Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Dandim 1607/Sumbawa: Heritage Walk Wujud Cinta Tanah Air Lewat Pelestarian Budaya

‎Dandim 1607/Sumbawa: Heritage Walk Wujud Cinta Tanah Air Lewat Pelestarian Budaya

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 24 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

‎NTB – Sumbawa — Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., bersama Forkopimda Kabupaten Sumbawa mengikuti kegiatan “Sumbawa Heritage Walk: Jelajah Pusaka Kesultanan Sumbawa”, yaitu kunjungan ke sejumlah cagar budaya peninggalan Kerajaan Sumbawa, Minggu (24/08/2025).

‎Kegiatan heritage walk ini dimulai dari rumah adat Bala Datu Ranga, selanjutnya ke Istana Dalam Loka, rumah adat terbesar berbahan kayu yang sarat nilai filosofi dan kearifan lokal. Rombongan kemudian melanjutkan langkah ke Istana Kesultanan Sumbawa yang menjadi pusat simbol sejarah dan pemerintahan pada masa lampau.

‎Perjalanan budaya bertajuk Jelajah Pusaka Kesultanan Sumbawa tersebut juga menyambangi Bala Kuning, bangunan bersejarah yang menyimpan cerita perjuangan leluhur serta berbagai peninggalan berharga dari Kesultanan Sumbawa. Kegiatan berakhir di Istana Bala Putih, yang saat ini sekaligus digunakan sebagai kediaman resmi Bupati Sumbawa.

‎Dandim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menyampaikan bahwa kegiatan heritage walk ini tidak hanya sekadar wisata sejarah, melainkan sarana edukasi dan refleksi tentang nilai-nilai perjuangan serta kearifan lokal.

‎> “Sumbawa Heritage Walk ini menjadi momentum bagi kita semua untuk mengingat sejarah, memperkuat rasa cinta tanah air, sekaligus menumbuhkan kebanggaan terhadap budaya daerah. Generasi muda perlu dikenalkan sejak dini agar mereka tidak tercerabut dari akar sejarah bangsanya,” tegas Dandim.

‎Kegiatan Sumbawa Heritage Walk: Jelajah Pusaka Kesultanan Sumbawa juga menjadi ajang silaturahmi Forkopimda bersama masyarakat dan komunitas pecinta budaya. Melalui kegiatan ini, diharapkan tumbuh semangat kebersamaan untuk terus menjaga dan melestarikan warisan budaya Sumbawa sebagai bagian dari identitas bangsa Indonesia.

‎(Pendim 1607Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Gelar Komsos dan Pamwil di Desa Liselande

    TNI AD Hadir di Tengah Warga, Babinsa Gelar Komsos dan Pamwil di Desa Liselande

    • calendar_month Kamis, 20 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan monitoring pengamanan wilayah (Pamwil) dan komunikasi sosial (Komsos) di Desa Liselande, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Kamis (20/11). Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.34 WITA hingga selesai.   Dipimpin oleh Sertu Densius Berno, Babinsa memantau situasi keamanan desa sekaligus berinteraksi langsung dengan warga untuk menjaga hubungan harmonis antara TNI dan […]

  • Ronda Malam Babinsa dan Karang Taruna Wujudkan Lingkungan Simpasai Aman

    Ronda Malam Babinsa dan Karang Taruna Wujudkan Lingkungan Simpasai Aman

    • calendar_month Selasa, 25 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Dompu, NTB Selasa 25 November 2025 – Koramil 1614-01/Dompu melaksanakan kegiatan patroli ronda malam di wilayah Kelurahan Simpasai sebagai upaya menjaga keamanan lingkungan serta meningkatkan kedekatan dengan masyarakat. Babinsa Kelurahan Simpasai, Sertu Arifuddin, turut hadir dalam kegiatan tersebut bersama para anggota karang taruna setempat. Mereka melakukan ronda malam sekaligus berinteraksi langsung dengan warga binaan di […]

  • Kunjungan Dansatgas di Tri Oepoli Guna Tanamkan Semangat Juanh Personel Satgas

    Kunjungan Dansatgas di Tri Oepoli Guna Tanamkan Semangat Juanh Personel Satgas

    • calendar_month Kamis, 16 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Amfoang Timur – Dansatgas Pamtas RI-RDTL Sektor Barat Yonarhanud 2 Kostrad, Letkol Arh Endis Fahrul Rizal, S.Hub.Int., M.Sc., melaksanakan kunjungan kerja ke tiga Pos Oepoli, yaitu Oepoli Tengah, Oepoli Pantai, dan Oepoli Sungai yang berada di Kec. Amfoang Timur, Kab. Kupang. Rabu (15/10) Kunjungan ini bertujuan utamanya untuk mengecek personel satgas yang berada disana, serta […]

  • Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Legian Digelar, Pelaku Peragakan 14 Adegan

    Rekonstruksi Kasus Pembunuhan di Legian Digelar, Pelaku Peragakan 14 Adegan

    • calendar_month Selasa, 2 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Kuta, Polsek Kuta menggelar rekonstruksi kasus pembunuhan yang menewaskan seorang Perempuan berinisial ES di sebuah rumah kontrakan di Jalan Patimura, Legian, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung. Rekonstruksi ini dilakukan untuk memperjelas rangkaian kejadian serta mencocokkan keterangan tersangka dengan fakta di lapangan. Pelaku dalam kasus ini adalah Kamal Mopangga (32), asal Bitung, Sulawesi Utara, yang telah diamankan […]

  • Babinsa Desa Sie Kampanyekan Keamanan dan Lawan Peredaran Narkoba

    Babinsa Desa Sie Kampanyekan Keamanan dan Lawan Peredaran Narkoba

    • calendar_month Selasa, 23 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Monta _ Pada Senin, 22 Desember 2025, Babinsa Koramil 1608-07/Monta melaksanakan serangkaian patroli siskamling dan ronda malam di beberapa desa guna meningkatkan keamanan dan ketertiban lingkungan. Serda Muhammad di Desa Pela secara aktif menghimbau warga agar menjaga silaturahmi dan mengawasi pergaulan anak-anak demi menciptakan suasana harmonis. Sementara itu, Serda Edy Saputra dari Desa Sie bersama […]

  • Kapolres Karangasem Resmikan Jembatan Bhayangkara untuk Warga dan Siswa di Tianyar

    Kapolres Karangasem Resmikan Jembatan Bhayangkara untuk Warga dan Siswa di Tianyar

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., didampingi oleh Wakapolres, Kapolsek Kubu dan sejumlah PJU Polres Karangasem meresmikan Jembatan Bhayangkara di Tukad Celebungan, Banjar Dinas Paleg Kelod, Desa Tianyar, Kecamatan Kubu, Kabupaten Karangasem pada Sabtu (20/12/2025) pukul 10.00 WITA. Jembatan sepanjang 10 meter dan lebar 0,5 meter dengan konstruksi baja dan […]

expand_less