Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Aksi Simpatik Keluarga Besar Kodim 1618/TTU, Bendera untuk Semua, Sembako untuk Rakyat

Aksi Simpatik Keluarga Besar Kodim 1618/TTU, Bendera untuk Semua, Sembako untuk Rakyat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Dandim 1618/TTU Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., didampingi oleh Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618 Ny. Sherly Didit P., melaksanakan kegiatan pemberian sembako dan membagikan Bendera Merah Putih kepada masyarakat umum pengguna jalan, baik pengendara roda dua maupun roda empat yang melintas di depan Makodim 1618/TTU, Jl. Ahmad Yani, Kel. Kefa Selatan, Kec. Kota Kefamenanu, Kab. TTU, pada Rabu, 06 Agustus 2025.

Kegiatan ini berlangsung penuh semangat dan keceriaan, seiring dengan tema besar HUT Ke-80 Republik Indonesia yaitu “Bersatu, Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju.” Pembagian bendera merah putih tersebut bukan sekadar simbol, namun menjadi wujud nyata ajakan kepada seluruh masyarakat untuk menyemarakkan bulan kemerdekaan dengan penuh rasa cinta tanah air.

Dalam momen penuh makna ini, Dandim 1618/TTU menyampaikan bahwa pembagian sembako dan bendera merah putih ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian Kodim 1618/TTU kepada masyarakat, sekaligus sebagai bagian dari gerakan bersama untuk menumbuhkan semangat nasionalisme dan solidaritas di tengah-tengah masyarakat, khususnya dalam menyambut Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia.

“Kami ingin mengajak masyarakat untuk merayakan bulan kemerdekaan ini tidak hanya dengan atribut semata, tetapi juga dengan semangat persatuan, gotong royong, dan kebersamaan. Karena dari hal-hal kecil seperti memasang bendera, kita sedang merawat rasa memiliki terhadap bangsa ini,” ujar Letkol Arm Didit Prasetyo P, dengan penuh semangat.

Kehadiran Dandim 1618/TTU Dan Ketua Persit KCK Cabang XIX Dim 1618 serta para anggota dan Ibu Persit Kodim 1618/TTU yang turun langsung ke jalan membagikan sembako dan bendera merah putih mendapat sambutan hangat dari para pengguna jalan. Banyak warga yang terkejut sekaligus tersentuh, karena tak menyangka akan menerima bantuan langsung dari Kodim 1618/TTU sembari diberikan bendera merah putih untuk dipasang di kendaraannya.

Kegiatan ini juga menjadi wujud nyata bahwa semangat kemerdekaan tidak hanya dihidupkan melalui upacara atau peringatan seremonial, tetapi juga melalui aksi nyata di tengah masyarakat. Sinergi antara Kodim 1618/TTU dan rakyat harus terus dirawat demi menjaga kedaulatan dan keharmonisan bangsa Indonesia, mulai dari desa hingga kota, dari jalan raya hingga pelosok perbatasan.

Dandim 1618/TTU berharap kegiatan seperti ini bisa menjadi inspirasi dan motivasi bagi semua pihak untuk menyambut HUT RI ke-80 dengan suka cita, semangat persatuan, dan kepedulian sosial. “Bersama rakyat, TNI kuat. Dan bersama rakyat pula, kita jaga merah putih tetap berkibar di setiap hati anak bangsa,” tutupnya.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Personel Polres Badung Gelar Sembahyang Bersama

    Personel Polres Badung Gelar Sembahyang Bersama

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Mangupura – Bertepatan dengan hari Purnama Sasih Kanem, personel Polres Badung sembahyang bersama di Pura Giri Catur Loka Polres Badung, Jalan Kebo Iwa, Nomor 1, Desa Mengwitani, Kecamatan Mengwi, Badung pada Kamis (4/12/25) pagi. Sembahyang bersama ini memohon keselamatan serta petunjuk Tuhan agar selalu diberikan kelancaran dalam pelaksanaan tugas. Persembahyangan yang dipimpin oleh Jro Mangku […]

