Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Detundora I

Babinsa Kodim 1602/Ende Aktif Laksanakan Komsos dan Pamwil di Desa Detundora I

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 37
  • comment 0 komentar

Ende — Dalam rangka mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat serta memastikan situasi wilayah tetap aman dan kondusif, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Roni Tampani, melaksanakan kegiatan Monitoring, Komunikasi Sosial (Komsos), dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detundora I, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Kamis (17/07/2025).

Kegiatan yang dimulai pukul 10.00 WITA tersebut melibatkan langsung masyarakat setempat. Melalui Komsos, Babinsa berinteraksi dan berdialog dengan warga guna menyerap informasi serta perkembangan situasi sosial kemasyarakatan di wilayah binaan.

Serda Roni Tampani menyampaikan bahwa kegiatan ini rutin dilakukan untuk memastikan wilayah binaan tetap dalam keadaan aman serta guna membangun hubungan yang erat antara TNI dan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, ia juga memberikan himbauan kepada warga agar tetap menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), memperkuat semangat gotong royong, serta selalu waspada terhadap kondisi cuaca ekstrem yang dapat mengganggu aktivitas sehari-hari.

“Kegiatan ini adalah bagian dari tugas kami sebagai ujung tombak TNI di wilayah. Kami hadir untuk mendengarkan, membantu, dan memastikan masyarakat merasa aman serta didampingi,” ujar Serda Roni.

Kegiatan ini juga sejalan dengan tugas pokok satuan komando kewilayahan (Satkowil) dalam mengatasi kesulitan rakyat, serta menjadi bagian dari upaya berkelanjutan membangun kemanunggalan TNI dan rakyat.

(Penulis:pendim1602ende)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kebersamaan TNI-Rakyat, Babinsa Sumba Barat Kerja Bakti Bersama Warga

    Kebersamaan TNI-Rakyat, Babinsa Sumba Barat Kerja Bakti Bersama Warga

    • calendar_month Sabtu, 13 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT — Babinsa Koramil 03/Katikutana Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Rayyan, melaksanakan karya bakti bersama masyarakat di Desa Anakalang, Kecamatan Katikutana, Kabupaten Sumba Barat, Jumat (12/9/2025). Kegiatan karya bakti ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap lingkungan sekaligus mempererat hubungan kebersamaan antara TNI dengan masyarakat di wilayah binaannya. Serka Rayyan menyampaikan bahwa karya bakti merupakan […]

  • Babinsa Ongko Wakili Danramil Empang pada Upacara Pembukaan Kemah GERILIYA 2025

    Babinsa Ongko Wakili Danramil Empang pada Upacara Pembukaan Kemah GERILIYA 2025

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    NTB – Sumbawa, Kamis (4/9/2025) — Babinsa Desa Ongko Koramil 1607-02/Empang, Serka Tasrip, mewakili Danramil 1607-02/Empang Kapten Cba Ruslan, menghadiri upacara pembukaan Kemah Gelar Aksi Galang 1 (GERILIYA) Tahun 2025 yang diselenggarakan oleh Kwartir Ranting Gerakan Pramuka Empang, bertempat di Kecamatan Empang, Kabupaten Sumbawa. Kegiatan kemah GERILIYA ini merupakan agenda tahunan Gerakan Pramuka yang bertujuan […]

  • Labuan Bajo Semakin Aman: Kodim 1630/Manggarai Barat Diresmikan untuk Dukung Pariwisata Super Prioritas

    Labuan Bajo Semakin Aman: Kodim 1630/Manggarai Barat Diresmikan untuk Dukung Pariwisata Super Prioritas

    • calendar_month Jumat, 19 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, Manggarai Barat — Sebuah babak baru dimulai di Labuan Bajo. Halaman Makodim 1630/Manggarai Barat menjadi saksi bisu peresmian Komando Distrik Militer (Kodim) 1630/Manggarai Barat, sebuah momentum bersejarah yang mengukuhkan komitmen TNI dalam menjaga stabilitas dan keamanan di salah satu destinasi pariwisata super prioritas Indonesia. Upacara yang berlangsung khidmat pada Jumat (19/9/2025) ini dipimpin […]

  • Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Persembahyangan Tumpek Landep

    Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Persembahyangan Tumpek Landep

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Badung – Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai menggelar persembahyangan dalam rangka peringatan Hari Tumpek Landep pada Sabtu (20/9/2025). Kegiatan yang berlangsung di Mapolres Bandara ini diikuti oleh seluruh personel beragama Hindu. Dalam upacara tersebut, turut dihadirkan sarana prasarana pendukung dinas seperti kendaraan operasional hingga senjata api (senpi) untuk diupacarai. Kasi Humas Polres Kawasan […]

  • Kapolres Karangasem Hadiri Syukuran HUT Ke-80 Korps Brimob Polri di Mako Satuan Brimob Polda Bali

    Kapolres Karangasem Hadiri Syukuran HUT Ke-80 Korps Brimob Polri di Mako Satuan Brimob Polda Bali

    • calendar_month Jumat, 14 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., turut menghadiri acara syukuran Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-80 Korps Brimob Polri yang mengusung tema “Brimob Presisi Untuk Masyarakat”. Kehadiran Kapolres Karangasem menunjukkan dukungan penuh terhadap soliditas dan sinergitas antar satuan di lingkungan Polri, khususnya di Provinsi Bali. Acara yang digelar di Mako Satuan […]

  • Serma Yusuf Tungga Laksanakan Komsos Bahas Pembangunan Koperasi Desa di Oebela

    Serma Yusuf Tungga Laksanakan Komsos Bahas Pembangunan Koperasi Desa di Oebela

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Oebela, Rote Ndao — Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serma Yusuf Tungga, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus monitoring wilayah di Desa Oebela, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan dilaksanakan pada Kamis, 20 November 2025 pukul 11.05 WITA bersama Kepala Desa dan perangkat Desa Oebela. Komsos ini bertujuan mempererat hubungan antara Babinsa dan pemerintah desa serta memastikan […]

expand_less