Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kuatkan Loyalitas dan Soliditas, Dandim 1625/Ngada Gelar Entry Briefing Bersama Ketua Persit di Aula Outdoor Makodim

Kuatkan Loyalitas dan Soliditas, Dandim 1625/Ngada Gelar Entry Briefing Bersama Ketua Persit di Aula Outdoor Makodim

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

Bajawa, Ngada – Komandan Kodim 1625/Ngada, Letkol Inf. Imam Subekti, S.E., bersama Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) Cabang XXIII Dim 1625/Ngada, menggelar kegiatan Entry Briefing kepada seluruh prajurit dan Persit Kodim 1625/Ngada. Kegiatan ini dilaksanakan di aula outdoor Makodim 1625/Ngada, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada.

Entry briefing ini merupakan kegiatan perdana Letkol Inf. Imam Subekti, S.E. sebagai Komandan Kodim 1625/Ngada usai resmi menjabat, dan menjadi momen penting untuk menyampaikan visi, arah kebijakan, serta harapan ke depan dalam pelaksanaan tugas satuan teritorial Kodim 1625/Ngada.

Dalam arahannya, Letkol Inf. Imam Subekti, S.E. menekankan pentingnya loyalitas, dedikasi, serta profesionalisme setiap prajurit dalam menjalankan tugas-tugas kewilayahan, khususnya di wilayah Kodim 1625/Ngada yang meliputi Kabupaten Ngada dan Nagekeo.

“Kita adalah bagian dari garda terdepan TNI AD di wilayah ini. Saya berharap seluruh personel menjaga soliditas, bekerja dengan hati, serta menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat dan pemerintah daerah,” tegas Dandim dalam sambutannya.

Sementara itu, Ketua Persit KCK Cabang XXIII Dim 1625/Ngada dalam sesi terpisah menyampaikan pesan kepada seluruh anggota Persit agar senantiasa menjaga kekompakan, mendukung tugas suami sebagai prajurit, serta aktif dalam kegiatan organisasi Persit dengan semangat kebersamaan dan keikhlasan.

“Persit adalah bagian tak terpisahkan dari keluarga besar TNI AD. Peran ibu-ibu sangat penting dalam mendukung kelancaran tugas para prajurit, baik dalam rumah tangga maupun di lingkungan organisasi,”* ujar Ketua Persit.

Kegiatan Entry Briefing berlangsung dengan penuh semangat, sebagai bentuk komunikasi dua arah yang sehat dan konstruktif.

Acara ditutup dengan doa bersama kebersamaan dan komitmen dalam mengemban tugas pengabdian kepada bangsa dan Negara.(Pendim Ngada)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Danrem 161/Wira Sakti Secara Resmi Tutup Program TMMD 125 Kodim 1605/Belu

    Danrem 161/Wira Sakti Secara Resmi Tutup Program TMMD 125 Kodim 1605/Belu

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Kegiatan TMMD ke-125 yang bertemakan, “Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional Di Wilayah”, telah menghasilkan Output yang mampu memberikan akselerasi pembangunan dan berdampak pada peningkatan kesejahteraan, sekaligus kemanunggalan TNI dan rakyat. Hal tersebut disampaikan Pangdam IX/Udayana Mayjen TNI Piek Budyakto dalam amanat tertulisnya yang dibacakan oleh Danrem 161/Wira Sakti Kolonel […]

  • Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Dialogis Padi Bali, Ajak Warga Bersinergi Jaga Kamtibmas

    Sat Samapta Polres Tabanan Gelar Patroli Dialogis Padi Bali, Ajak Warga Bersinergi Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas. Satuan Samapta Polres Tabanan kembali melaksanakan Patroli Dialogis berbasis Lingkungan (Padi Bali) pada Rabu, 26 November 2025, pukul 08.30 hingga 09.30 WITA. Kegiatan ini menyasar empat lokasi berbeda, yaitu Pura Dalem Kubontingguh, Pura Bhwana Kawan, Terminal Tuakilang, dan kawasan Rongsokan Subamia. Patroli ini bertujuan memperkuat hubungan antara kepolisian […]

  • Danramil 1616-02/Ubud: Panitia Diminta Maksimalkan Pengamanan Rute Lomba

    Danramil 1616-02/Ubud: Panitia Diminta Maksimalkan Pengamanan Rute Lomba

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Gianyar – Ubud, Senin (20/10/2025) Dalam rangka mendukung kegiatan positif dan kreatifitas generasi muda, Danramil 1616-02/Ubud Mayor Inf I Gede Astawa menghadiri rapat koordinasi/pertemuan teknis persiapan kegiatan “Ubud MelancaRun 2025” yang akan digelar pada tanggal 26 Oktober 2025 mendatang. Kegiatan ini berlangsung di ruang rapat Yayasan Bina Wisata Ubud, Kelurahan Ubud, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar, […]

  • Pengabdian Tak Pernah Purna, Kapolres Badung Lepas 14 Personel Menuju Masa Purna Bakti

    Pengabdian Tak Pernah Purna, Kapolres Badung Lepas 14 Personel Menuju Masa Purna Bakti

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 1
    • 0Komentar

    Mangupura – Suasana haru dan penuh penghormatan menyelimuti pelaksanaan Tradisi Wisuda Purna Bakti di Polres Badung. Dipimpin langsung oleh Kapolres Badung, AKBP M. Arif Batubara, SH, SIK, MH, M.Tr.Opsla., kegiatan tersebut menjadi momen penuh makna dalam melepas 14 personel Polres Badung yang telah menuntaskan masa pengabdiannya kepada institusi Polri dan masyarakat. Sebanyak 14 personel Polri […]

  • Babinsa dan Warga Tanggap, Kebakaran Kabel Listrik Tak Menimbulkan Kerugian

    Babinsa dan Warga Tanggap, Kebakaran Kabel Listrik Tak Menimbulkan Kerugian

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Suasana tenang di Desa Bangkat Monteh mendadak tegang pada Jumat malam, (12/9/2025). Sekitar pukul 20.30 WITA, sebuah kabel listrik di atap rumah milik Bapak Budianto, 41 tahun, mulai mengeluarkan percikan api akibat gesekan dengan spandek atap. Beruntung, warga setempat cepat tanggap. Dengan alat seadanya dan koordinasi yang rapi, api kecil itu […]

  • Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Senayan Pastikan Pelabuhan Poto Tano Aman dan Tertib

    Sinergi TNI dan Masyarakat, Babinsa Senayan Pastikan Pelabuhan Poto Tano Aman dan Tertib

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, Babinsa Desa Senayan Koramil 1628-04/Poto Tano, Sertu Chaeruddin, melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano, Rabu (15/10/2025) pukul 08.30 WITA. Kegiatan pengamanan yang rutin dilakukan Babinsa tersebut bertujuan untuk memastikan situasi di area pelabuhan tetap aman, tertib, dan kondusif. Selain memantau aktivitas […]

expand_less