Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kisah di Balik Aksi Bersih Pantai HUT RI ke-80

Kisah di Balik Aksi Bersih Pantai HUT RI ke-80

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 15 Agt 2025
  • visibility 27
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Pantai Loang Baloq tidak hanya dipenuhi suara debur ombak, tapi juga tawa, obrolan hangat, dan semangat ratusan orang yang datang dengan tujuan sama yakni membuat pantai ini kembali bersih. Ratusan peserta dari TNI, Polri, Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (DLHK) Kota Mataram, pelajar, dan warga setempat bersatu dalam Karya Bakti Pembersihan Pantai untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan ke-80 Republik Indonesia, Jum’at (15/8/2025).

Di tengah barisan pasukan upacara, Rizka Juniarti, siswi Pramuka SMAN 10 Mataram, terlihat mengikat kantong sampah plastik yang penuh. Keringat menetes di dahinya, namun senyumnya lebar.

“Saya bangga sekali bisa ikut. Semoga ini membuat banyak orang sadar bahwa pantai bukan tempat sampah,” ujarnya sambil mengikat tali kantong dengan kencang.

Komandan Korem (Danrem) 162/WB, Brigjen TNI Moch Sjasul Arief, memimpin apel pagi dengan pesan tegas namun penuh makna. Ia mengingatkan bahwa pantai ini bukan hanya hamparan pasir dan ombak, tapi juga sumber kehidupan dan kebanggaan warga NTB.

“Keindahan Loang Baloq adalah titipan untuk anak cucu kita,” katanya.

Komandan Kodim (Dandim) 1606/Mataram, Letkol Inf Nyarman M.Tr. (Han), menambahkan, “Yang kita lakukan hari ini kecil dibandingkan manfaatnya. Bersihnya pantai ini adalah hadiah untuk masa depan.” Ucap Dandim 1606/Mataram.

Ditempat yang sama, Sekretaris DLHK Kota Mataram, Irwansyah, memungut botol plastik sambil bercakap dengan warga. “Kalau pantai kita bersih, wisatawan datang, dan ekonomi warga meningkat. Semua orang menang,” ujarnya.

Sementara itu, Kompol Aloy dari Polairud Polda NTB ikut mengangkut karung berisi sampah. “Menjaga pantai berarti menjaga keamanan dan kenyamanan pengunjung,” katanya singkat, sebelum kembali bergabung dengan kelompoknya.

 

Menjelang siang, pantai yang semula penuh sampah berubah menjadi hamparan pasir yang kembali indah. Aksi itu menorehkan pesan sederhana tapi kuat: menjaga alam bukan tugas segelintir orang, melainkan warisan yang harus dijaga bersama. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Taliwang Perkuat Kemanunggalan Lewat Patroli Malam

    Hadir di Tengah Masyarakat, Babinsa Taliwang Perkuat Kemanunggalan Lewat Patroli Malam

    • calendar_month Selasa, 26 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Taliwang, Sumbawa Barat – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-01/Taliwang, Serda Sulaiman, melaksanakan kegiatan patroli malam di sekitar wilayah binaannya pada Selasa (26/8/2025) pukul 21.00 WITA. Kegiatan patroli ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya TNI AD, khususnya Kodim 1628/Sumbawa Barat, dalam mendukung terciptanya situasi wilayah yang aman, tertib, dan kondusif. […]

  • Dandim 1601/Sumba Timur Terjun ke Lapangan Amankan Jalannya Aksi Unras Warga

    Dandim 1601/Sumba Timur Terjun ke Lapangan Amankan Jalannya Aksi Unras Warga

    • calendar_month Kamis, 4 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Komandan Kodim 1601/Sumba Timur Letkol Inf. Dobby Noviyanto.S., S.E, turun langsung ke lapangan meninjau langsung aksi unjuk rasa (unras) yang digelar Oleh Aliansi Sumba Bersuara di Kabupaten Sumba Timur pada hari Kamis (04/09/2025) sejak pagi hingga Sore. Kehadiran Dandim 1601/Sumba Timur bersama Kapolres Sumba Timur, Kajari Kabupaten Sumba Timur, bertujuan memastikan […]

  • Ronda Malam dan Sosialisasi keamanan, Warga Monta Aman dan Kondusif

    Ronda Malam dan Sosialisasi keamanan, Warga Monta Aman dan Kondusif

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Bima _ Pada Jumat malam, 31 Oktober 2025, para Babinsa dari Koramil 1608-07 Monta aktif melaksanakan kegiatan patroli dan kongkow-kongkow bersama warga di berbagai desa di Kecamatan Monta. Serma Saharullah dari Desa Tolotangga mengingatkan orang tua agar memperhatikan anak-anak dari pengaruh narkoba dan miras, serta menyarankan penyelesaian masalah melalui musyawarah. Ia menegaskan pentingnya menjaga suasana […]

  • Antisipasi Arus Balik Nataru, Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Patroli KRYD di Terminal Domestik

    Antisipasi Arus Balik Nataru, Polres Bandara Ngurah Rai Gelar Patroli KRYD di Terminal Domestik

    • calendar_month Sabtu, 3 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Badung – Dalam rangka mengantisipasi arus balik liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru), Polres Kawasan Bandara I Gusti Ngurah Rai melaksanakan patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) di seputaran Terminal Domestik Bandara I Gusti Ngurah Rai, Sabtu(3/1/2026) Patroli KRYD tersebut menyasar area keberangkatan dan kedatangan penumpang, ruang tunggu terminal domestik, serta titik-titik yang berpotensi menimbulkan […]

  • Didampingi Babinsa, Siswa SMP N 1 Banjar Nikmati Makan Bergizi Gratis dari Dapur BGN Dencarik

    Didampingi Babinsa, Siswa SMP N 1 Banjar Nikmati Makan Bergizi Gratis dari Dapur BGN Dencarik

    • calendar_month Kamis, 31 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Buleleng, Banjar – Program Makan Bergizi Gratis (MBG) kembali menyasar siswa sekolah di wilayah Kecamatan Banjar. Kali ini, SMP Negeri 1 Banjar menjadi lokasi penyaluran, dengan total penerima sebanyak 367 siswa. Kegiatan ini dimulai dari dapur BGN Dencarik, Rabu (30/7) Guna memastikan kelancaran dan ketertiban pelaksanaan, Babinsa Desa Banjar yang diwakili oleh Serda Gede Roby […]

  • Dandim Gianyar Tekankan Loyalitas dan Dedikasi, Saat Pimpin Korp Raport Purna Bhakti Prajurit

    Dandim Gianyar Tekankan Loyalitas dan Dedikasi, Saat Pimpin Korp Raport Purna Bhakti Prajurit

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Gianyar – Makodim, Jumat (31/10/2025) Sebagai bentuk penghargaan dan apresiasi kepada prajurit yang telah mengabdi dengan penuh dedikasi serta anggota berprestasi, Komandan Kodim 1616/Gianyar Letkol Kav Rizal Wijaya, S.H., M.I.P. memimpin acara tradisi Korp Raport Purna Bhakti dan pemberian penghargaan kepada anggota berprestasi, bertempat di Gedung Manunggal TNI Rakyat Kodim 1616/Gianyar, Jl. Ngurah Rai No. […]

expand_less