Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Bati Wanwil Siterdim Kodim Klungkung Dampingi Dinas Pertanian Dan PPL Monitoring LTT, Tegaskan Komitmen Sukseskan Program Pemerintah

Bati Wanwil Siterdim Kodim Klungkung Dampingi Dinas Pertanian Dan PPL Monitoring LTT, Tegaskan Komitmen Sukseskan Program Pemerintah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Klungkung,- Dalam rangka mendukung program pemerintah terkait peningkatan produksi padi dan pencapaian target Luas Tambah Tanam ( LTT ), Bati Wanwil Siterdim Kodim 1610/ Klungkung Serma Made Karnata didampingi Babinsa Bakas Sertu Wayan Rata menghadiri kegiatan Rapat Sinkronisasi Dan Pelaporan Data LTT Kecamatan Banjarangkan di Kantor BPP Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Selasa ( 02/09/25 ).

Hadir dalam kegiatan tersebut Dinas Pertanian Kabupaten Klungkung Bidang Produksi Komang Widyarta beserta PPL Sekecamatan Bajarangkan.

Serma Made Karnata menyampaikan bahwa monitoring LTT ( Luas Tambah Tanam) padi ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan untuk mengetahui pertanaman padi di sawah dan memastikan target produksi pangan tercapai.

Disamping rapat, kegiatan pagi ini juga sekaligus rangkai dengan monitoring langsung dilapangan yaitu di Subak Delod Bakas untuk memantau perkembangan padi bantuan bibit dari Dinas Pertanian Provinsi Bali,”terangnya.

Untuk luas lahan yang kita monitoring pagi ini kurang lebih 18 are dengan jenis padi impari 32 yang saat ini sudah masuk
usia 1,5 bulan, Dimana dari hasil monitoring untuk tumbuh kembang padi baik,”ujarnya.

Kehadiran TNI dalam kegiatan ini merupakan bukti nyata komitmen kami dalam mensukseskan program pemerintah demi penguatan ketahanan wilayah dalam rangka mewujudkan swasembada pangan nasional,”jelasnya.

Kami akan selalu konsisten untuk hadir memberikan pendampingan dengan tetap bersinergi dan berkoordinasi bersama instansi dan pihak terkait dan para petani diwilayah, sehingga kedepan produktifitas pertanian dan kesejahteraan petani semakin meningkat,”imbuhnya.

Sementara itu, Komang Widyarta perwakilan Dinas Pertanian Kabupaten Klungkung Bidang Produksi mengatakan bahwa kegiatan ini akan semakin meningkatkan akurasi dan kecepatan pelaporan data LTT, memberikan data yang kuat untuk pemetaan dan penguatan produksi pangan nasional serta akan mempermudah dalam pengambilan tindakan cepat untuk mengatasi masalah atau mendukung peningkatan produksi.

Pihaknya sangat mengapresiasi komitmen dan konsistensi pihak TNI, khsusunya Kodim 1610/Klungkung beserta jajarannya dalam peningkatan Hanpangan di wilayah. Dirinya berharap melalui sinergi seluruh pihak ini program ini akan berjalan dengan dengan baik, sehingga hasil panen nantinya juga memberikan hasil maksimal dalam rangka mensukseskan swasembada pangan nasional,”pungkasnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polres Gianyar Tingkatkan Patroli Pesisir di Pantai Masceti

    Polres Gianyar Tingkatkan Patroli Pesisir di Pantai Masceti

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Gianyar – Personel Satuan Polisi Perairan dan Udara (Sat Polairud) Polres Gianyar melaksanakan patroli rutin di kawasan pesisir Pantai Masceti, Desa Medahan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, pada Kamis (2/10/2025) pagi. Patroli yang dipimpin Pawas Aiptu I Dewa Gede Mayun bersama Aiptu Nyoman Gede Ardana dan Brigadir Ngakan Made Ardika tersebut bertujuan menjaga keamanan, ketertiban masyarakat […]

  • TNI Bina Pelajar Lewat Pelatihan Paskibraka di Tanjungbunga

    TNI Bina Pelajar Lewat Pelatihan Paskibraka di Tanjungbunga

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Tanjungbunga, Flotim – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka melaksanakan kegiatan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera (Paskibraka) bagi siswa-siswi SMA Negeri 1 Tanjungbunga di Lapangan Desa Ratulodong, Kecamatan Tanjungbunga, Kabupaten Flores Timur. Jumat (25/07/2025) Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini dipimpin oleh enam orang Babinsa, yakni Serka Marito […]

  • Masyarakat Antusias Sambut Kehadiran Babinsa dalam Pengawasan Jalur Portal Desa Dile

    Masyarakat Antusias Sambut Kehadiran Babinsa dalam Pengawasan Jalur Portal Desa Dile

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, melaksanakan kegiatan Pengawasan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di portal buka-tutup jalan Trans Ende-Maumere, Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung mulai pukul 09.00 Wita dan berjalan dengan tertib, lancar, dan aman. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan pemantauan keamanan dan kelancaran arus kendaraan di […]

  • Polsek Petang Sisir Lokasi Usaha Lewat Patroli Malam

    Polsek Petang Sisir Lokasi Usaha Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

      Mangupura – Guna menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif, jajaran Polsek Petang melaksanakan kegiatan Blue Light Patrol pada Minggu malam (3/8/25). Patroli ini menyasar sejumlah warung, pertokoan, dan lokasi usaha lainnya yang masih beroperasi di wilayah hukum Polsek Petang. Kegiatan patroli malam yang dipimpin Aiptu AA Putu Nadi Darmana selaku perwira […]

  • Pengamanan Terpadu Babinsa Pastikan Arus Penumpang Kapal di Pantai Baru Lancar

    Pengamanan Terpadu Babinsa Pastikan Arus Penumpang Kapal di Pantai Baru Lancar

    • calendar_month Jumat, 5 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Pantai Baru, Rote Ndao — Kegiatan pengamanan dan pemantauan arus kedatangan kapal kembali dilaksanakan secara optimal oleh aparat TNI di wilayah perairan Kabupaten Rote Ndao. Pada Kamis malam, 4 Desember 2025, Babinsa dari Koramil setempat kembali menunjukkan kesiapsiagaan dengan melakukan penjagaan ketat di Pelabuhan ASDP Pantai Baru, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan yang berlangsung […]

  • TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Ende Dorong Lingkungan Bersih dan Aman

    TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Ende Dorong Lingkungan Bersih dan Aman

    • calendar_month Rabu, 5 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende, Serka Eusabeus Rangga dan Sertu Damianus Kerhi, bersama Babhinkamtibmas Polsek Ende, menggelar Komsos dan Pamwil di Aula Kantor Mautapaga. Kegiatan ini dilakukan untuk menindaklanjuti keluhan warga Lorong Bita Beach terkait drainase yang tersumbat dan penuh sampah, yang berdampak pada polusi udara di sekitar permukiman. Acara dihadiri oleh Lurah Mautapaga, aparat […]

expand_less