Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Doa Bersama dan Salat Gaib di Masjid Al Ikhlas

Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Doa Bersama dan Salat Gaib di Masjid Al Ikhlas

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 1 Sep 2025
  • visibility 25
  • comment 0 komentar

Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar kegiatan doa bersama dan salat gaib yang dilaksanakan di Masjid Al Ikhlas Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai pada Minggu (31/8/2025).

Kegiatan ini bertujuan untuk memanjatkan doa demi keselamatan bangsa dan negara, khususnya di wilayah hukum Polda Bali serta seluruh wilayah NKRI, agar situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif. Selain itu, doa juga dipanjatkan untuk keselamatan para petugas keamanan dalam melaksanakan tugas, serta dilaksanakan salat gaib bagi almarhum Affan Kurniawan, seorang pengemudi ojek online yang menjadi korban dalam kericuhan aksi demonstrasi di Jakarta.

Hadir dalam kegiatan ini antara lain Kasatintelkam Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai IPTU I Wayan Gede Parnata, PS. Kasatbinmas IPTU A.A. Alit Arnaya, Paursubbagwatpers Bag SDM IPDA I Ketut Sumartana, personel Polres Bandara yang beragama Islam, Takmir Masjid Al Ikhlas Ustad Duha, jamaah Masjid Al Ikhlas, serta komunitas pengemudi ojek online.

Rangkaian kegiatan diawali dengan salat Magrib berjamaah, dilanjutkan doa bersama yang dipimpin Takmir Masjid Ustad Duha. Dalam doa tersebut, jamaah memohon perlindungan Allah SWT agar bangsa dan negara senantiasa terjaga keamanannya, khususnya di wilayah Polda Bali.

Kegiatan kemudian ditutup dengan salat gaib untuk almarhum Affan Kurniawan sebagai bentuk kepedulian dan penghormatan terakhir.

Kasi Humas Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai, IPDA I Gede Suka Artana, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan doa bersama ini merupakan wujud nyata kebersamaan antara aparat kepolisian dengan masyarakat.

“Kami berharap dengan doa bersama ini, keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polda Bali dan seluruh Indonesia tetap terjaga. Selain itu, pelaksanaan salat gaib bagi almarhum Affan Kurniawan menjadi bentuk kepedulian Polres Bandara terhadap masyarakat, khususnya rekan-rekan pengemudi ojek online. Semoga amal ibadah almarhum diterima di sisi Tuhan Yang Maha Esa,” ungkapnya.

Melalui kegiatan ini, Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menegaskan komitmennya dalam menjaga keharmonisan, keamanan, serta memperkuat sinergi dengan masyarakat, khususnya komunitas pengemudi ojek online dan jamaah Masjid Al Ikhlas.(hms25)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Geliat Ekonomi Tabanan Meningkat, Pameran IKM/UMKM Jadi Ajang Promosi dan Kolaborasi Pelaku Usaha

    Geliat Ekonomi Tabanan Meningkat, Pameran IKM/UMKM Jadi Ajang Promosi dan Kolaborasi Pelaku Usaha

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Pemerintah Kabupaten Tabanan kembali menunjukkan komitmennya dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui pembukaan Pameran IKM/UMKM dalam rangka memeriahkan HUT ke-532 Kota Singasana Tahun 2025. Kegiatan yang berlangsung di kawasan Gedung Kesenian I Ketut Marya Tabanan, Rabu (26/11), dibuka langsung oleh Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., bersama Ketua Dekranasda […]

  • Wujudkan Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat, Serda Basuki R Komsos Bersama Petani Di Desa Bena

    Wujudkan Kemanunggalan TNI Bersama Rakyat, Serda Basuki R Komsos Bersama Petani Di Desa Bena

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Timor Tengah Selatan – Dukung upaya pemerintah mewujudkan swasembada pangan, Babinsa Koramil 1621-05/Panite Serda Basuki Rahmat melaksanakan Kegiatan Komsos dengan Petani di wilayah binaan dalam rangka pembinaan pemberdayaan petani dalam meningkatkan produksi hasil pertanian di Bena Kecamatan Amanuban Selatan Kab. Timor Tengah Selatan Sabtu (18/10/2025). Terlihat suasana Santai Dan Humanis Babinsa bersama para Petani, berinteraksi […]

  • Program TMMD ke-125 Kodim 1622/Alor Terus Berjalan, Renovasi RTLH di Desa Kiraman Makin Maksimal

    Program TMMD ke-125 Kodim 1622/Alor Terus Berjalan, Renovasi RTLH di Desa Kiraman Makin Maksimal

    • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT–ALOR,–Pada hari Kamis, 14 Agustus 2025 pukul 08.00 WITA s.d. selesai, Satgas TMMD ke-125 Kodim 1622/Alor kembali melanjutkan sasaran tambahan renovasi rumah tidak layak huni (RTLH) di Kampung Sibera, Dusun 2, RT 04/RW 03, Desa Kiraman, Kecamatan Alor Selatan. Kegiatan dipusatkan di dua lokasi, yakni rumah milik Ibu Martina Sarileba dan saudara Randi Laukuang. Sejak […]

  • Polsek Tampaksiring Gelar Patroli Skala Besar, Situasi Wilayah Aman Terkendali

    Polsek Tampaksiring Gelar Patroli Skala Besar, Situasi Wilayah Aman Terkendali

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Tampaksiring – Dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap aman dan kondusif, Polsek Tampaksiring bersama unsur terkait menggelar patroli skala besar pada Sabtu malam (13/9/2025). Kegiatan diawali dengan apel kesiapan di halaman Mapolsek Tampaksiring pukul 20.00 Wita yang dipimpin oleh Pawas Kanit Reskrim Polsek Tampaksiring, IPDA I Kadek Sumerta, S.H. Patroli ini melibatkan personel Polsek Tampaksiring, […]

  • Kodim 1602/Ende Tunjukkan Kepedulian Melalui Khitanan Massal Dalam Rangka HUT TNI

    Kodim 1602/Ende Tunjukkan Kepedulian Melalui Khitanan Massal Dalam Rangka HUT TNI

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun TNI ke-80, Kodim 1602/Ende menggelar kegiatan bakti sosial khitanan massal yang bertempat di Klinik Utama Muhammadiyah, Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan dimulai pukul 08.00 Wita dan berjalan lancar hingga pukul 11.35 Wita. Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Dandim 1602/Ende Letkol Inf Dwi Harry Wibowo, S.E., […]

  • Menuju 17 Agustus, Paskibra SMA Boronubaen Dapat Pembinaan dari Babinsa Koramil 1618-05/Biut

    Menuju 17 Agustus, Paskibra SMA Boronubaen Dapat Pembinaan dari Babinsa Koramil 1618-05/Biut

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Senin 04 Agustus 2025, Matahari boleh terik, tapi semangat tak bisa dipadamkan. Latihan ini adalah awal dari pengabdian untuk negeri, untuk sejarah, untuk Merah Putih yang akan berkibar gagah, Dalam rangka mempersiapkan upacara peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, Serda Daniel Taseseb, melaksanakan kegiatan pendampingan dan pelatihan kepada para […]

expand_less