Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Pastikan BLT DD Tepat Sasaran, Babinsa Desa Motong Turun Langsung Dampingi Penyaluran

‎Pastikan BLT DD Tepat Sasaran, Babinsa Desa Motong Turun Langsung Dampingi Penyaluran

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

‎NTB – Sumbawa — Dalam rangka memastikan program pemerintah berjalan lancar dan tepat sasaran, Babinsa Desa Motong, Koramil 1607-09/Utan, Sertu Sulaeman melaksanakan pendampingan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) Tahun Anggaran 2025, bertempat di Desa Motong, Senin (25/08/2025).

‎Kegiatan tersebut dihadiri oleh Kepala Desa Motong Bapak A. Wahab, A.Md., Babinsa Desa Motong Sertu Sulaeman, Kepala Dusun Rapang Andi, Kepala Dusun Perung Arjun, Ketua BPD, Bendahara Desa Motong beserta staf, serta masyarakat penerima BLT DD.

‎Penyerahan secara simbolis dilakukan oleh Kepala Desa Motong, Babinsa, dan Bhabinkamtibmas kepada perwakilan warga penerima manfaat, kemudian dilanjutkan pembagian kepada penerima lainnya sesuai nomor antrian.

‎Dalam kesempatan tersebut disampaikan bahwa masing-masing penerima BLT DD mendapatkan bantuan untuk tiga bulan sekaligus, yakni bulan Juli, Agustus, dan September Tahun 2025, dengan total sebesar Rp 900.000 per orang.

‎Sertu Sulaeman menegaskan bahwa kehadirannya sebagai Babinsa merupakan wujud dukungan TNI dalam mengawal jalannya program pemerintah agar benar-benar sampai kepada masyarakat yang berhak. “Kami hadir untuk memastikan penyaluran BLT ini berjalan lancar, tertib, dan tepat sasaran sehingga benar-benar membantu meringankan beban masyarakat,” ujarnya.

‎Program BLT Dana Desa ini diharapkan dapat membantu meningkatkan daya beli dan menopang perekonomian warga, khususnya masyarakat kurang mampu di wilayah Desa Motong.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Ciptakan Rasa Aman, Koramil Sekongkang Intensifkan Patroli Wilayah Binaan

    Ciptakan Rasa Aman, Koramil Sekongkang Intensifkan Patroli Wilayah Binaan

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Dalam rangka menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-02/Sekongkang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaannya, Senin (5/1/2026) malam. Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh personel piket Koramil 1628-02/Sekongkang, Koptu Sufyan, pada pukul 21.00 WITA dengan menyasar sejumlah titik di wilayah binaan Koramil 1628-02/Sekongkang. Dalam pelaksanaannya, Koptu Sufyan tidak hanya […]

  • Babinsa Hadiri Penyaluran Bantuan Hanpangan di Desa Pondo, Lembor

    Babinsa Hadiri Penyaluran Bantuan Hanpangan di Desa Pondo, Lembor

    • calendar_month Kamis, 17 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 37
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 16 Juli 2025 — Babinsa Koramil 1612-06/Lembor, Pratu Kelvin Gasman, menghadiri kegiatan penyaluran bantuan ketahanan pangan (Hanpangan) yang disalurkan dari Gudang Bulog ke Kantor Desa Pondo, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai Barat, Rabu (16/7). Penyaluran bantuan ini merupakan bagian dari program pemerintah dalam rangka memperkuat ketahanan pangan masyarakat, khususnya di wilayah pedesaan. Bantuan diserahkan […]

  • Satlantas Polres Tabanan Hadirkan Layanan SIM Keliling, Dekatkan Pelayanan ke Masyarakat

    Satlantas Polres Tabanan Hadirkan Layanan SIM Keliling, Dekatkan Pelayanan ke Masyarakat

    • calendar_month Kamis, 23 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam upaya meningkatkan pelayanan prima kepada masyarakat, Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Tabanan menghadirkan program SIM Keliling (Simling) yang menjangkau seluruh wilayah Kabupaten Tabanan. Kegiatan ini dipimpin oleh Kanit Regident Satlantas Polres Tabanan, Iptu Ni Putu Nanik Juniati, S.H., M.H., bersama personel Satlantas yang bertugas khusus memberikan […]

  • Kebersamaan di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Adakan Pembuatan Pohon Natal

    Kebersamaan di Perbatasan, Satgas Pamtas Yonarhanud 2 Kostrad Adakan Pembuatan Pohon Natal

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Kupang & TTU – Wujudkan sinergitas dan kebersamaan menyambut perayaan Hari Natal di perbatasan, seluruh personel Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad adakan pembuatan Pohon Natal secara serentak di jajaran Pos Satgas Pamtas, dimana kegiatan ini bersinergi dengan masyarakat sekitar, Kab. Kupang dan TTU. Rabu (24/12) Ini merupakan salah satu kegiatan yang menumbuhkan […]

  • Agar Terciptanya Kelancaran Lalu Lintas Personil Lantas Melaksanakan Penjagaaan Dan Pengaturan di Ktl 2

    Agar Terciptanya Kelancaran Lalu Lintas Personil Lantas Melaksanakan Penjagaaan Dan Pengaturan di Ktl 2

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

      Polda Bali – Polres Karangasem – Satuan Lalu Lintas – Pada hari Kamis, 15 Januari 2026 pukul 06.30 Wita untuk tetap menjaga dan menciptakan kelancaran arus lalu lintas di seputaran Ktl 2 simpang tiga Kodim personil satuan Lalu Lintas Polres Karangasem melaksanakan pemantauan, pengaturan dan penjagaan dipos Ktl 2 simpang tiga Kodim. Kehadiran Polisi […]

  • Sinergi TNI–Polri dan Puskesmas, Desa Kalimantong Bentuk Desa Siaga TBC

    Sinergi TNI–Polri dan Puskesmas, Desa Kalimantong Bentuk Desa Siaga TBC

    • calendar_month Kamis, 25 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB — Upaya pencegahan dan pengendalian penyakit Tuberkulosis (TBC) terus diperkuat di wilayah Kabupaten Sumbawa Barat. Babinsa Desa Kalimantong Koramil 1628-01/Taliwang, Sertu Saiful Anas, bersama Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan kegiatan Pembentukan Desa Siaga TBC dan peningkatan kapasitas kader Desa Siaga TBC Tahun Anggaran 2025, Rabu (24/12/2025). Kegiatan yang berlangsung mulai pukul 09.30 WITA tersebut […]

expand_less