Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Sinergi Babinsa dan Instansi Terkait Sukseskan Penyaluran Bantuan Beras di Blahbatuh

Sinergi Babinsa dan Instansi Terkait Sukseskan Penyaluran Bantuan Beras di Blahbatuh

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

Gianyar — Blahbatuh, Selasa (15/7/2025) Bertempat di Kantor Desa Buruan, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar, Babinsa Desa Buruan Koramil 1616-04/Blahbatuh, Serka I Wayan Putra, melaksanakan atensi dan pengamanan kegiatan penyaluran bantuan pangan berupa beras kepada masyarakat penerima manfaat di wilayah Desa Buruan.

Bantuan pangan tersebut bersumber dari Cadangan Beras Pemerintah (CBP) melalui Badan Ketahanan Pangan Nasional, yang diperuntukkan bagi masyarakat kurang mampu sebagai bagian dari program jaminan ketahanan pangan nasional untuk bulan Juni dan Juli 2025.

Sebanyak 188 Kepala Keluarga (KK) dari 7 Banjar di Desa Buruan tercatat sebagai penerima manfaat. Masing-masing KK menerima dua kampil beras, masing-masing berisi 10 kilogram, sehingga total beras yang disalurkan mencapai 3.760 kilogram.

Babinsa Serka I Wayan Putra dalam keterangannya menyampaikan bahwa keterlibatannya dalam kegiatan ini bertujuan untuk memastikan proses distribusi bantuan berjalan aman, lancar, dan tepat sasaran.

“Tugas kami adalah memastikan seluruh proses berjalan tertib dan bantuan benar-benar diterima oleh masyarakat yang berhak. Ini bagian dari komitmen TNI dalam mendukung program kesejahteraan rakyat,” ujarnya.

Kegiatan penyaluran berjalan dengan tertib dan lancar serta mendapat apresiasi dari masyarakat. Sinergitas antara aparat desa, TNI, Polri, dan Dinas Ketahanan Pangan menjadi kunci keberhasilan penyaluran bantuan ini.

(Pendim1616Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Irjenad Soroti Efektivitas TMMD, Minta Tidak Ada Pemangkasan dan Program Harus Tepat Sasaran

    Irjenad Soroti Efektivitas TMMD, Minta Tidak Ada Pemangkasan dan Program Harus Tepat Sasaran

    • calendar_month Rabu, 26 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Kodim 1628/KSB mengikuti kegiatan Video Conference (Vicon) Rapat Evaluasi TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Tahun Anggaran 2025, Selasa (25/11/2025) pukul 11.00 WITA. Kegiatan berlangsung di Ruang Vicon Makodim 1628/KSB dan dipimpin langsung oleh Irjenad Letnan Jenderal TNI Erwin Djatniko, S.Sos. Rapat evaluasi ini diikuti oleh jajaran Kodim 1628/KSB, di antaranya PJS […]

  • Kodim 1625/Ngada Gelar Upacara 17, Mayor Inf. Supriyanto Sampaikan Sejumlah Penekanan kepada Anggota

    Kodim 1625/Ngada Gelar Upacara 17, Mayor Inf. Supriyanto Sampaikan Sejumlah Penekanan kepada Anggota

    • calendar_month Senin, 17 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ngada, NTT — Komando Distrik Militer (Kodim) 1625/Ngada melaksanakan Upacara Bendera tanggal 17 bulan berjalan di halaman Makodim 1625/Ngada, Kelurahan Tanalodu, Kecamatan Bajawa, Kabupaten Ngada, pada Senin (17/11/2025). Upacara dipimpin langsung oleh Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1625/Ngada, Mayor Inf. Supriyanto, dan diikuti oleh seluruh perwira, bintara, tamtama, serta PNS Kodim 1625/Ngada. Dalam amanatnya, Mayor Inf. […]

  • TNI dan Tim SPPG Bergerak Bersama Tingkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah di Sukasada

    TNI dan Tim SPPG Bergerak Bersama Tingkatkan Kualitas Gizi Anak Sekolah di Sukasada

    • calendar_month Selasa, 21 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Sukasada, Senin (20/10/2025) – Dalam rangka mendukung program pemerintah untuk meningkatkan gizi anak sekolah, Babinsa Desa Sambangan Koramil 1609-05/Sukasada Kodim 1609/Buleleng, Sertu Nyoman Warsa, bersama Bhabinkamtibmas Aipda Ketut Suyadnya, melaksanakan kegiatan pendampingan kepada Ketua Pelayanan Satuan Pemenuhan Gizi (SPPG), Made Kelvin Pramudya P., beserta tim di wilayah Desa Sambangan, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Kegiatan yang […]

  • Serma Taufikurrahman Dampingi Bati Ter Kodim Tinjau Potensi Desa Binaan

    Serma Taufikurrahman Dampingi Bati Ter Kodim Tinjau Potensi Desa Binaan

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Langgudu _ Pada Selasa, 23 Desember 2025, Bati Ter Kodim 1608/Bima Serma Zaidin bersama konsultan H. Karim didampingi Serma Taufikurrahman dan anggota Posramil Langgudu melaksanakan kegiatan survei kelayakan lahan untuk pembangunan Koperasi Desa (Kopdes) Merah Putih di Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima. Survei ini mencakup tujuh desa yaitu Waworada, Rompo, Karumbu, Rupe, Sambane, Kangga, dan Doro,o.o. […]

  • Polresta Denpasar Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2026 Dirangkaikan Wisuda Purna Bhakti

    Polresta Denpasar Gelar Upacara Kenaikan Pangkat Periode 1 Januari 2026 Dirangkaikan Wisuda Purna Bhakti

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Denpasar, Polresta Denpasar menggelar Upacara Kenaikan Pangkat Personel Polresta Denpasar Periode 01 Januari 2026 yang dirangkaikan dengan Upacara Wisuda Purna Bhakti PNPP Polresta Denpasar, pada hari Senin, 5 Januari 2026, bertempat di Lantai 3 Gedung Pesat Gatra Polresta Denpasar. Kapolresta Denpasar Kombes Pol. Muhammad Iqbal Simatupang, S.I.K., M.H., memimpin langsung upacara dan diikuti oleh personel […]

  • Babinsa Desa Makamenggit Aktif dalam Pembinaan Pemuda Lewat Paskibraka

    Babinsa Desa Makamenggit Aktif dalam Pembinaan Pemuda Lewat Paskibraka

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur,Dalam rangka persiapan menyambut Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, Babinsa Koramil 01/Lewa, Serka Yohanes Sinu, melaksanakan kegiatan seleksi calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) di SMA Negeri 1 Nggoa, yang berlokasi di Desa Makamenggit, Kecamatan Nggoa,Kabupaten Sumba Timur, pada hari Selasa (29/07/2025). Kegiatan ini berjalan dalam keadaan aman dan tertib. Seleksi tersebut bertujuan untuk […]

expand_less