Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Laksanakan Pengawasan dan Evaluasi, Tim Wasev TMMD Tinjau Lokasi TMMD 125 Kodim Belu

Laksanakan Pengawasan dan Evaluasi, Tim Wasev TMMD Tinjau Lokasi TMMD 125 Kodim Belu

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 7 Agt 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

KODIM 1605/BELU, Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke 125 tahun 2025 yang dipimpin oleh Irsus Itjenad Brigjend TNI Yudi Pranoto,S.H.,M.M dan Kapten Kav Bil Klinton Manurung Kaurmin Itter Itum Itjenad meninjau lokasi TMMD ke 125 tahun 2025 Kodim 1605/Belu di Desa Naekasa, Kecamatan Tasifeto Barat, Kabupaten Belu NTT, Rabu (6/8/2025).

Pengawasan dan evaluasi TMMD ke-125 tahun 2025 yang saat ini sedang berjalan bertujuan untuk mengukur kinerja organisasi satuan tugas TMMD mulai tahap perencanaan, persiapan, pelaksanaan sampai dengan pengakhiran dengan harapan agar kegiatan TMMD dapat berjalan secara optimal, efektif dan efisien.

Sebelum melaksanakan kegiatan peninjauan secara langsung ke lokasi TMMD, Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD ke 125 tahun 2025 menerima paparan dari Dansatgas TMMD ke 125 tahun anggaran 2025 Kodim 1605/Belu Letkol Arh Andi Yunus, S.I.P yang berlangsung di ruang data Makodim 1605/Belu.

Kedatangan Tim Wasev ke lokasi TMMD ke 121 tahun 2024 Kodim 1605/Belu tersebut dengan didampingi oleh Kasiter Korem 161/Wira Sakti Letkol Inf Pedro Soares Sarmento, Komandan Kodim 1605/Belu Letkol Arh Andi Yunus, S.I.P., Kasdim 1605/Belu Mayor Kav Yatman dan Pasiter Kodim 1605/Belu Kapten Inf Jemry E Mamengko.

Setibanya di lokasi TMMD di Dusun Baukafena Desa Naekasa, Tim Pengawas dan Evaluasi (Wasev) TMMD 125 Kodim 1605/Belu bersama rombongan menerima sambutan dari masyarakat Desa Naekasa yang ditandai dengan pengalungan kain adat tais oleh tokoh masyarakat setempat.

Kegiatan dilanjutkan dengan meninjau secara langsung progres pengerjaan sasaran fisik utama pembangunan jalan baru Desa Naekasa, sasaran fisik tambahan Rehabilitasi Kapela Oetfo, serta peninjauan pembangunan beberapa sasaran tambahan program unggulan Kasad dalam sasaran tambahan TMMD berupa sumur bor, optimasi pengolahan lahan dan RTLH.

Dalam kegiatan kunjungan kerja tersebut Tim Wasev TMMD menekankan pentingnya TMMD sebagai gerakan bersama untuk membangun desa, meningkatkan kesejahteraan masyarakat, dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat.

Selain itu Tim Wasev TMMD juga melakukan evaluasi terhadap pelaksanaan TMMD, baik dari segi fisik maupun non-fisik, untuk memberikan masukan konstruktif demi penyempurnaan program di masa mendatang.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa: Irigasi Jadi Harapan Baru Petani Runggu Wujudkan Ketahanan Pangan

    Babinsa: Irigasi Jadi Harapan Baru Petani Runggu Wujudkan Ketahanan Pangan

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Woha_Bima, Senin 22 September 2025 – Babinsa Desa Runggu, Serda Syamsurizal, anggota Pos Ramil Belo Koramil 1608-04/Woha menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan saluran irigasi tersier di So La Komondo, Desa Runggu, Kecamatan Belo, Kabupaten Bima. Pembangunan dengan panjang 292 meter ini bersumber dari dana APBN Tahun 2025. Acara tersebut turut dihadiri oleh Sekretaris Desa […]

  • Komsos dan Pengamanan Wilayah, Babinsa Ende Jaga Kedekatan dengan Warga

    Komsos dan Pengamanan Wilayah, Babinsa Ende Jaga Kedekatan dengan Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 26
    • 0Komentar

    Ende, Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Kopda Kosmas Kerhi, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah bersama warga binaan di Desa Peozaka, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, pada Minggu (28/9) pukul 09.00 WITA. Kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial yang rutin dilakukan Babinsa guna menjalin komunikasi yang […]

  • Babinsa Kokarlian Laksanakan Pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano

    Babinsa Kokarlian Laksanakan Pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano

    • calendar_month Selasa, 9 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Personel Koramil 1628-04/Poto Tano melalui Babinsa Desa Kokarlian, Serda Beni Eka Saputra, melaksanakan tugas pengamanan di Pelabuhan Penyeberangan Poto Tano. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya satuan kewilayahan dalam menjaga stabilitas keamanan serta kelancaran aktivitas masyarakat di kawasan pelabuhan. Selasa (09/12/2025), pukul 10,09 Wita Pelaksanaan pengamanan difokuskan pada pemantauan aktivitas penumpang, […]

  • Patroli Malam Babinsa Sape Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Obat Terlarang

    Patroli Malam Babinsa Sape Sosialisasikan Bahaya Narkoba dan Obat Terlarang

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Sape _ Pada Selasa malam, 23 Desember 2025, Serka Jamaluddin, Babinsa Koramil 1608-03/Sape bersama satu anggota melaksanakan patroli Siskamling di wilayah Desa Sangga, Kecamatan Lambu Kabupaten Bima. Patroli ini merupakan upaya memantau situasi wilayah sekaligus mengantisipasi perkembangan situasi keamanan di Kecamatan Sape dan Lambu. Patroli dimulai pukul 19.30 Wita dan tiba di Desa Sangga sekitar […]

  • Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Ende Lakukan Monitoring Wilayah di Wolojita

    Dekatkan Diri dengan Warga, Babinsa Ende Lakukan Monitoring Wilayah di Wolojita

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serka Hilarius, melaksanakan kegiatan Pengumpulan Data Teritorial (Pul Data) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Kelurahan Wolojita, Kecamatan Wolojita, Kabupaten Ende, pada Senin pagi (20/10/2025). Kegiatan dimulai pukul 09.30 WITA dan berlangsung hingga selesai dalam keadaan aman, tertib, dan lancar. Pelaksanaan kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa dalam rangka menjalankan […]

  • Sambut Hari Juang TNI AD Ke-80 Tahun 2025, Kodim Belu Gelar Baksos Donor Darah

    Sambut Hari Juang TNI AD Ke-80 Tahun 2025, Kodim Belu Gelar Baksos Donor Darah

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    KODIM 1605/BELU, Dalam rangka menyambut Hari Juang TNI AD ke-80 tahun 2025, Komando Distrik Militer 1605/Belu melaksanakan kegiatan bhakti sosial kesehatan berupa donor darah yang berlangsung di Aula Darma Andika Makodim 1605/Belu, Kabupaten Belu, Rabu (10/12/2025). Kegiatan donor darah yang bekerjasama dengan RST Atambua dan Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Belu ini diikuti oleh personel […]

expand_less