Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Sinergi TNI dan Masyarakat, Wujudkan Pantai Banjar Bebas Sampah

Sinergi TNI dan Masyarakat, Wujudkan Pantai Banjar Bebas Sampah

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Banjar, Buleleng – Menyambut Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80 Tahun 2025, Koramil 1609-06/Banjar bersama masyarakat pesisir menggelar aksi pembersihan pantai di sepanjang garis Pantai Desa Banjar pada Jumat (15/8)

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 1609-06/Banjar, Kapten Inf. Made Suparsana, dengan pendampingan Babinsa Desa Banjar, Sertu Komang Arjawa. Dengan semangat gotong royong, para prajurit TNI bersama warga setempat memungut sampah plastik, dedaunan kering, dan sisa-sisa limbah yang mengotori bibir pantai.

Aksi bersih-bersih ini tidak hanya bertujuan memperindah lingkungan menjelang perayaan kemerdekaan, tetapi juga meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ekosistem laut. “Pantai yang bersih bukan hanya indah dilihat, tapi juga bermanfaat bagi keberlangsungan hidup biota laut dan kesehatan warga,” ujar Sertu Komang Arjawa.

Kegiatan yang penuh keakraban ini membuahkan hasil, pantai tampak lebih bersih dan asri, menjadi simbol kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam memaknai kemerdekaan.

Antusiasme warga terlihat dari partisipasi berbagai kalangan, mulai dari nelayan, pedagang, hingga pelajar. Beberapa warga bahkan membawa kantong dan sapu lidi dari rumah untuk membantu proses pembersihan. Keriuhan suara tawa, sapaan hangat, dan semangat bekerja bersama membuat suasana semakin akrab.

Selain membersihkan pantai, kegiatan ini juga menjadi ajang silaturahmi dan mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat. Dengan wajah-wajah sumringah, warga berharap aksi seperti ini dapat menjadi agenda rutin, sehingga Pantai Banjar selalu terjaga kebersihannya dan menjadi kebanggaan daerah.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Patroli Gabungan Tiga Pilar Antisipasi Gangguan Keamanan

    Patroli Gabungan Tiga Pilar Antisipasi Gangguan Keamanan

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Mataram, NTB – Pasca aksi massa yang berujung pada pembakaran Gedung Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Nusa Tenggara Barat (NTB) pada Sabtu, 30 Agustus 2025 lalu, Tiga Pilar (TNI, Polri, dan Pemerintah Daerah) terus meningkatkan langkah pengamanan dengan mengintensifkan patroli malam di sejumlah titik strategis Kota Mataram. Patroli gabungan tersebut dipimpin langsung oleh Kabagops […]

  • Dandim 1628/KSB: Pancasila Perekat Bangsa, Forkopimda KSB Hadiri Upacara 1 Oktober 2025

    Dandim 1628/KSB: Pancasila Perekat Bangsa, Forkopimda KSB Hadiri Upacara 1 Oktober 2025

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Komandan Kodim (Dandim) 1628/Sumbawa Barat Letkol Inf Rendra Agit Trisnawan bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Sumbawa Barat menghadiri Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila yang digelar di Lapangan Upacara Pemda Graha Fitrah, Komplek Kemutar Telu Center (KTC), Taliwang, Rabu (01/10/2025). Upacara yang dipimpin langsung oleh Bupati Sumbawa Barat H. […]

  • TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Sekongkang Bawah Ikuti Kegiatan Perpisahan dan Pengumuman Lomba Penurunan Stunting

    TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Sekongkang Bawah Ikuti Kegiatan Perpisahan dan Pengumuman Lomba Penurunan Stunting

    • calendar_month Jumat, 24 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Sebagai wujud kedekatan dan sinergitas antara TNI dengan pemerintah daerah, Babinsa Koramil 1628-02/Sekongkang, Serda Syamsul Hadi, menghadiri acara perpisahan pegawai Kecamatan Sekongkang, yaitu Bapak Syarafuddin, S.P., M.M.Inov dan Ibu Hj. Baiq Juhariah, S.IP, yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Sekongkang, pada Jumat (24/10/2025) pukul 14.00 Wita. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat […]

  • Babinsa dan Polsek Loli Duduk Bersama Bahas Kamtibmas

    Babinsa dan Polsek Loli Duduk Bersama Bahas Kamtibmas

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Anggota Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Sertu Juaqim Da Costa, melaksanakan silaturahmi dan duduk bersama dengan anggota Polsek Loli, Kabupaten Sumba Barat, Rabu (10/9/2025). Pertemuan tersebut merupakan bentuk sinergitas antara TNI dan Polri dalam menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah Kecamatan Loli. Kebersamaan antara Babinsa dengan anggota Polsek […]

  • Dandim 1627/Rote Ndao Komitmen Dukung Pembangunan KDKMP untuk Kesejahteraan Masyarakat

    Dandim 1627/Rote Ndao Komitmen Dukung Pembangunan KDKMP untuk Kesejahteraan Masyarakat

    • calendar_month Senin, 29 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    NTT Rote Ndao – Komandan Kodim 1627/Rote Ndao Letkol Kav Kurnia Santiadi Wicaksono S.H., didampingi Pasiter Kodim 1627/Rote Ndao Kapten Kav Agustinus Nada, melaksanakan pengecekan lokasi rencana pembangunan KDKMP di Desa Tuanatuk Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao,Senin (29/12/2025) Kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan kesiapan lokasi serta mendukung kelancaran pelaksanaan pembangunan KDKMP agar berjalan sesuai […]

  • TNI dan Rakyat Bersatu: Kopda Faisal Idrus Gotong Royong di Kebun Talas

    TNI dan Rakyat Bersatu: Kopda Faisal Idrus Gotong Royong di Kebun Talas

    • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Ende, 13 Juli 2025 – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Faisal Idrus, melaksanakan kegiatan pemantauan sekaligus membantu pembersihan lahan kebun ubi talas milik warga di Desa Ndorurea 1, Kecamatan Nangapanda, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada Minggu pagi, 13 Juli 2025, bertempat di Dusun […]

expand_less