Bhabinkamtibmas Singakerta Sosialisasikan Koperasi Merah Putih kepada Warga Binaan
- account_circle arash news
- calendar_month Senin, 11 Agt 2025
- visibility 29
- comment 0 komentar

Gianyar – Bhabinkamtibmas Desa Singakerta, Polsek Ubud, Aiptu I Made Widastra, melaksanakan kegiatan sambang sekaligus sosialisasi program Koperasi Merah Putih kepada warga binaan. Sosialisasi ini menyasar ibu-ibu yang sedang ngayah membuat sarana pitra yadnya untuk kegiatan Ngaben Masal di Banjar Tewel, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Senin (11/08/2025) sekitar pukul 11.30 Wita.
Dalam kegiatan tersebut, Aiptu I Made Widastra menyampaikan informasi seputar manfaat dan mekanisme keanggotaan koperasi. Tujuannya untuk memberikan pemahaman agar masyarakat dapat memanfaatkan program tersebut sebagai salah satu upaya peningkatan kesejahteraan ekonomi.
Kehadiran Bhabinkamtibmas ini sekaligus menjadi ajang mempererat sinergi antara pihak kepolisian, perangkat desa, dan masyarakat, serta memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Ubud.
Kapolsek Ubud, Kompol I Gusti Nyoman Sudarsana, mengapresiasi langkah yang dilakukan anggotanya tersebut.
“Kegiatan sosialisasi seperti ini tidak hanya bermanfaat bagi peningkatan kesejahteraan warga, tetapi juga menjadi sarana untuk menjaga hubungan baik antara polisi dengan masyarakat. Dengan komunikasi yang baik, kamtibmas dapat tetap terjaga kondusif,” ujarnya.
Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan mendapatkan sambutan positif dari warga.
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar