Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » 2 Ton Beras Habis Diserbu Warga dalam Gerakan Pangan Murah Kodim 1609/Buleleng di Seririt

2 Ton Beras Habis Diserbu Warga dalam Gerakan Pangan Murah Kodim 1609/Buleleng di Seririt

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Seririt – Kodim 1609/Buleleng kembali menggelar kegiatan Gerakan Pangan Murah di wilayah Kecamatan Seririt, tepatnya di Desa Banjarasem, Rabu (20/8/2025). Kegiatan yang dilaksanakan di Banjar Dinas Dajan Rurung dan Banjar Dinas Yehanakan ini mendapat sambutan antusias dari masyarakat. Babinsa Desa Banjarasem, Sertu Ketut Parwata turut hadir melaksanakan pendampingan guna memastikan kegiatan berjalan tertib dan lancar.

Dalam gelaran pangan murah ini, beras menjadi komoditas utama yang dijual kepada masyarakat dengan harga terjangkau. Sebanyak 2 ton beras atau setara dengan 400 sak @ 5 kg, habis terjual dalam waktu singkat, diserbu ratusan warga yang datang dari berbagai banjar di Desa Banjarasem. Antusiasme masyarakat ini menunjukkan besarnya kebutuhan serta perhatian warga terhadap program pangan murah yang diinisiasi oleh Kodim 1609/Buleleng.

Sejumlah unsur turut hadir dalam kegiatan ini, di antaranya anggota Koramil 03/Seririt sebanyak tiga orang, Prebekel Desa Banjarasem, serta empat Kelian Banjar Dinas se-Desa Banjarasem. Kehadiran para tokoh desa bersama Babinsa semakin memperkuat sinergi antara TNI, pemerintah desa, dan masyarakat dalam upaya menjaga ketahanan pangan di wilayah Seririt.

Babinsa Desa Banjarasem, Sertu Ketut Parwata, menegaskan bahwa kegiatan ini tidak hanya membantu masyarakat dalam mendapatkan bahan pangan pokok dengan harga lebih murah, tetapi juga menjadi bentuk kepedulian TNI kepada rakyat. “Kegiatan ini sangat membantu masyarakat, apalagi di tengah kebutuhan pokok yang terus meningkat. Kami berharap ke depan program ini bisa berlanjut secara berkesinambungan,” ujarnya.

Secara keseluruhan, kegiatan Gerakan Pangan Murah Kodim 1609/Buleleng di Desa Banjarasem berlangsung tertib, aman, dan lancar hingga selesai pada pukul 12.40 WITA. Kehadiran ratusan masyarakat serta dukungan aparat desa menunjukkan bahwa program ini diterima dengan baik dan memberikan manfaat nyata bagi warga, khususnya dalam meringankan beban ekonomi rumah tangga.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Semarapura Kangin Aktif Lakukan Komsos

    TNI Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Semarapura Kangin Aktif Lakukan Komsos

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Klungkung,- Menjaga komunikasi yang baik dengan semua kalangan masyarakat di wilayah binaan menjadi hal yang sangat penting dalam rangka menunjang tugas pokok Babinsa di lapangan. Bukan tanpa alasan, dengan komunikasi yang baik akan menciptakan silahturahmi serta keharmonisan hubungan yang baik pula, sehingga akan mempermudah seorang Babinsa mengoptimalkan Tupoksi pembinaan territorial di wilayah binaan. Hal tersebut […]

  • Semarak Peringatan HUT RI ke-80 di Pulau Lombok

    Semarak Peringatan HUT RI ke-80 di Pulau Lombok

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Utara, NTB – Suasana khidmat dan penuh nasionalisme menyelimuti Pulau Lombok, Nusa Tenggara Barat, saat tiga daerah di bawah teritorial Kodim 1606/Mataram, yakni Kota Mataram, Kabupaten Lombok Barat, dan Kabupaten Lombok Utara, secara serentak menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Minggu (17/8/2025). Dengan mengusung tema “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, […]

  • Doa dan Sholat Ghoib di Bima Jadi Momentum Jaga Persatuan dan Kedamaian

    Doa dan Sholat Ghoib di Bima Jadi Momentum Jaga Persatuan dan Kedamaian

    • calendar_month Minggu, 31 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Kota Bima, — Kasdim 1608/Bima,Mayor Inf Asep Okinawa Muas bersama jajaran pemerintahan Kabupaten Bima menghadiri kegiatan doa bersama dan sholat ghoib yang digelar di Gedung DPRD Kabupaten Bima. Kegiatan ini dilaksanakan untuk mendoakan almarhum Affan Kurniawan, korban meninggal dunia (MD) saat mengikuti unjuk rasa di Jakarta. Kegiatan yang dihadiri oleh jajaran TNI, Polri, Pemerintah daerah, […]

  • Babinsa Kodim 1602/Ende Tegakkan Kamtibmas Saat Monitoring Bantuan Pangan Cadangan

    Babinsa Kodim 1602/Ende Tegakkan Kamtibmas Saat Monitoring Bantuan Pangan Cadangan

    • calendar_month Sabtu, 2 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda M. Saleh.H, melakukan monitoring pembagian Bantuan Pangan Cadangan (BPC) beras Pemerintah Kabupaten Ende Tahun 2025 di Kantor Desa Raporendu dan Anaraja, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilaksanakan pada Sabtu, 2 Agustus 2025, mulai pukul 08.00 WITA hingga selesai. Kegiatan monitoring ini bertujuan untuk memastikan keamanan selama proses pembagian bantuan […]

  • Edukasi Karakter: Mayor Inf Sambudi Sampaikan Materi Anti-Perundungan

    Edukasi Karakter: Mayor Inf Sambudi Sampaikan Materi Anti-Perundungan

    • calendar_month Sabtu, 27 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur. Kasdim 1601/Sumba Timur, Mayor Inf Sambudi melaksanakan kegiatan pemberian materi tentang perundungan (bullying) kepada para siswa-siswi SMP Muhammadiyah Waingapu, Kelurahan Hambala, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Sabtu (27/09/2025). Dalam kegiatan ini, Mayor Inf Sambudi menjelaskan secara rinci mengenai pengertian perundungan, jenis-jenis perundungan, serta dampak negatif yang ditimbulkannya baik bagi korban maupun […]

  • Baznas NTB Resmikan 7 Unit Rumah Layak Huni di Desa Nisa Kabupaten Bima

    Baznas NTB Resmikan 7 Unit Rumah Layak Huni di Desa Nisa Kabupaten Bima

    • calendar_month Rabu, 7 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Woha_ Rabu, 07 Januari 2026 – Bertempat di Dusun Karya, Desa Nisa, Kabupaten Bima, berlangsung kegiatan peresmian rumah layak huni yang diselenggarakan oleh Baznas Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB). Kegiatan juga dihadiri oleh Danramil 1608-04/Woha Kapten Infanteri Ibrahim yang didampingi Babinsa Desa Nisa, Sertu Busyran, bersama unsur masyarakat setempat dan pejabat daerah. Acara dihadiri sejumlah […]

expand_less