Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Masyarakat Apresiasi Satgas TMMD ke-125 Atas Pembangunan Jalan Pertanian

Masyarakat Apresiasi Satgas TMMD ke-125 Atas Pembangunan Jalan Pertanian

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Gianyar – Sukawati, Rabu (20/8/2025).
Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, Kabupaten Gianyar, kini memasuki tahap akhir. Salah satu kegiatan yang tengah dilakukan adalah pembersihan sisa bahan pembangunan Jalan Usaha Tani (JUT) yang sebelumnya telah rampung dikerjakan oleh Satgas TMMD bersama warga setempat.

Kegiatan pembersihan ini menjadi penutup dari serangkaian proses panjang pembangunan jalan pertanian yang menghubungkan sejumlah banjar di Desa Batuan. Jalan tersebut kini tampak lebih tertata dan siap dimanfaatkan masyarakat sebagai akses utama menuju lahan pertanian mereka. Dengan selesainya pembangunan JUT ini, para petani akan lebih mudah membawa hasil panen, mempercepat distribusi, dan meningkatkan produktivitas.

Dansatgas TMMD ke-125 Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P., bersama Dan SSK Lettu Cpl I Nyoman Prajana, memimpin langsung pengecekan tahap akhir sekaligus memastikan tidak ada lagi material yang berserakan di sekitar lokasi. Hal ini dilakukan agar jalan dapat digunakan secara optimal serta mencerminkan kerapian dan keberlanjutan pembangunan.

Ucapan terima kasih datang dari berbagai lapisan masyarakat Desa Batuan. Mereka mengapresiasi kerja keras dan pengabdian Satgas TMMD ke-125 yang tanpa kenal lelah membangun infrastruktur desa. Warga menilai kehadiran TMMD telah membawa perubahan nyata, tidak hanya secara fisik, tetapi juga menumbuhkan semangat gotong royong di tengah masyarakat.

“Kami sangat berterima kasih kepada seluruh Satgas TMMD. Jalan tani yang dulu sulit dilalui kini sudah rapi dan bersih. Ini sangat membantu kami para petani,” ungkap salah satu tokoh masyarakat Desa Batuan dengan penuh haru.

Program TMMD ke-125 di Gianyar tidak hanya membangun sarana fisik, tetapi juga menghadirkan manfaat sosial yang luas. Semangat kebersamaan antara TNI dan rakyat kembali terbukti menjadi kekuatan utama dalam mewujudkan pembangunan desa yang lebih maju dan sejahtera.

(Pendim1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Rotasi Perwira Kodim 1604 Kupang Wujudkan Profesionalisme TNI

    Rotasi Perwira Kodim 1604 Kupang Wujudkan Profesionalisme TNI

    • calendar_month Kamis, 28 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 45
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan acara Korps Pindah Satuan Perwira yang dipimpin langsung oleh Dandim 1604/Kupang. Kegiatan ini dihadiri oleh para perwira jajaran, di antaranya Pasi Intel Mayor Inf. Hendri Dunant S.I.P, Pasi Pers Mayor Caj Oktavian Histyanton, Pasi Ops Mayor Inf. Agus Arianto, para Danramil, Perwira Keuangan Kodim 1604/Kupang Lettu Inf Hermansyah serta Ketua […]

  • Komsos Babinsa Oebufu Perkuat Kemitraan Dengan Warga Setempat

    Komsos Babinsa Oebufu Perkuat Kemitraan Dengan Warga Setempat

    • calendar_month Minggu, 7 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Kelurahan Oebufu Koramil 1604-01/Kupang, Serda Muhamad Fajri Ismail bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Oebufu Aipda Nusrianto Klakik melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dengan salah satu warga, Bapak Kam Djobul. Komsos ini merupakan bagian dari upaya menjaga kedekatan aparat keamanan dengan masyarakat dalam menjaga stabilitas wilayah. Minggu (07/12/2025). Komunikasi sosial berlangsung di depan rumah Bapak […]

  • Polres Tabanan Gelar Blue Light Patrol, Pastikan Keamanan di Titik Keramaian Malam Hari

    Polres Tabanan Gelar Blue Light Patrol, Pastikan Keamanan di Titik Keramaian Malam Hari

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan kembali melaksanakan Blue Light Patrol sebagai upaya preventif menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukumnya, Selasa (12/8/2025) malam. Kegiatan yang dimulai pukul 20.30 hingga 22.00 WITA ini melibatkan 17 personel gabungan piket fungsi Polres Tabanan, dipimpin oleh Pawas IPTU I Ketut Padnya. Patroli ini menyasar […]

  • Budaya Berpacu Ayam Digelar di Manemeng, Kehadiran TNI Perkuat Kemanunggalan

    Budaya Berpacu Ayam Digelar di Manemeng, Kehadiran TNI Perkuat Kemanunggalan

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Semarak perayaan Hari Ulang Tahun Desa Manemeng berlangsung meriah dengan dibukanya secara resmi Event Barapan Ayam di Lapangan Sepak Bola Marewa, Desa Manemeng, Kecamatan Brang Ene, pada Sabtu (15/11/2025) pukul 10.00 Wita. Danramil 1628-01/Taliwang yang diwakili Batih Wanwil, Serma Zulkifli, hadir dalam kegiatan tersebut sebagai bentuk dukungan TNI terhadap pelestarian budaya […]

  • Waka Polres Tabanan Pimpin Apel Kesiapan KRYD, Perkuat Harkamtibmas Jelang dan Pasca Operasi Lilin Agung 2025

    Waka Polres Tabanan Pimpin Apel Kesiapan KRYD, Perkuat Harkamtibmas Jelang dan Pasca Operasi Lilin Agung 2025

    • calendar_month Sabtu, 13 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Polres Tabanan menggelar Apel Kesiapan Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dalam rangka pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) sebelum dan setelah pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2025, Sabtu (13/12/2025) pagi. Kegiatan yang berlangsung di Lapangan Apel Tathya Dharaka Polres Tabanan ini dipimpin langsung oleh Wakapolres Tabanan Kompol I […]

  • Sambut HUT RI ke-80, TNI dan Pemerintah Kecamatan Gelar Penilaian Lomba Kebersihan

    Sambut HUT RI ke-80, TNI dan Pemerintah Kecamatan Gelar Penilaian Lomba Kebersihan

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Danramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Kapten Inf I Nyoman Sukada, bersama Camat Kota Waikabubak didampingi Babinsa dan staf kecamatan, melaksanakan pengecekan gapura serta kebersihan kelurahan di wilayah Kecamatan Kota Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Senin (11/8/2025). Kegiatan ini dilakukan dalam rangka penilaian lomba kebersihan dan keindahan lingkungan menyambut peringatan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik […]

expand_less