Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Danramil Ubud Tegaskan Dukungan Penuh TNI dalam Sukseskan Paskibra 2025

Danramil Ubud Tegaskan Dukungan Penuh TNI dalam Sukseskan Paskibra 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

Gianyar – Ubud, Rabu (16/7/2025) — Bertempat di ruang rapat Kantor Camat Ubud, Danramil 1616-02/Ubud Kapten Inf I Gede Astawa menghadiri rapat koordinasi dan pengecekan kesiapan pelaksanaan pelatihan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) Kecamatan Ubud tahun 2025.

Rapat tersebut dipimpin langsung oleh Camat Ubud, Dewa Gde Pariyatna, dan dihadiri pula oleh Purna Paskibra, serta seluruh Calon Paskibra Kecamatan Ubud yang berjumlah 28 orang. Kegiatan ini bertujuan memastikan seluruh unsur pendukung pelatihan dan pelaksanaan Paskibra telah siap dari sisi personel, perlengkapan, dan logistik.

Dalam sambutannya, Kapten Inf I Gede Astawa menyampaikan apresiasi atas kehadiran lengkap seluruh calon anggota Paskibra. Ia juga mengajak Purna Paskibra untuk turut aktif mendampingi para adik-adik calon Paskibra selama proses latihan.

“Kami mengucapkan terima kasih atas semangat dan komitmen adik-adik calon Paskibra. Mari bersama-sama kita sukseskan kegiatan ini, mulai dari pelatihan hingga hari puncak peringatan kemerdekaan nanti,” ujar Danramil.

Adapun jadwal pelatihan Paskibra Kecamatan Ubud akan dimulai pada 21 Juli hingga 15 Agustus 2025. Sementara itu, gladi kotor dan gladi bersih untuk Upacara Ziarah Nasional dan Pengukuhan Paskibra dijadwalkan pada 13–14 Agustus, dan gladi upacara peringatan Kemerdekaan RI ke-80 dilaksanakan pada 15 Agustus 2025.

Rapat berlangsung dalam suasana antusias dan penuh semangat, ditutup dengan sesi tanya jawab serta penegasan komitmen bersama untuk menyukseskan seluruh rangkaian kegiatan Paskibra tingkat kecamatan.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Cegah tindak kejahatan Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol di Obyek Wisata dan Pelabuhan

    Cegah tindak kejahatan Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol di Obyek Wisata dan Pelabuhan

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polairud Pada hari Jumat, (22/8/2025) Satuan Polairud melaksanakan kegiatan patroli di Kawasan Obyek Wisata memastikan situasi Kamtibmas Kondusif, Adapun sasaran patroli melalui route Pesisir Pantai Batumadeg, Puri Bagus, Candidasa Samuh, Karangasem dan Padangbai, yang bertujuan untuk menciptakan rasa aman dan nyaman bagi warga di wilayah Pesisir, Selain itu, berinteraksi […]

  • ‎Babinsa Desa Kumbang Ajak Warga Jaga Keamanan Lewat Patroli Kongkow-Kongkow

    ‎Babinsa Desa Kumbang Ajak Warga Jaga Keamanan Lewat Patroli Kongkow-Kongkow

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    ‎Lombok Timur – Dalam upaya menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaannya, Babinsa Desa Kumbang Koramil 1615-05/Masbagik, Serka Husni Jayadi, melaksanakan kegiatan Patroli Kongkow-kongkow bersama warga, bertempat di wilayah Desa Kumbang, Kecamatan Masbagik, Kabupaten Lombok Timur. Senin(13/10/2025). ‎ ‎Kegiatan tersebut menjadi sarana komunikasi sosial antara Babinsa dan masyarakat untuk mempererat hubungan serta […]

  • Sambut Kedatangan Afrizal, Bentuk Penghargaan Dan Apresiasi Dari Forkopimda Sikka

    Sambut Kedatangan Afrizal, Bentuk Penghargaan Dan Apresiasi Dari Forkopimda Sikka

    • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    NTT-SIKKA Komandan Kodim 1603/Sikka, Letkol Arm Denny Riesta Pernama S.Sos., menghadiri acara penjemputan Anggota Paskibraka Nasional, Paulus Gregorius Arfizal, di Bandara Fransiskus Xaverius Seda Maumere pada Sabtu (23/8/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi dan penghargaan dari Forkopimda Kab. Sikka atas prestasi dan dedikasi Paulus Gregorius Arfizal sebagai anggota Paskibraka Nasional. Penjemputan ini juga menjadi kesempatan […]

  • Komsos Babinsa Batutua, Warga Desa Temas Diingatkan Jaga Keselamatan dan Gotong Royong

    Komsos Babinsa Batutua, Warga Desa Temas Diingatkan Jaga Keselamatan dan Gotong Royong

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 2
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Praka Moch Rio Aldian, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus monitoring wilayah binaan di Dusun Temas, Desa Temas, Kecamatan Rote Barat Laut, Kabupaten Rote Ndao, Selasa (4/1/2026) siang. Kegiatan komsos tersebut dilaksanakan sekitar pukul 12.00 Wita dan bertempat di rumah salah satu warga binaan, Bapak Andi Ndun. Kegiatan ini […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat: Babinsa Ende Sambangi Warga Nualise

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat: Babinsa Ende Sambangi Warga Nualise

    • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya meningkatkan kemanunggalan TNI dan rakyat serta menjaga stabilitas wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Praka Jusman, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) di Desa Nualise, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung pada hari senin (4/8/2025) sejak pukul 08.00 Wita hingga pukul 10.00 Wita dan berjalan dalam keadaan aman, tertib, dan […]

  • Komsos Humanis Babinsa 1618-06/Bian Perkuat Kebersamaan dengan Warga Oepuah

    Komsos Humanis Babinsa 1618-06/Bian Perkuat Kebersamaan dengan Warga Oepuah

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 12
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu., Kamis 23 Oktober 2025, Dalam rangka mempererat hubungan silaturahmi dan memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Desa Oepuah Sertu Patricio Maupelun dari Koramil 1618-06/Bian melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama para ibu-ibu warga binaan di Desa Oepuah, Kecamatan Biboki Moenleu, Kabupaten Timor Tengah Utara (TTU)., Kegiatan ini berlangsung sederhana namun penuh makna, diwarnai suasana akrab […]

expand_less