Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Denggen Timur Sosialisasikan Bahaya Bullying dan Pornografi Saat MPLS

Babinsa Denggen Timur Sosialisasikan Bahaya Bullying dan Pornografi Saat MPLS

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
  • visibility 39
  • comment 0 komentar

Lombok Timur – Babinsa Desa Denggen Timur, Serka Lalu M. Suherman dari Koramil 1615-01/Selong, memberikan materi dan sosialisasi tentang bahaya bullying dan pornografi kepada siswa-siswi baru SMP NW Denggen Timur dalam rangka kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) Tahun Pelajaran 2025/2026.
Kegiatan berlangsung di lingkungan sekolah yang terletak di Dusun Gunung Timba, Desa Denggen Timur, Kecamatan Selong, Rabu (16/07/2025).

Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Sekolah SMP NW Denggen Timur, para dewan guru, wali murid, serta seluruh siswa dan siswi baru yang sedang mengikuti MPLS. Tujuan dari kegiatan ini adalah memberikan pemahaman kepada siswa tentang pentingnya menjaga perilaku dan etika di lingkungan sekolah, terutama dalam mencegah terjadinya perundungan dan pengaruh negatif dari konten pornografi.

Dalam penyampaiannya, Babinsa menjelaskan secara rinci mengenai pengertian bullying dan pornografi, jenis-jenis perundungan yang kerap terjadi di lingkungan sekolah, serta dampak negatif yang ditimbulkannya bagi korban. Selain itu, Babinsa juga menyampaikan langkah-langkah pencegahan serta pentingnya peran aktif guru dan orang tua dalam mengawasi perkembangan anak-anak, baik di sekolah maupun di rumah.

Melalui kegiatan ini, para siswa diharapkan mampu memahami betapa pentingnya saling menghargai dan menjaga sikap terhadap sesama teman. Babinsa juga menekankan bahwa bullying bukanlah tindakan yang bisa dianggap sepele karena dapat berdampak serius terhadap kondisi psikologis korban, bahkan mengganggu proses belajar mereka.

Kegiatan sosialisasi berjalan dengan tertib dan interaktif, di mana para siswa antusias menyimak dan memberikan tanggapan. Harapannya, melalui pendekatan ini, generasi muda di lingkungan SMP NW Denggen Timur dapat tumbuh menjadi pelajar yang berakhlak, saling menghargai, dan terbebas dari pengaruh negatif perundungan maupun pornografi.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

    Babinsa dan Tim MBG Salurkan Menu Bergizi kepada Ribuan Siswa di Kecamatan Pantai Baru

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 5
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada hari Selasa, 18 November 2025 pukul 07.00 Wita, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru Koptu Mesak Foeh melaksanakan pendampingan kegiatan pemberian makanan sehat bergizi bertempat di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga, Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini diselenggarakan oleh pihak ketiga bekerja sama dengan BGN RI dalam rangka meningkatkan pemenuhan gizi bagi siswa-siswi tingkat […]

  • Monitoring Wilayah dan Komsos Babinsa Koramil Detusoko Ciptakan Kondusivitas di Desa Binaan

    Monitoring Wilayah dan Komsos Babinsa Koramil Detusoko Ciptakan Kondusivitas di Desa Binaan

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Praka Candra Aditya, melaksanakan kegiatan monitoring keamanan wilayah binaan dan komunikasi sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Mautenda Barat, Kecamatan Wewaria, Kabupaten Ende, Jumat pagi (10/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 Wita ini bertujuan memantau perkembangan situasi dan kondisi keamanan di wilayah binaan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat setempat. Babinsa juga […]

  • Kodim 1608/Bima Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Beragam Perlombaan Seru

    Kodim 1608/Bima Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Beragam Perlombaan Seru

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 242
    • 0Komentar

    Bima._ Suasana meriah terlihat di Makodim 1608/Bima pada Senin, 11 Agustus 2025, saat rangkaian perlombaan dalam rangka perayaan HUT Kemerdekaan RI ke-80 digelar. Berbagai lomba diikuti oleh personil TNI dan anggota Persit, yang antusias berpartisipasi untuk memeriahkan momen bersejarah tersebut. Semangat kebersamaan dan kekompakan sangat terasa sepanjang acara berlangsung. Pada lomba masak nasi goreng yang […]

  • Babinsa Aktif Dampingi Pekerjaan Konstruksi Koperasi Merah Putih di Dasan Anyar

    Babinsa Aktif Dampingi Pekerjaan Konstruksi Koperasi Merah Putih di Dasan Anyar

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Dalam upaya mendukung kelancaran pembangunan fasilitas ekonomi desa, Babinsa Desa Dasan Anyar, Koramil 1628-05/Jereweh Serda Yakub, melaksanakan kegiatan pengawasan pembangunan Koperasi Merah Putih pada Minggu, (23 November 2025). Kegiatan pengawasan tersebut meliputi pengecekan pembuatan bouwplank serta proses perakitan kolom tiang bangunan yang dikerjakan oleh tim konstruksi setempat. Kehadiran Babinsa menjadi bagian […]

  • Kapolres Tabanan hadiri Peringatan Hari Jadi ke-67 Provinsi Bali, Pemkab Tabanan Kukuhkan Paskibraka 2025

    Kapolres Tabanan hadiri Peringatan Hari Jadi ke-67 Provinsi Bali, Pemkab Tabanan Kukuhkan Paskibraka 2025

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 39
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Pemerintah Kabupaten Tabanan menggelar Upacara Peringatan Hari Jadi ke-67 Provinsi Bali yang dirangkai dengan Pengukuhan Paskibraka Kabupaten Tabanan Tahun 2025 pada Kamis (14/8/2025) di halaman depan Kantor Bupati Tabanan. Upacara yang mengusung tema “Amukti Bali Hita” ini dipimpin Wakil Bupati Tabanan, I Made Dirga, S.Sos., selaku Inspektur […]

  • Sinergi Babinsa dan MBG RI, Jaga Kesehatan Anak Lewat Menu Bergizi di Sekolah

    Sinergi Babinsa dan MBG RI, Jaga Kesehatan Anak Lewat Menu Bergizi di Sekolah

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka meningkatkan kesehatan generasi muda, Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu dan Koptu Mesak Foeh, melaksanakan pendampingan pemberian makanan sehat bergizi kepada anak-anak sekolah di wilayah Kecamatan Pantai Baru. Kegiatan ini berlangsung pada Rabu (27/8/2025) pukul 07.00 WITA di Yayasan Sasando Abadi, Desa Ofalangga. Program pendistribusian makanan bergizi gratis ini […]

expand_less