Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polresta Denpasar Gelar Olahraga Bersama dan Lomba Khas 17-an dalam Rangka HUT RI ke-80

Polresta Denpasar Gelar Olahraga Bersama dan Lomba Khas 17-an dalam Rangka HUT RI ke-80

  • account_circle arash news
  • calendar_month Sabtu, 16 Agt 2025
  • visibility 26
  • comment 0 komentar

Denpasar, 16 Agustus 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, Polresta Denpasar menggelar kegiatan olahraga bersama dan berbagai lomba khas 17-an antar Satker yang berlangsung di Lapangan Apel Mako Polresta Denpasar, Sabtu (16/8).

Kapolresta Denpasar Polda Bali, Kombes Pol. M. Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H., hadir didampingi Ketua Bhayangkari serta Pejabat Utama (PJU) Polresta Denpasar untuk membuka jalannya kegiatan.

Acara dimulai dengan senam aerobik bersama sebagai bentuk menjaga kebugaran, kemudian dilanjutkan dengan berbagai lomba tradisional yang penuh keceriaan, di antaranya balap karung, joget bola berpasangan, makan kerupuk, hingga hulahop beregu.

Diikuti oleh personel Polresta Denpasar, jajaran Polsek, Bhayangkari, hingga anak-anak lingkungan asrama Polresta, yang menambah semarak suasana. Seluruh peserta tampak antusias dan bersemangat mengikuti setiap perlombaan.

Menurut keterangan Kasi Humas Polresta Denpasar, AKP I Ketut Sukadi, kegiatan ini tidak hanya menjadi sarana memperingati Hari Kemerdekaan RI, namun juga sebagai ajang mempererat kebersamaan dan kekompakan antar personel beserta keluarga besar Polresta Denpasar.

“Acara berlangsung meriah dan penuh semangat. Semoga momentum peringatan HUT RI ini semakin memperkokoh rasa nasionalisme dan soliditas di lingkungan Polresta Denpasar,” ujarnya.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Kodim 1607/Sumbawa Kompak Bersihkan Pangkalan Jelang HUT ke-80 TNI

    Kodim 1607/Sumbawa Kompak Bersihkan Pangkalan Jelang HUT ke-80 TNI

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa, NTB — Menyambut peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI) yang jatuh pada 5 Oktober 2025, Kodim 1607/Sumbawa melaksanakan kegiatan perapian dan pembersihan pangkalan, Sabtu (4/10/2025). Kegiatan tersebut melibatkan seluruh prajurit dan staf Kodim 1607/Sumbawa yang bahu membahu membersihkan lingkungan sekitar Makodim, mulai dari halaman, taman, hingga area perkantoran. Selain membersihkan, […]

  • Masyarakat Apresiasi Upaya Koramil 1608-02/Bolo dalam Menjaga Kondusifitas Wilayah

    Masyarakat Apresiasi Upaya Koramil 1608-02/Bolo dalam Menjaga Kondusifitas Wilayah

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 47
    • 0Komentar

    Sabtu malam, 20 September 2025 Batih Tuud Koramil 1608-02/Bolo, Peltu Ismail, memimpin kegiatan Siskamling di wilayah teritorial Koramil 1608-02/Bolo. Kegiatan ini bertujuan untuk mencegah tindak kriminalitas dan menjaga keamanan di Kecamatan Bolo dan Kecamatan Madapangga, Kabupaten Bima. Dalam kegiatan ini, sejumlah personel dari Koramil, Satpol-PP, Linmas, aparat desa, tokoh masyarakat, serta tokoh agama turut aktif […]

  • Babinsa dan Puskesmas Onekore Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Anak di Posyandu Nuawawo 1

    Babinsa dan Puskesmas Onekore Laksanakan Pemeriksaan Kesehatan Anak di Posyandu Nuawawo 1

    • calendar_month Jumat, 12 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung program kesehatan masyarakat dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Praka Taruna Diharjaya DE, turut hadir dan mendampingi kegiatan Posyandu Anak Nuawawo 1 yang berlangsung di Jalan Udayana, Kelurahan Onekore, Kecamatan Ende Tengah, Jumat (12/09/2025). Kegiatan dimulai pada pukul 09.30 WITA dan dilaksanakan sebagai bentuk sinergi antara unsur TNI, […]

  • Sambut Hari Jadi Polwan Ke 77, Polwan Polres Badung Gelar Bhakti Religi.

    Sambut Hari Jadi Polwan Ke 77, Polwan Polres Badung Gelar Bhakti Religi.

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Mangupura – Dalam rangka menyambut Hari Jadi ke-77 Polwan Republik Indonesia tahun 2025, Polwan Polres Badung menggelar Bhakti Kepolisian dengan melaksanakan bhakti religi dengan membersihkan tiga tempat ibadah yaitu GKPB Jemaat Uwit Galang Ulun Uma Gulingan Mengwi, Mushola PLN Kapal dan Pura Giri Catur Loka Polres Badung Kec. Mengwi, Kab. Badung. Rabu (20/8/25). Kapolres Badung […]

  • Koramil Rote Ndao Fasilitasi Rapat Pembentukan BUMDes Dela Leo dan Koperasi Desa Holulai

    Koramil Rote Ndao Fasilitasi Rapat Pembentukan BUMDes Dela Leo dan Koperasi Desa Holulai

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat sekaligus mendukung peningkatan ekonomi desa, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serma Yusuf Tungga, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan monitoring bersama perangkat desa serta warga di Kantor Desa Holulai, Kecamatan Loaholu, Kabupaten Rote Ndao, pada Jumat (24/10/2025) pukul 11.05 Wita. Kegiatan tersebut dirangkaikan dengan rapat pembentukan pengurus BUMDes […]

  • Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Jalan, Babinsa Laksanakan Pamwil di Jalan Trans Flores

    Tingkatkan Kenyamanan Pengguna Jalan, Babinsa Laksanakan Pamwil di Jalan Trans Flores

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mendukung kelancaran arus lalu lintas dan memberikan rasa aman kepada masyarakat, Babinsa Koramil 1602-03/Detusoko, Kopka Edwin D.P, bersama Bhabinkamtibmas Brigpol Arsen, melaksanakan kegiatan pengamanan wilayah (Pamwil) dan komunikasi sosial (Komsos) di portal buka tutup Jalan Trans Ende – Maumere, tepatnya di Desa Dile, Kecamatan Detusoko, Kabupaten Ende, Senin (22/09/2025) pukul 09.00 WITA […]

expand_less