Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Peringati Harvetnas 2025 di NTB Veteran NTB Peringati Harvetnas dengan Ziarah, Syukuran, dan Doa Bersama

Peringati Harvetnas 2025 di NTB Veteran NTB Peringati Harvetnas dengan Ziarah, Syukuran, dan Doa Bersama

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 11 Agt 2025
  • visibility 36
  • comment 0 komentar

Mataram, NTB – Dalam semangat mengenang jasa para pejuang bangsa, Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) Nusa Tenggara Barat (NTB) menggelar apel ziarah rombongan dan syukuran dalam rangka memperingati Hari Veteran Nasional (Harvetnas) Tahun 2025 di Taman Makam Pahlawan (TMP) Majeluk, Mataram, Senin (11/8/2025).

Upacara yang mengusung tema “Veteran Mengabdi Tanpa Batas, Berjuang Sepanjang Masa” ini dipimpin oleh Ketua LVRI NTB Brigjen TNI (Purn) H. Abdul Kadir, S.IP, dan dihadiri Gubernur NTB Dr. H. Lalu Muhammad Iqbal, S.IP., M.Si, Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1606/Mataram Letkol Inf Supriadi, S.H., M.M., jajaran TNI-Polri, organisasi masyarakat, dan keluarga besar veteran.

Rangkaian ziarah dimulai dengan penghormatan kepada arwah pahlawan, menyanyikan lagu Padamu Negeri, peletakan karangan bunga, hingga tabur bunga bersama. Usai upacara, acara berlanjut ke syukuran yang diawali menyanyikan lagu kebangsaan, doa bersama, serta sambutan tokoh.

Dalam sambutannya, Gubernur NTB yang diwakili Kepala Kesbangpoldagri H. Ruslan Abdul Gani menegaskan, “Veteran adalah saksi sejarah hidup, penjaga nilai kebangsaan, patriotisme, dan pengorbanan tanpa pamrih. Semangat juang mereka harus menjadi inspirasi generasi muda untuk membangun daerah dengan kompetensi, integritas, dan inovasi.” tuturnya.

Kasdim 1606/Mataram Letkol Inf Supriadi, S.H., M.M. menyampaikan penghargaan setinggi-tingginya kepada para veteran. “Kami, generasi penerus TNI, berkomitmen menjaga dan meneruskan semangat juang yang diwariskan. Perjuangan hari ini adalah melawan kemiskinan, kebodohan, dan berbagai tantangan bangsa,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua LVRI NTB Brigjen TNI (Purn) H. Abdul Kadir, S.IP mengingatkan kembali sejarah Harvetnas yang berawal dari kemenangan pasukan Indonesia di Surakarta pada 10 Agustus 1949. “Nilai-nilai 1945 adalah warisan luar biasa yang harus terus kita jaga dan amalkan, tidak hanya bagi veteran tetapi untuk seluruh rakyat Indonesia,” ujarnya.

Acara ditutup dengan penyerahan paket sembako kepada veteran, pemotongan tumpeng, dan ramah tamah. Seluruh rangkaian berlangsung aman, tertib, dan penuh rasa hormat kepada para pejuang bangsa. (Pendim 1606)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Hadiri Sosialisasi Perluasan Instalasi Listrik dari PLTA Lapopu

    Babinsa Hadiri Sosialisasi Perluasan Instalasi Listrik dari PLTA Lapopu

    • calendar_month Jumat, 25 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 46
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 1613-02/Walakaka Serka Abdul Wahab menghadiri kegiatan sosialisasi terkait rencana perluasan instalasi listrik dari Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) Lapopu yang digelar di Desa Rewarara, Kecamatan Wanukaka, Kabupaten Sumba Barat, pada Kamis (24/7/2025). Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat mengenai manfaat dan dampak dari proyek perluasan jaringan listrik yang […]

  • Patroli Wilayah Jaga Kamtibmas, Babinsa Kampung Kusamba Cek Situasi Pelabuhan Angkal Fast Cruise

    Patroli Wilayah Jaga Kamtibmas, Babinsa Kampung Kusamba Cek Situasi Pelabuhan Angkal Fast Cruise

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Klungkung,- Guna memastikan situasi Kamtibmas di wilayah binaan aman dan kondusif, Babinsa Kampung Kusamba Pelda Yudi Suhartono menggelar kegiatan patroli wilayah, salah satunya di pelabuhan Angkal Fast Cruise, Kampung Kusamba, Minggu ( 27/07/25 ). Memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah tentu menjadi kewajiban kami sebagai aparat kewilayahan, apalagi Pelabuhan Angkal Boat, Kampung Kusamba ini yang […]

  • Kodim 1602/Ende melalui Babinsa Kawal Penyaluran Bantuan Langsung Tunai untuk Warga Desa Ngalukoja

    Kodim 1602/Ende melalui Babinsa Kawal Penyaluran Bantuan Langsung Tunai untuk Warga Desa Ngalukoja

    • calendar_month Selasa, 14 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Maurole, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Koptu Sahlan Umar, menghadiri kegiatan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kemiskinan Ekstrim Dana Desa tahap III untuk periode Juli hingga September tahun anggaran 2025, yang diselenggarakan di Aula Kantor Desa Ngalukoja, Kecamatan Maurole, Kabupaten Ende. Dalam kegiatan ini, sebanyak 25 Kepala Keluarga Penerima Manfaat (KPM) menerima bantuan langsung tunai sebesar Rp […]

  • TNI-Polri dan Pemda Lombok Barat Tertibkan Hiburan Malam Ilegal

    TNI-Polri dan Pemda Lombok Barat Tertibkan Hiburan Malam Ilegal

    • calendar_month Minggu, 20 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Dalam menciptakan wilayah yang aman, tertib, dan bebas dari praktik-praktik yang meresahkan masyarakat, Komando Distrik Militer (Kodim) 1606/Mataram bersama Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Lombok Barat (Lobar) melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP), melaksanakan razia gabungan terhadap tempat hiburan malam ilegal, Minggu (20/7/2025).   Operasi gabungan ini dipimpin langsung oleh Perwira […]

  • Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol Kawasan Obyek Wisata Candidasa

    Satuan Polairud Polres Karangasem Blue Light Patrol Kawasan Obyek Wisata Candidasa

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Karangasem – Polairud Pada hari Selasa, (5/8/2025 ) Satuan Polairud Polres Karangasem Intensifkan Blue Light Patrol Cegah Gangguan Kamtibmas di pesisir Pantai dan Seputaran Obyek Wisata Candidasa dan Padangbai, Karangasem yang sangat menjadi perhatian Polres Karangasem. Kasat Polairud AKP I Gusti Bagus Suastawan . S.H M.H menjelaskan, ” melaksanakan Patroli malam […]

  • Program GPM Kodim 1602/Ende: Pastikan Ketersediaan dan Harga Pangan Tetap Terjangkau

    Program GPM Kodim 1602/Ende: Pastikan Ketersediaan dan Harga Pangan Tetap Terjangkau

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Kodim 1602/Ende terus melaksanakan Gerakan Pangan Murah (GPM) sebagai upaya stabilisasi pasokan dan harga pangan di wilayah Kabupaten Ende. Hingga Sabtu, 20 September 2025, total beras yang didistribusikan mencapai 94 ton atau 94.000 kilogram. Distribusi beras dilakukan melalui Koperasi Kartika Buterpra Kodim 1602/Ende di Kelurahan Potulando, Kecamatan Ende Tengah. Pendistribusian dimulai sejak 11 Agustus […]

expand_less