok Satuan Komando Kewilayahan (Satkowil) sebagai garda terdepan TNI AD dalam membina dan menjaga stabilitas di wilayah teritorial.

“Masyarakat sangat senang dan menyambut baik kehadiran Babinsa yang aktif hadir di tengah-tengah mereka,” tutup Serka Petrus.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Ayunan Gelar Sidak Penduduk Pendatang dan Patroli, Wujudkan Ketertiban, Keamanan, dan Kesiapsiagaan Bencana

    Babinsa Desa Ayunan Gelar Sidak Penduduk Pendatang dan Patroli, Wujudkan Ketertiban, Keamanan, dan Kesiapsiagaan Bencana

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Badung, 16 September 2025 – Dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) sekaligus meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam, Babinsa Desa Ayunan, Peltu Dewa Agung Putra Ardiyasa, bersama unsur terkait melaksanakan kegiatan Sidak penduduk pendatang dan patroli keliling wilayah Desa Ayunan, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, pada Selasa (16/9) malam. Kegiatan yang dimulai pukul […]

  • Pasukan TNI dari Kodim 1607/Bima  Meriahkan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kota Bima

    Pasukan TNI dari Kodim 1607/Bima Meriahkan Upacara Hari Kesaktian Pancasila di Kota Bima

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rabu, 1 Oktober 2025 – Upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila tingkat Kota Bima tahun 2025 digelar di Lapangan Kantor Walikota Bima, Jalan Soekarno-Hatta, Kelurahan Penatoi, Kecamatan Mpunda. Acara berlangsung dengan khidmat dan dihadiri oleh para pejabat penting serta unsur pemerintahan di Kota Bima. Walikota Bima H. A. Rahman H. Abidin, SE bertindak selaku Inspektur Upacara. […]

  • Tumbuhkan Semangat Belajar, Babinsa Sumita Didik Anak-Anak TK dengan Nilai Kebersihan dan Kedisiplinan

    Tumbuhkan Semangat Belajar, Babinsa Sumita Didik Anak-Anak TK dengan Nilai Kebersihan dan Kedisiplinan

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Gianyar – Sumita, Kamis (23/10/2025) Dalam rangka mewujudkan generasi muda yang berkarakter, Babinsa Desa Sumita Koramil 1616-01/Gianyar Kopka I Made Juliarta melaksanakan kegiatan pendampingan kepada anak-anak TK Kumara Santhi Desa Sumita, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan ini bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan rasa cinta tanah air sejak dini kepada para siswa. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa memberikan […]

  • Babinsa Kopka Edwin D.P Dampingi Masyarakat Saat Portal Buka Tutup Jalan Trans Ende-Maumere

    Babinsa Kopka Edwin D.P Dampingi Masyarakat Saat Portal Buka Tutup Jalan Trans Ende-Maumere

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di portal buka tutup jalan trans Ende-Maumere, tepatnya di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, pada Senin pagi. Kegiatan dimulai pada pukul 09.00 WITA dan berjalan hingga selesai dengan tujuan memantau keamanan serta kelancaran arus kendaraan di lokasi portal. […]

  • Sinergi TNI-Polri Amankan Situasi Aksi Massa di PT. Bo’a Development, Rote Ndao

    Sinergi TNI-Polri Amankan Situasi Aksi Massa di PT. Bo’a Development, Rote Ndao

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua Pelda Suandrik melaksanakan kegiatan pemantauan terhadap aksi massa yang berlangsung di depan PT. Bo’a Development, tepatnya di Pos 2 RT 001/RW 001 Dusun Oemau, Desa Bo’a, Kecamatan Rote Barat, pada Senin (20/10/2025) pukul 11.00 WITA hingga selesai. Aksi massa […]

  • Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Warga di Desa Alas Selatan

    Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad Bantu Padamkan Kebakaran Rumah Warga di Desa Alas Selatan

    • calendar_month Rabu, 12 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Malaka, Nusa Tenggara Timur — Personel Pos Haslot dan Pos Motamasin Satgas Pamtas RI-RDTL Yonarmed 12 Kostrad bersama warga setempat bergotong royong memadamkan kebakaran rumah warga di Desa Alas Selatan, Kecamatan Kobalima Timur, Kabupaten Malaka, Nusa Tenggara Timur. Aksi cepat tanggap para prajurit ini berhasil membantu mencegah api meluas ke rumah-rumah lainnya. (Rabu, 12 November […]

expand_less