Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ​Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bongancina Pastikan Perayaan HUT RI ke-80 Berjalan Tertib

​Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bongancina Pastikan Perayaan HUT RI ke-80 Berjalan Tertib

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
  • visibility 24
  • comment 0 komentar

​Buleleng,Busungbiu -16 Agustus 2025 – Serda Putu Nopika Candra, Babinsa Desa Bongancina, bersama Aipda Ketut Santika, Bhabinkamtibmas, mengamankan jalannya pembukaan Lomba Perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia di gedung serbaguna Desa Bongancina, Kecamatan Busungbiu, Kabupaten Buleleng.
Acara dimulai pukul 07.30 Wita ini berlangsung aman, lancar, dan penuh antusiasme.

​Acara dibuka dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan pembacaan doa. Panitia kemudian menyampaikan detail rangkaian acara, termasuk jalan santai dan berbagai perlombaan yang diikuti oleh warga.

​Kegiatan ini dihadiri oleh berbagai tokoh penting, seperti perwakilan Camat Busungbiu, Kepala Desa Bongancina, Ketua BPD, Babinsa, Bhabinkamtibmas, kelian dusun, kepala sekolah SD 1 dan SD 2, serta bendesa adat Desa Bongancina.

Kehadiran mereka menunjukkan dukungan penuh terhadap semangat kebangsaan yang diusung dalam perayaan ini.
​Dalam sambutannya, perwakilan Camat Busungbiu menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud nyata untuk meningkatkan rasa kebangsaan dan memperkuat persaudaraan antar sesama anak bangsa, demi menjaga keutuhan NKRI. Sementara itu, Kepala Desa Bongancina mengungkapkan rasa bangga dan terima kasihnya kepada semua pihak yang telah berpartisipasi dalam menyukseskan acara ini, dengan harapan agar masyarakat Desa Bongancina semakin sejahtera.

​Beberapa lomba yang diadakan untuk memeriahkan acara ini meliputi ​Lomba makan kerupuk,Lomba tarik tambang,Lomba jingjing nampan,dan
​Lomba karaoke khusus lagu Bali
​Rangkaian perlombaan HUT RI ke-80 ini akan berlangsung selama dua hari, mulai tanggal 16 hingga 17 Agustus 2025.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1602/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat melalui Komsos di Desa Niopanda

    Kodim 1602/Ende Perkuat Sinergi dengan Masyarakat melalui Komsos di Desa Niopanda

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) dan pengamanan wilayah (pamwil) di Desa Niopanda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, Rabu (22/10/2025). Kegiatan yang dimulai pukul 08.33 WITA ini berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Babinsa Koptu Mohamad Samin berinteraksi langsung dengan masyarakat setempat guna memantau keamanan wilayah dan mewujudkan ketertiban serta keamanan masyarakat (kamtibmas). […]

  • Kodim 1612/Manggarai Susun Telford di Desa Rado, Buka Akses Ekonomi Warga

    Kodim 1612/Manggarai Susun Telford di Desa Rado, Buka Akses Ekonomi Warga

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Manggarai, 21 Oktober 2025 – Semangat gotong royong kembali terpancar di tengah masyarakat Desa Rado, Kecamatan Cibal, Kabupaten Manggarai. Dalam rangka pelaksanaan program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Tahun Anggaran 2025, anggota Kodim 1612/Manggarai bersama warga bahu-membahu melaksanakan penyusunan batu (telford) untuk pembukaan jalan desa, Selasa (21/10). Kegiatan fisik ini merupakan salah satu sasaran […]

  • Babinsa Koramil Setempat Hadir Dukung Pelayanan Posyandu di Desa Belo

    Babinsa Koramil Setempat Hadir Dukung Pelayanan Posyandu di Desa Belo

    • calendar_month Sabtu, 10 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Babinsa Desa Belo Koramil setempat, Serda Sukardin, melaksanakan pendampingan kegiatan Pos Pelayanan Terpadu (Posyandu) di Desa Belo, Kecamatan setempat, pada Jumat, (09/01/2026). Kegiatan pendampingan ini dilakukan sebagai bentuk dukungan TNI AD melalui peran Babinsa dalam membantu meningkatkan pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya bagi ibu hamil, balita, dan lansia. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa […]

  • Unit Turjawali Sat Lantas melaksanakan Pengaturan dan Penjagaan di Pos 3 Patung Salak Jasri

    Unit Turjawali Sat Lantas melaksanakan Pengaturan dan Penjagaan di Pos 3 Patung Salak Jasri

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pada hari Senin, 5 Januari 2026 Personil Turjawali dari Kepolisian Resor Karangasem kembali menunjukkan kepedulian terhadap keselamatan masyarakat. Pagi ini, mereka terlihat sigap membantu warga menyeberangi Jalan Achmad Yani yang padat, memastikan lalu lintas berjalan lancar dan aman. Situasi lalu lintas yang padat di sepanjang Jalan Achmad Yani sering kali menambah tingkat risiko kecelakaan, terutama […]

  • Bhabinkamtibmas Desa Pering Monitoring Kegiatan Posyandu Bayi dan Balita di Banjar Sema

    Bhabinkamtibmas Desa Pering Monitoring Kegiatan Posyandu Bayi dan Balita di Banjar Sema

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Blahbatuh – Selasa (21/10/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang kesehatan masyarakat, khususnya bagi tumbuh kembang anak usia dini, Bhabinkamtibmas Desa Pering Aiptu I Made Sukartana melaksanakan kegiatan sambang desa sekaligus monitoring pelaksanaan Posyandu Bayi dan Balita bertempat di Balai Banjar Sema, Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan posyandu yang rutin dilaksanakan setiap […]

  • Babinsa Koramil 1628-02/Seteluk Bersama Dinas Terkait Laksanakan Registrasi Ternak Tahun 2025

    Babinsa Koramil 1628-02/Seteluk Bersama Dinas Terkait Laksanakan Registrasi Ternak Tahun 2025

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – Pada hari Kamis, 11 September 2025, bertempat di Desa Kelanir, Kecamatan Seteluk, Babinsa Desa Kelanir Koramil 1628-02/Seteluk, Sertu Ashar, melaksanakan pendampingan terhadap kegiatan registrasi ternak oleh Dinas Pertanian, Perkebunan dan Peternakan melalui Pusat Kesehatan Hewan Kecamatan Seteluk. Kegiatan ini merupakan bagian dari program pendataan dan legalisasi kepemilikan ternak di Kabupaten Sumbawa Barat […]

expand_less