Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Seltim Intensifkan KRYD, Wujudkan Lingkungan Aman dan Nyaman di Malam Hari

Polsek Seltim Intensifkan KRYD, Wujudkan Lingkungan Aman dan Nyaman di Malam Hari

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Polres Tabanan – Polsek Selemadeg Timur (Seltim) terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga stabilitas kamtibmas di wilayahnya melalui pelaksanaan Kegiatan Rutin yang Ditingkatkan (KRYD). Kegiatan ini kembali digelar pada Rabu malam, 16 Juli 2025, mulai pukul 22.00 WITA hingga 23.30 WITA dengan menyasar sejumlah titik rawan dan pusat aktivitas masyarakat di wilayah Kecamatan Seltim.

Dalam pelaksanaannya, personel gabungan dari berbagai unit fungsi Polsek Seltim menyambangi lokasi-lokasi strategis seperti parkiran truk Jelijih, pertokoan modern, SPBU, serta kawasan perbankan seperti ATM dan kantor bank. Selain melakukan patroli dan pemantauan, petugas juga memberikan imbauan kamtibmas secara dialogis kepada masyarakat dengan pendekatan yang humanis dan edukatif.

Kapolsek Seltim AKP I Nyoman Artadana, S.H., M.H., seizin Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., menyampaikan bahwa kegiatan KRYD ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat. “Kami ingin menciptakan rasa aman dan nyaman, khususnya di malam hari. Kegiatan ini akan terus kami laksanakan secara rutin dan berkelanjutan,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapolsek mengajak masyarakat untuk ikut berperan aktif dalam menjaga keamanan lingkungan dan tidak segan melaporkan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan. Diharapkan, melalui KRYD yang konsisten dan menyentuh langsung ke masyarakat ini, situasi kamtibmas di wilayah Seltim senantiasa terjaga dalam keadaan aman dan kondusif.

Humas Polsek Seltim

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Upacara Bendera Kodim 1628/SB, KASAD: Judol dan Pinjol Ancaman Nyata bagi Keluarga Prajurit.

    Upacara Bendera Kodim 1628/SB, KASAD: Judol dan Pinjol Ancaman Nyata bagi Keluarga Prajurit.

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar upacara bendera rutin tanggal 17-an yang dipimpin langsung oleh Komandan Kodim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han. Bacakan Amanat Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) bertempat di lapangan bolla Kodim 1628/Sumbawa Barat Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Kamis (17/07/2025) pukul 07.00 WITA. […]

  • Wujudkan Sinergi Budaya dan Pemerintah, Wabup Tabanan Hadiri Turnamen Ceki Desa Pejaten

    Wujudkan Sinergi Budaya dan Pemerintah, Wabup Tabanan Hadiri Turnamen Ceki Desa Pejaten

    • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Pemerintah Kabupaten Tabanan terus menunjukkan dukungan nyata terhadap kegiatan adat dan budaya masyarakat. Salah satu wujudnya, Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, mewakili Bupati Tabanan menghadiri Turnamen Ceki yang diselenggarakan oleh Pecalang Desa Adat Pejaten, bertempat di Gedung Ciwa Budaya, Desa Pejaten, Kecamatan Kediri, Tabanan, pada Minggu, 3 Agustus. Dalam kegiatan tersebut, […]

  • Hadir Ditengah Warga, Babinsa Bakas Dampingi Ni Nyoman Cermi Terima Bantuan Kursi Roda

    Hadir Ditengah Warga, Babinsa Bakas Dampingi Ni Nyoman Cermi Terima Bantuan Kursi Roda

    • calendar_month Rabu, 15 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Klungkung,- Babinsa Bakas Koramil 1610-02/Banjarangkan Serka Wayan Rata mendampingi warga binaan di Dusun Peken, Desa Bakas, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung menerima bantuan kursi roda, Selasa ( 14/10/25 ). Bantuan kursi roda tersebut diberikan oleh bapak Nyoman Suwirta, mantan Bupati Klungkung yang saat ini menjabat sebagai anggota DPRD Provinsi Bali. Babinsa Bakas Serka Wayan Rata menerangkan […]

  • Pick Up Terguling di Tanjakan Penasan–Anjingan, Polisi Lakukan Penanganan Cepat.

    Pick Up Terguling di Tanjakan Penasan–Anjingan, Polisi Lakukan Penanganan Cepat.

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Personel Polsek Banjarangkan bersama Unit Laka Lantas Polres Klungkung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP) kecelakaan lalu lintas tunggal yang terjadi di jalan tanjakan dari Penasan menuju Dusun Anjingan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, (12/1). Kecelakaan tersebut melibatkan satu unit mobil pick up bernomor polisi DK 8682 AO yang dikemudikan oleh Sukro Widyatmoko (25), […]

  • HUT Ke 80 RI, Dandim Klungkung Ajak Bersatu Dan Berperan Aktif Mendukung Pembangunan Nasional

    HUT Ke 80 RI, Dandim Klungkung Ajak Bersatu Dan Berperan Aktif Mendukung Pembangunan Nasional

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Klungkung,- Ditandai dengan upacara detik-detik Proklamasi di seluruh wilayah Indonesia, puncak peringatan HUT ke 80 Kemerdekaan RI tahun 2025 di Kabupaten Klungkung di gelar di Lapangan Umum Pau, Desa Tihingan, Kecamatan Banjarangkan, Kabupaten Klungkung, Minggu (17/08/25). Dipimpin langsung Bupati Klungkung I Made Satria selaku inspektur upacara, peringatan detik-detik Proklamasi ini turut pula dihadiri oleh Forkopimda […]

  • Berikan rasa aman di pagi hari, Personel Polsek Selemadeg barat gelar Strong Point pagi

    Berikan rasa aman di pagi hari, Personel Polsek Selemadeg barat gelar Strong Point pagi

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Selbar Suraberata, Kamis 16/10/2025 Pukul 07.00 s/d 08.00 wita Guna menjaga keamanan dan kelancaran lalu lintas, keramaian aktivitas masyarakat di pagi hari, Personel Polsek Selbar AIPTU I Putu Sugiarta Laksanakan Strong Point di Depan Pasar Suraberata antisipasi Gangguan Kamtibmas di pagi hari demi keselamatan dan kelancaran pengguna jalan Raya di Kecamatan Selemadeg barat, […]

expand_less