Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kolaborasi Lintas Sektoral di Tambora, TNI-Polri Bersama Balai TN Perkuat Kesadaran Masyarakat

Kolaborasi Lintas Sektoral di Tambora, TNI-Polri Bersama Balai TN Perkuat Kesadaran Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 29 Agt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Komandan Kodim 1614/Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto, S.E., didampingi oleh Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan, bersama Kapolres Dompu, AKBP Sodikin Fahrojin Nor, S.I.K., mendampingi Kepala Balai Taman Nasional Tambora, Abdul Azis Bakri, S.Pi., M.Si., dalam kegiatan silaturahmi dengan tokoh agama dan Pemerintah Desa Tambora, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Jumat (29/8/2025).

Kegiatan berlangsung sejak pagi hingga sore hari, dimulai dari kunjungan ke Pura Agung Tambora. Rombongan disambut oleh Mangku Gede Tambora, yang menyampaikan apresiasi atas kehadiran pimpinan TNI, Polri, dan Balai TN Tambora di wilayahnya. Ia menegaskan komitmen untuk bermitra dalam menjaga kelestarian alam Taman Nasional Tambora sekaligus memperkokoh kerukunan antar umat beragama.

Menanggapi hal itu, Dandim 1614/Dompu Letkol Czi Janu Hendarto menegaskan bahwa kehadirannya bersama jajaran TNI adalah bentuk dukungan penuh terhadap upaya pelestarian alam. Menurutnya, keberadaan hutan Tambora bukan hanya aset ekologis, tetapi juga memiliki nilai strategis bagi kehidupan masyarakat Dompu dan generasi mendatang.

“Kami bersama TNI-Polri siap berdiri di garda terdepan bersama masyarakat untuk mencegah dan menghentikan praktik ilegal logging maupun perambahan hutan yang dapat merusak kawasan Taman Nasional Tambora. Sinergi ini harus dijaga demi kelestarian alam dan keharmonisan hidup bermasyarakat,” tegas Dandim.

Selepas menunaikan Salat Jumat di Masjid Pancasila, rombongan melanjutkan silaturahmi dengan Kepala Desa Tambora, Johansyah. Dalam dialognya, Kades menyampaikan bahwa kunjungan ini menjadi bukti keseriusan pemerintah dan aparat dalam menjaga hutan Tambora. Ia berharap dukungan TNI-Polri dapat semakin menguatkan masyarakat untuk tidak terlibat dalam aktivitas ilegal yang merusak lingkungan.

Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, Kapten Inf Adisan, yang turut mendampingi kegiatan, menambahkan bahwa jajaran intelijen TNI akan terus memantau dan melakukan langkah preventif guna menekan potensi gangguan keamanan maupun perusakan hutan. “Kami akan selalu hadir di tengah masyarakat, memastikan keamanan wilayah terjaga dan masyarakat ikut serta dalam menjaga alam Tambora,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Balai TN Tambora menegaskan bahwa selain menjaga ekosistem, pihaknya juga mendorong pengembangan pariwisata berbasis konservasi. Menurutnya, potensi wisata Tambora sangat besar jika dikelola dengan baik, sehingga dapat memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat sekitar tanpa merusak lingkungan.

Kegiatan silaturahmi ditutup dengan penegasan bersama dari Kepala Balai, Dandim 1614/Dompu, Kapolres Dompu, serta unsur Forkopimcam agar masyarakat bersatu dalam menjaga kelestarian hutan. Rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan penuh keakraban hingga sore hari.

