Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Semarak HUT ke-80 RI, Kodim 1628/Sumbawa Barat Tampilkan Aneka Lomba Rakyat

Semarak HUT ke-80 RI, Kodim 1628/Sumbawa Barat Tampilkan Aneka Lomba Rakyat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 19 Agt 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka memeriahkan HUT ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia, Kodim 1628/Sumbawa Barat menggelar berbagai lomba rakyat yang berlangsung meriah di Lapangan Makodim 1628/Sumbawa Barat, Jalan Labuhan Balat No. 03, Kelurahan Bugis, Kecamatan Taliwang, Minggu (18/08/2025).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Dandim 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Andri Karsa, S.Sos., M.Han., serta dihadiri oleh Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat Ny. Dr. Vivin Indriani, Kasdim 1628/Sumbawa Barat Kapten Cba Agus, SH., MM., Inov, para Pasi dan Danramil jajaran Kodim, seluruh personel Kodim-Koramil, serta masyarakat sekitar.

Sejak pagi hingga sore, suasana lapangan Makodim dipenuhi keceriaan. Berbagai perlombaan tradisional digelar, mulai dari:

Lomba anak-anak (08.40 WITA)

Lomba menangkap belut untuk ibu-ibu (09.10 WITA)

Lomba mengambil uang di semangka dengan mulut (09.40 WITA)

Lomba makan kerupuk untuk anak-anak (10.10 WITA)

Lomba tarik tambang bapak-bapak dan ibu-ibu (10.30–10.40 WITA)

Lomba panjat pinang (siang dan sore hari)

Lomba balap karung anak-anak (15.50 WITA)

Lomba pembuatan tumpeng oleh Persit (16.30 WITA)

Lomba menangkap bebek untuk anak-anak (16.45 WITA Antusiasme masyarakat tampak jelas, baik anak-anak, remaja, maupun orang tua, yang berpartisipasi penuh semangat dalam setiap perlombaan.

Dandim 1628/Sumbawa Barat, Letkol Inf Andri Karsa, dalam sambutannya menegaskan bahwa lomba rakyat ini bukan hanya untuk memeriahkan peringatan HUT RI, tetapi juga untuk mempererat kebersamaan antara TNI dan masyarakat.

“Lomba-lomba tradisional ini sarat makna, mengajarkan kebersamaan, sportivitas, serta semangat perjuangan. Alhamdulillah kegiatan berlangsung aman, lancar, dan penuh kekeluargaan,” ungkapnya.

Sementara itu, Ketua Persit KCK Cabang XLIV Kodim 1628/Sumbawa Barat, Ny. Dr. Vivin Indriani, menambahkan bahwa keterlibatan semua kalangan dalam kegiatan ini menjadi wujud nyata semangat persatuan dan kebersamaan.

Rangkaian kegiatan yang dimulai sejak pagi resmi ditutup pada pukul 18.10 WITA dalam suasana penuh kegembiraan. Seluruh acara berjalan aman, tertib, dan lancar.

Melalui kegiatan ini, Kodim 1628/Sumbawa Barat bersama masyarakat berhasil menciptakan momentum perayaan HUT ke-80 RI yang penuh makna sekaligus memperkuat tali silaturahmi dalam semangat kemerdekaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Komsos Babinsa Ende: Warga Gheoghoma Antusias, Keamanan Terjaga

    Komsos Babinsa Ende: Warga Gheoghoma Antusias, Keamanan Terjaga

    • calendar_month Jumat, 2 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Ramil 1602-01/Ende melaksanakan kegiatan Monitoring, Pengamanan Wilayah (Pamwil), dan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Gheoghoma, Kabupaten Ende, Jumat (02/1/2026). Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan ketertiban lingkungan serta meningkatkan kewaspadaan masyarakat terhadap situasi Kamtibmas. Babinsa juga mendengarkan langsung keluhan dan permasalahan yang dihadapi warga agar dapat dikoordinasikan dengan pemerintah setempat. […]

  • Kasat Binmas Polres Tabanan Beri Asistensi Bhabinkamtibmas Polsek Marga: Tekankan Peran Sebagai Ujung Tombak Polri di Masyarakat

    Kasat Binmas Polres Tabanan Beri Asistensi Bhabinkamtibmas Polsek Marga: Tekankan Peran Sebagai Ujung Tombak Polri di Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 25 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka meningkatkan profesionalisme dan efektivitas pelaksanaan tugas di lapangan, Kasat Binmas Polres Tabanan AKP I Putu Sumardana, S.H., bersama Kanit Bhabinkamtibmas Sat Binmas memberikan asistensi kepada para Bhabinkamtibmas Polsek Marga. Kegiatan ini bertujuan untuk memperkuat pemahaman dan pelaksanaan tugas pokok Bhabinkamtibmas, terutama dalam menghadapi dinamika kamtibmas […]

  • Babinsa Adonara Hadir di Tengah Masyarakat pada Kegiatan Penanaman Jagung

    Babinsa Adonara Hadir di Tengah Masyarakat pada Kegiatan Penanaman Jagung

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Flores Timur – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 1624-01/Adonara, Kopka Laurensius Hery Hera, menghadiri kegiatan penanaman jagung yang dilaksanakan di lahan garapan Desa Pandai, Kecamatan Wotan Ulumado, Rabu (17/12/2025) Kegiatan penanaman jagung ini merupakan bagian dari upaya bersama pemerintah dan masyarakat dalam memperkuat ketahanan pangan desa serta mendorong optimalisasi pemanfaatan lahan […]

  • Bhabinkamtibmas Melaksanakan “Minggu Kasih”  Ringankan Beban Warga Binaan

    Bhabinkamtibmas Melaksanakan “Minggu Kasih” Ringankan Beban Warga Binaan

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polsek Sidemen, Kapolsek Sidemen AKP I Gusti Agung Bagus Suteja, S. IP.,M.H, melalui Bhabinkamtibmas Desa Telaga Tawang Aipda I Wayan Subita melaksanakan kegiatan “Minggu Kasih” dengan memberikan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan di desa binaan Minggu (21 September 2025) Kegiatan “Minggu Kasih” ini merupakan bagian dari program Kapolri […]

  • Bangga! Paskibraka Kie Jaga Marwah dan Disiplin pada Upacara Kemerdekaan ke-80

    Bangga! Paskibraka Kie Jaga Marwah dan Disiplin pada Upacara Kemerdekaan ke-80

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    TTS _ Danposramil Kie, Serka Lukas Liu memberikan apresiasi tinggi terhadap para anggota paskibraka Kecamatan Kie yang sukses melaksanakan tugas pada upacara peringatan HUT RI ke-80 Minggu (17/8/2025). Menurut nya pelajar yang tergabung dalam pasukan pengibar bendera pusaka telah menunjukkan disiplin dan keberanian mental sebagai calon pemimpin masa depan. “Kami cukup puas atas performa para […]

  • Kapten Caj Triyono Perkuat Semangat Gotong Royong Warga dalam Penanganan Subak Serason

    Kapten Caj Triyono Perkuat Semangat Gotong Royong Warga dalam Penanganan Subak Serason

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Tabanan – Sebagai wujud kepedulian terhadap lingkungan sekaligus memperkuat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Danramil 1619-08/Penebel Kapten Caj Triyono turut serta dalam kegiatan pembersihan bersama masyarakat di sepanjang aliran air Subak Serason, Desa Penebel, Kec. Penebel, Senin (22/9/2025). Saluran air Subak Serason yang jebol mengakibatkan aliran air tersendat dan sebagian menggenangi lahan persawahan warga. Kondisi ini […]

expand_less