Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Anjangsana Satgas Yonif 743/PSY Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat Puncak Jaya

Anjangsana Satgas Yonif 743/PSY Tingkatkan Kedekatan dengan Masyarakat Puncak Jaya

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 5 Sep 2025
  • visibility 21
  • comment 0 komentar

Puncak Jaya – Di balik hamparan hijau pegunungan Papua yang memeluk langit, Prajurit Satgas Yonif 743/PSY Pos Tinolok kembali menorehkan jejak kasih. Langkah penuh persaudaraan itu hadir di Kampung Tinolok, Distrik Mulia, Kabupaten Puncak Jaya, Jumat (5/09/25). Melalui anjangsana yang disertai pelayanan kesehatan bagi masyarakat.

Dalam suasana sederhana, kehangatan terjalin di tengah tawa anak-anak dan senyum tulus mama-mama Papua. Prajurit TNI Angkatan Darat yang tergabung dalam Satgas Yonif 743/PSY menyapa masyarakat dengan hati, menghadirkan sentuhan persaudaraan dan kepedulian.

Danpos Tinolok, Letda Inf Gideon Sanusi, menuturkan bahwa kehadiran prajurit Satgas Yonif 743/PSY bukan sekadar menjaga perbatasan tetapi juga merawat kasih persaudaraan bersama masyarakat terkhususnya di Kampung Tinolok.

“Kami datang untuk berbagi, bukan hanya dalam tugas, tetapi juga dalam rasa kemanusiaan. Melihat senyum masyarakat adalah kebahagiaan terbesar bagi kami,” ujarnya.

Di sela kegiatan, masyarakat terlihat antusias mendapatkan layanan kesehatan. Pemeriksaan tekanan darah, pengobatan ringan, hingga penyuluhan kesehatan dilakukan dengan penuh kesabaran. Anak-anak pun tak henti menyapa Prajurit dengan canda dan tawa.

Salah satu warga, Mama Maria Wonda, menyampaikan rasa syukur.
“Terima kasih banyak Anak-anak Pos, sdh datang bantu kita di kampung. Torang senang, ada Anak-anak yang jaga dan kasih sayang sama torang. Tuhan jaga Anak-anak selalu,” ungkapnya

Kehadiran Satgas Yonif 743/PSY di tanah Papua bukan sekadar langkah tugas, tetapi juga jalan kasih yang menembus batas. Di tanah Puncak Jaya yang elok, Satgas Yonif 743/PSY dan masyarakat berjalan bersama, merajut persaudaraan, menjaga kedamaian, dan menumbuhkan harapan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Humanis, Personel Samapta Polsek Abiansemal Sapa Warga Saat Malam Minggu

    Patroli Humanis, Personel Samapta Polsek Abiansemal Sapa Warga Saat Malam Minggu

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Untuk menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat di malam akhir pekan, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan patroli malam Minggu di wilayah hukum Polsek Abiansemal, Sabtu (25/10/2025) malam. Kegiatan patroli dilaksanakan secara mobile menyasar kawasan padat aktivitas masyarakat, seperti area perumahan, jalur utama, dan sejumlah titik rawan gangguan kamtibmas. Selain memastikan situasi tetap kondusif, […]

  • Babinsa dan Pecalang Bersama Wujudkan Desa Adat Kelusa yang Aman, Tertib, dan Kondusif

    Babinsa dan Pecalang Bersama Wujudkan Desa Adat Kelusa yang Aman, Tertib, dan Kondusif

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Senin (27/10/2025) Dalam upaya meningkatkan kapasitas dan pemahaman tugas keamanan di lingkungan adat, Babinsa Desa Kelusa Koramil 1616-07/Payangan Serda I Wayan Martika bersama Bhabinkamtibmas Desa Kelusa Aiptu I Wayan Muriana menghadiri kegiatan Pembinaan Pecalang se-Desa Kelusa, bertempat di ruang rapat lantai II Kantor Desa Kelusa, Kecamatan Payangan, Kabupaten Gianyar. Dalam kegiatan pembinaan […]

  • Ka SPKT Polres Tabanan Awasi Personel untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

    Ka SPKT Polres Tabanan Awasi Personel untuk Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik

    • calendar_month Jumat, 3 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Sabtu (4/10/2025), Kepala Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu (SPKT) Polres Tabanan, IPDA Ni Putu Sri Parwati, S.H., melaksanakan pengawasan langsung terhadap personel dalam memberikan pelayanan publik kepada masyarakat. Pengawasan ini dilakukan untuk memastikan setiap laporan masyarakat, baik terkait kehilangan surat-surat berharga maupun pengaduan masalah sosial, dapat ditangani dengan […]

  • Kapolsek Klungkung Pimpin Patroli Dialogis di Kawasan Objek Wisata Kerta Gosa.

    Kapolsek Klungkung Pimpin Patroli Dialogis di Kawasan Objek Wisata Kerta Gosa.

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

      Polres Klungkung – Unit Samapta Polsek Klungkung yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Klungkung Kompol I Wayan Sujana, S.H., M.M., didampingi Perwira Pengawas IPTU I Wayan Supartha, S.H., melaksanakan kegiatan patroli dialogis di seputaran objek wisata Kerta Gosa, Klungkung,(1/1). Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Klungkung menyambangi serta berdialog langsung dengan para pengunjung, khususnya adik-adik siswa […]

  • Babinsa Wolowaru Pantau Keamanan dan Sampaikan Aspirasi Masyarakat di Desa Woloara

    Babinsa Wolowaru Pantau Keamanan dan Sampaikan Aspirasi Masyarakat di Desa Woloara

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende — Babinsa 1602-02/Wolowaru, Praka Yofer Labage, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Woloara, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, Kamis pagi pukul 08.35 Wita. Kegiatan tersebut berlangsung hingga selesai dengan aman dan tertib, 28 Agustus 2025. Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah guna mewujudkan ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibmas) di wilayah […]

  • Polsek Kuta Utara Terus Berkomitmen Jaga Ketertiban Dan Keselamatan Masyarakat Di Jalan Raya

    Polsek Kuta Utara Terus Berkomitmen Jaga Ketertiban Dan Keselamatan Masyarakat Di Jalan Raya

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Polsek Kuta Utara menerjunkan sebagian personelnya tetap melakukan pengaturan arus lalu lintas (lalin) saat cuaca hujan untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat saat beraktivitas di jalan raya Mereka menempatkan personel di titik-titik rawan kemacetan, seperti simpang Berawa, simpang Kerobokan, simpang Semer, simpang Lio, simpang Batu Belig, Simpang Kayu Tulang, simpang LPD Dalung, […]

expand_less