Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Tabanan Hadiri Perayaan Ulang Tahun Dandim 1619 Tabanan

Sinergitas TNI-Polri, Kapolres Tabanan Hadiri Perayaan Ulang Tahun Dandim 1619 Tabanan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
  • visibility 23
  • comment 0 komentar

Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Suasana penuh keakraban terlihat di Mako Kodim 1619 Tabanan pada Rabu (20/8/2025), saat dilaksanakan perayaan ulang tahun Dandim 1619 Tabanan, Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P. Acara berlangsung mulai pukul 11.50 hingga 12.35 WITA dengan dihadiri jajaran Kodim 1619, Polres Tabanan, serta perwakilan dari Kejaksaan Negeri Tabanan. Kehadiran para pejabat lintas instansi ini menjadi bukti nyata sinergitas dan soliditas dalam menjaga kekompakan.

Dari jajaran Kodim 1619 Tabanan tampak hadir Kasdim 1619/Tabanan Mayor Kav I Nyoman Arya Jayantara beserta para Pasi dan Danramil. Sementara itu, dari Polres Tabanan turut hadir Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H., didampingi Waka Polres serta para Kasat dan pejabat utama. Kehadiran mereka disambut langsung oleh Dandim 1619 dengan penuh kehangatan. Tidak hanya itu, jajaran Kejaksaan Negeri Tabanan juga turut serta memberikan ucapan selamat, dipimpin langsung oleh Kajari Tabanan.

Rangkaian kegiatan berlangsung sederhana namun penuh makna. Setelah penyambutan, acara dilanjutkan dengan prosesi tiup lilin dan pemotongan kue sebagai simbol rasa syukur. Momen kebersamaan semakin lengkap dengan sesi foto bersama dan ramah tamah, mencerminkan kekompakan antara TNI, Polri, dan Kejaksaan dalam bingkai kebersamaan yang solid.

Perayaan ulang tahun ini tidak hanya menjadi wujud syukur bagi Dandim 1619 Tabanan, tetapi juga momentum mempererat hubungan kelembagaan. Kehadiran pejabat dari tiga pilar penegak hukum tersebut mempertegas komitmen bersama dalam menjaga kondusifitas wilayah Tabanan. Seluruh rangkaian acara berlangsung dengan lancar, khidmat, dan penuh keakraban.

Humas Polres Tabanan

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Selemadeg gelar Pengamanan ibadah Minggu Umat Nasrani berjalan khusyuk

    Polsek Selemadeg gelar Pengamanan ibadah Minggu Umat Nasrani berjalan khusyuk

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Polres Tabanan – Polsek Selemadeg, Minggu, 20 Juni 2025 Pkl. 08:00 Wita s/d 10:05 Wita. Umat Nasrani di Desa Bajera, Selemadeg, Tabanan, dengan khusyuk melaksanakan Ibadah di Dua lokasi menjadi pusat kegiatan keagamaan ini, yakni : Rumah Ibadah Tirta Urip dan Balai Pembinaan Iman (BPI) Gloria. Suasana ibadah berjalan aman dan lancar dari pengamanan dari […]

  • Kesadaran Meningkat, Warga Serahkan Senjata Springfield ke Pos Kewar Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad

    Kesadaran Meningkat, Warga Serahkan Senjata Springfield ke Pos Kewar Satgas Pamtas Yonarmed 12 Kostrad

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Belu, – Upaya komunikasi dan pendekatan humanis yang terus dilakukan oleh Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad kembali membuahkan hasil positif. Personel Pos Kewar menerima satu pucuk senjata api jenis Springfield yang diserahkan secara sukarela oleh seorang warga berinisial MF (45 tahun). Penyerahan senjata tersebut menjadi bukti nyata meningkatnya kesadaran dan kepercayaan masyarakat […]

  • TNI Lewat Babinsa, Ajak Warga Dorotangga Hidup Rukun dan Tertib

    TNI Lewat Babinsa, Ajak Warga Dorotangga Hidup Rukun dan Tertib

    • calendar_month Kamis, 18 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Dompu, NTB — Dalam upaya memperkuat pembinaan teritorial di wilayah binaan, Babinsa Kelurahan Dorotangga Koramil 1614-01/Dompu, Serka Jubaedin, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga di Lingkungan Doroto’i pada Selasa (18/9/2025). Kegiatan Komsos ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi, membangun komunikasi dua arah, sekaligus menyampaikan pesan-pesan penting terkait keamanan dan ketertiban lingkungan. Dalam kesempatan tersebut, Serka […]

  • Babinsa Lebih Dukung Kelancaran Tradisi Adat Pemelastian Karya Ngusaba di Segara

    Babinsa Lebih Dukung Kelancaran Tradisi Adat Pemelastian Karya Ngusaba di Segara

    • calendar_month Senin, 6 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Gianyar – Lebih, Minggu (5/10/2025) Babinsa Desa Lebih Koramil 1616-01/Gianyar, Serka Wayan Suama, bersama Bhabinkamtibmas Desa Lebih Aiptu Made Sudiarta dan Pecalang Desa Adat Lebih melaksanakan kegiatan pengamanan dan pengaturan lalu lintas di Simpang Empat Lampu Merah Lebih, By Pass Ida Bagus Mantra. Kegiatan ini dilaksanakan dalam rangka mendukung kelancaran Upacara Adat Pemelastian Karya Ngusaba […]

  • Patroli Pengamanan NATARU 2026 Berjalan Aman dan Tertib di Kecamatan Sekongkang

    Patroli Pengamanan NATARU 2026 Berjalan Aman dan Tertib di Kecamatan Sekongkang

    • calendar_month Kamis, 1 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 5
    • 0Komentar

        Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pada perayaan malam Tahun Baru 2026, TNI dan Polri melaksanakan patroli pengamanan gabungan di wilayah Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Rabu malam (31/12/2025). Kegiatan patroli dimulai pukul 22.20 WITA hingga selesai, melibatkan anggota Koramil 1628-02/Sekongkang di bawah pimpinan Danramil beserta personel Polsek […]

  • Babinsa Serda Syarifuddin Dampingi Pengecekan Saluran Air Demi Kenyamanan Warga

    Babinsa Serda Syarifuddin Dampingi Pengecekan Saluran Air Demi Kenyamanan Warga

    • calendar_month Kamis, 30 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Babinsa Kelurahan Dalam Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Syarifuddin, turun langsung ke lapangan melakukan pendampingan dan pengecekan saluran air umum yang menyebabkan genangan di pemukiman warga, Kamis (30/10/2025). Langkah cepat Babinsa ini dilakukan setelah menerima laporan dari masyarakat terkait air yang sering tergenang di wilayah Lingkungan Kota Baru, Kelurahan Dalam, Kecamatan Taliwang. Genangan […]

expand_less