  • UPTD Puskesmas Batutua Gelar Lokakarya Mini, TNI–Polri dan Pemerintah Daerah Perkuat Kolaborasi

    UPTD Puskesmas Batutua Gelar Lokakarya Mini, TNI–Polri dan Pemerintah Daerah Perkuat Kolaborasi

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 23
    • 0Komentar

    Rote Ndao, 10 Desember 2025 – Upaya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di Kecamatan Rote Barat Daya kembali diperkuat melalui pelaksanaan Lokakarya Mini Lintas Sektor UPTD Puskesmas Batutua. Kegiatan tersebut berlangsung pada Rabu pukul 10.00 WITA di Aula Serbaguna Kecamatan Batutua, Desa Oehandi. Danramil 1627-03/Batutua hadir secara langsung mewakili jajaran TNI AD dalam mendukung sinergi lintas […]

  • Wujud Kepedulian, Koptu Meli Sudarli Gotong Royong Bersama Petani di Rote Barat Daya

    Wujud Kepedulian, Koptu Meli Sudarli Gotong Royong Bersama Petani di Rote Barat Daya

    • calendar_month Senin, 29 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Semangat kebersamaan kembali ditunjukkan oleh TNI melalui kegiatan gotong royong yang dilakukan Babinsa Koramil 1627-03/Batutua. Pada Senin (29/9/2025) pukul 10.00 WITA, Babinsa Koptu Meli Sudarli turun langsung ke lahan pertanian warga untuk membantu proses panen bawang di Dusun Oehandi Utara, Desa Oehandi, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao. Dalam kegiatan ini, […]

  • Babinsa Nagawutung Laksanakan Pengamanan dan Edukasi Kebersihan Pasar Tradisional

    Babinsa Nagawutung Laksanakan Pengamanan dan Edukasi Kebersihan Pasar Tradisional

    • calendar_month Minggu, 11 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Lembata – Babinsa Ramil 1624-07/Nagawutung Praka Marshal Yudha Prasetya melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan Pasar Tradisional Barter di Desa Wulandoni, Kecamatan Wulandoni, Kabupaten Lembata, Sabtu (10/01/2026). Kegiatan tersebut dilaksanakan bersama Linmas Desa Wulandoni. Pengamanan dilakukan untuk memastikan aktivitas jual beli masyarakat berjalan aman, tertib, dan lancar. Selain melaksanakan pengamanan, Babinsa juga memberikan imbauan kepada para […]

  • Kapolsek Kerambitan sebagai Narasumber dalam Kuliah Umum Mahasiswa Poltrada Bali

    Kapolsek Kerambitan sebagai Narasumber dalam Kuliah Umum Mahasiswa Poltrada Bali

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Selasa 12 November 2025 ; Kapolsek Kerambitan AKP PUTU BUDIAWAN menjadi Narasumber dalam Kuliah Umum Masa Bimbingan Mental (Mabintal) Tahun 2025 Mahasiswa Poltrada Bali bertempat di Poltrada Bali. Kegiatan Kuliah Umum tersebut dimulai pada pukul 16.00 sampai dengan pukul 18.00 wita bertempat di Kampus II Politeknik Transportasi Darat Bali jalan Cempaka Putih […]

  • Dandim 1613/Sumba Barat Pimpin Acara Penerimaan Kasdim Baru dan Wisuda Purnawirawan

    Dandim 1613/Sumba Barat Pimpin Acara Penerimaan Kasdim Baru dan Wisuda Purnawirawan

    • calendar_month Selasa, 4 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT — Komandan Kodim 1613/Sumba Barat Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han memimpin acara penerimaan anggota baru Mayor Inf Idris sebagai Kepala Staf Kodim (Kasdim) 1613/Sumba Barat serta acara wisuda purnawirawan bagi dua anggota Kodim, Letkol Caj Mulyono dan Mayor Inf Nurhadi. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula Makodim 1613/Sumba Barat, Kelurahan Maliti, Kecamatan […]

expand_less