Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sat Polairud Polres Karangasem Tingkatkan Patroli di Pantai Padangbai Demi Keamanan Wisatawan

Sat Polairud Polres Karangasem Tingkatkan Patroli di Pantai Padangbai Demi Keamanan Wisatawan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Karangasem, 4 September 2025 — Dalam rangka menjaga keamanan dan kenyamanan para wisatawan serta meminimalkan potensi kecelakaan laut, Sat Polairud Polres Karangasem terus meningkatkan kegiatan patroli di wilayah pesisir.
Kamis, 4 September 2025, pukul 13.30 WITA, personel Sat Polairud Polres Karangasem, Aipda I Wayan Tresna Sugatha, melaksanakan patroli rutin menyusuri sepanjang pantai Padangbai, Desa Padangbai, Kecamatan Manggis, Kabupaten Karangasem.
Kegiatan patroli ini mencakup pengamanan dan pengawasan terhadap aktivitas wisata air yang cukup ramai di kawasan tersebut, terutama pada musim kunjungan wisatawan. Dalam pelaksanaannya, Aipda Wayan Tresna juga melakukan koordinasi dan komunikasi dengan para pelaku wisata bahari serta masyarakat nelayan setempat.
Menurutnya, kolaborasi antara kepolisian, pelaku wisata, dan masyarakat lokal sangat penting untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman, tidak hanya bagi wisatawan domestik, tetapi juga wisatawan mancanegara yang berkunjung ke Padangbai.
“Upaya pencegahan lebih penting daripada penanganan. Dengan patroli ini, kami berharap dapat meminimalkan risiko laka laut dan menciptakan suasana yang kondusif bagi kegiatan wisata maupun nelayan,” ujar Aipda Wayan Tresna di sela kegiatan patroli.
Sat Polairud Polres Karangasem secara konsisten melaksanakan kegiatan serupa di sejumlah titik rawan di wilayah pesisir Karangasem, sebagai bagian dari komitmen Polri dalam memberikan perlindungan dan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1625/Ngada Fokuskan Pra TMMD pada Penataan Saluran Irigasi

    Kodim 1625/Ngada Fokuskan Pra TMMD pada Penataan Saluran Irigasi

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Ngada – Pada hari Kamis, 02 Oktober 2025, kegiatan Pra TMMD Kodim 1625/Ngada kembali dilaksanakan di Desa Benteng Tawa, Kecamatan Riung Barat, Kabupaten Ngada. Sebanyak sebelas orang personel hadir dalam kegiatan, sementara satu personel atas nama Kopda Ketut Edy belum dapat bergabung. Kegiatan hari ini difokuskan pada pembersihan dan penyiapan saluran irigasi. Para personel bersama […]

  • Tradisi Korp Raport Warnai Kenaikan Pangkat Prajurit Kodim 1622/Alor

    Tradisi Korp Raport Warnai Kenaikan Pangkat Prajurit Kodim 1622/Alor

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Alor — Kalabahi —, Kodim 1622/Alor melaksanakan upacara Korp Raport Kenaikan Pangkat pada Kamis, 2 Oktober 2025, bertempat di Lapangan Upacara Makodim 1622/Alor, Jln. Eltari No.13, Kelurahan Mutiara, Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor. Upacara berlangsung mulai pukul 16.40 hingga 17.05 Wita dengan penuh khidmat, dipimpin langsung oleh Dandim 1622/Alor, Letkol Czi Arya Darma, S.T. sebagai […]

  • Babinsa Bersama Pemerintah Desa Tebole Gelar Rembuk Stunting dan Musdes Prioritas

    Babinsa Bersama Pemerintah Desa Tebole Gelar Rembuk Stunting dan Musdes Prioritas

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 01 Oktober 2025 – Bertempat di Kantor Desa Tebole, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao telah dilaksanakan kegiatan Musyawarah Desa Prioritas dan Rembuk Stunting. Kegiatan ini dihadiri oleh Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Yunus Ketti, Kepala Desa Tebole Ever Ndun, SE, Ketua BPD Bapak Yohanes, serta tokoh masyarakat dan tokoh adat Desa Tebole. Musyawarah Desa […]

  • Sukarela Warga Serahkan Jatmuhandak Kepada Pos Fohuk Satgas Yonif 741/GN Untuk Diamankan

    Sukarela Warga Serahkan Jatmuhandak Kepada Pos Fohuk Satgas Yonif 741/GN Untuk Diamankan

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 42
    • 0Komentar

    Belu – Satgas Yonif 741/GN Pos Fohuk menerima penyerahan 1 buah granat nanas, 1 pucuk senjata springfield dan munisi dari masyarakat di Dusun Piebulak, Desa Loonuna, Kecamatan Lamaknen Selatan, Kabupaten Belu. Selasa (22/07/2025). Danpos Fatuha Sertu Yunanto Pria Atmaja bersama anggotanya mendapat penyerahan granat, senjata springfield dan munisi secara sukarela oleh masyarakat atas partisipasi aktif […]

  • Pastikan Keamanan Malam Pergantian Tahun, Babinsa Banyupoh Pantau Jalan Santai Ribuan Warga

    Pastikan Keamanan Malam Pergantian Tahun, Babinsa Banyupoh Pantau Jalan Santai Ribuan Warga

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    BULELENG – Suasana pagi di Desa Banyupoh, Kecamatan Gerokgak, mendadak riuh dan penuh warna pada Jumat (26/12/2025). Ribuan warga dari berbagai pelosok desa berkumpul sejak fajar menyingsing untuk mengikuti kegiatan Jalan Santai dalam rangka menyambut serta memeriahkan pergantian tahun 2025 menuju 2026. Kegiatan yang dimulai tepat pukul 07.15 WITA ini bukan sekadar ajang olahraga biasa, […]

  • Menu Sehat dan Bergizi Warnai Kegiatan MBG di Sekolah-sekolah Alor

    Menu Sehat dan Bergizi Warnai Kegiatan MBG di Sekolah-sekolah Alor

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Alor — Kalabahi, 1 Oktober 2025 — Babinsa Kelurahan Mutiara, Sertu Nuno Miguel De Jesus, melaksanakan pemantauan kegiatan Makan Bergizi Gratis (MBG) bagi anak sekolah di wilayah Kecamatan Teluk Mutiara, Kabupaten Alor. Kegiatan ini merupakan bagian dari program operasional Unit SPPG Mandiri di bawah Yayasan Abdi Mulia Sejahtera Mitra BGN dan SPPG Kalabahi 3 Yayasan […]

expand_less