Dengan adanya sinergi lintas sektor ini, diharapkan kesadaran masyarakat untuk menjaga Taman Nasional Tambora semakin meningkat, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menjadikan kawasan Tambora sebagai pusat konservasi sekaligus destinasi wisata unggulan di NTB.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dandim Klungkung; Aksiku Ajang Tingkatkan Kreatifitas Seni Dan Budaya

    Dandim Klungkung; Aksiku Ajang Tingkatkan Kreatifitas Seni Dan Budaya

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Klungkung – Atraksi Melestarikan Seni dan Kebudayaan Klungkung ( Aksiku ) 2025 secara resmi dibuka Bupati Klungkung I Made Satria di Alun-alun Ida Dewa Agung Jambe, Klungkung, Kamis (16/10/25) malam. Agenda tahunan itupun disambut antusias seniman dan masyarakat Klungkung yang tampak tumpah ruah memadati lokasi pembukaan. Rampak pula hadir dalam kegiatan tersebut Wabup Klungkung, Ida […]

  • Hadir Mengatasi Kesulitan Warga, Babinsa Getakan Bersinergi Atasi Kebakaran Di Pura Penataran Pande Meranggi

    Hadir Mengatasi Kesulitan Warga, Babinsa Getakan Bersinergi Atasi Kebakaran Di Pura Penataran Pande Meranggi

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Klungkung,- suasana tenang di Dusun Beneng Desa Getakan Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung seketika menjadi ramai. Suara kulkul bulus ( kentongan ) terdengar sebagai tanda ada sesuatu terjadi, langsung menarik warga untuk berkumpul. Senin ( 01/09/25 ), sekira pukul 17.00 Wita, sebuah meru tumpang lima ( Gedong Penyimpanan) di Pura Penataran Pande Meranggi Dusun Beneng, Desa […]

  • Sinergi TNI dan Pemda, Danramil Walakaka Cek Rencana Pembangunan Jembatan

    Sinergi TNI dan Pemda, Danramil Walakaka Cek Rencana Pembangunan Jembatan

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

      SUMBA BARAT – Danramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Kapten Inf Abdul Manan, bersama petugas dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Sumba Barat melaksanakan pengecekan serta pengukuran lokasi rencana pembangunan jembatan di Desa Taramanu, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, Kamis (15/01/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai tahap awal perencanaan pembangunan infrastruktur jembatan yang […]

  • ‎Babinsa Paokmotong Gelar Patroli Malam dan Kongkow Bersama Warga Jaga Kamtibmas

    ‎Babinsa Paokmotong Gelar Patroli Malam dan Kongkow Bersama Warga Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Rabu, 29 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur — Babinsa Desa Paokmotong, Sertu Zuhdi, dari Koramil 1615-08/Masbagik melaksanakan kegiatan patroli malam sekaligus kongkow-kongkow bersama warga di wilayah binaannya, Desa Paokmotong, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur. Selasa(28/10/2025). ‎ ‎Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat serta menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan. ‎ ‎Dalam suasana santai dan penuh keakraban, […]

  • Jamin Keamanan Unit  Samapta Polsek Kuta Utara Patroli  Sambangi Tempat Hiburan Malam

    Jamin Keamanan Unit Samapta Polsek Kuta Utara Patroli Sambangi Tempat Hiburan Malam

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Unit Samapta Polsek Kuta Utara terus meningkatkan pelaksanaan patroli untuk memberi rasa aman dan nyaman bagi wisatawan asing maupun lokal yang berkunjung di tempat – tempat hiburan malam di kawasan wisata pantai Batu Bolong, Desa Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung. Rabu (15/10/2025) pukul 22.00 Wita Kegiatan tersebut berkolaborasi dengan personel Unit […]

  • Pastikan Kelancaran Musdesus, Babinsa Pikat Bersinergi Lakukan Monitoring

    Pastikan Kelancaran Musdesus, Babinsa Pikat Bersinergi Lakukan Monitoring

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Klungkung,-Sebagai upaya mendukung program pemerintah terkait swasembada pangan, Serda Nengah Anom Babinsa Pikat menghadiri Musyawarah Desa Khusus ( Musdesus ) di Ruang Rapat kantor Desa Pikat, Kecamatan dawan, kabipaten Klungkung, Selasa ( 12/08/25 ). Kegiatan yang dihadiri oleh Pj Perbekel, BPD, LPM, Ketua dan pengawas Bumdes dan KBD sedesa Pikat membahas penggunaan Dana Desa untuk […]

expand_less