Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 1616-04/Blahbatuh Aktif Dukung Distribusi Energi Bersubsidi

Babinsa Koramil 1616-04/Blahbatuh Aktif Dukung Distribusi Energi Bersubsidi

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
  • visibility 28
  • comment 0 komentar

Gianyar – Keramas, Rabu (6/8/2025)
Dalam rangka mendukung stabilitas ketersediaan energi bersubsidi dan membantu masyarakat menghadapi kelangkaan gas elpiji, Babinsa Desa Keramas Koramil 1616-04/Blahbatuh, Sertu Nyoman Lancar, melaksanakan pendampingan dan pengamanan kegiatan operasi pasar murah LPG 3 kg yang digelar di halaman Kantor Desa Keramas, Jalan Maruti, Desa Keramas, Kecamatan Blahbatuh, Kabupaten Gianyar.

Operasi pasar murah ini diselenggarakan oleh Dinas Perdagangan dan Pendistribusian Kabupaten Gianyar bekerja sama dengan PT. Bali Duta Agung Kecamatan Blahbatuh, dengan tujuan menyalurkan gas LPG 3 kg langsung kepada warga dengan harga sesuai ketentuan, yakni Rp18.000,- per tabung.

Hadir dalam kegiatan tersebut antara lain perwakilan dari Dinas Perdagangan dan Pendistribusian Kabupaten Gianyar, Ibu Ni Made Sri Susilawati, Kepala Desa Keramas I Gusti Putu Sarjana, serta Kaur Pemerintahan Desa Keramas.

Adapun jumlah gas LPG 3 kg yang didistribusikan sebanyak 100 tabung, yang diangkut menggunakan kendaraan pikap dengan nomor polisi DK 8509 KM oleh Bapak Komang Adnyana. Seluruh tabung disalurkan kepada warga Desa Keramas dengan ketentuan satu tabung per kepala keluarga (KK), guna memastikan distribusi tepat sasaran dan merata.

Babinsa Sertu Nyoman Lancar menyampaikan bahwa kehadirannya sebagai bentuk dukungan dan tanggung jawab dalam memastikan kegiatan berlangsung dengan aman, tertib, dan sesuai prosedur. “Kami berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan sebagai langkah nyata membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok, khususnya energi bersubsidi,” ujarnya.

(Pendim 1616/Gianyar)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Antisipasi kerawanan tahun baru Kapolsek Denpasar Selatan Sambangi Cafe Drupadi, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

    Antisipasi kerawanan tahun baru Kapolsek Denpasar Selatan Sambangi Cafe Drupadi, Sampaikan Himbauan Kamtibmas

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    DENPASAR – Menjelang perayaan malam pergantian Tahun Baru 2026, Kapolsek Denpasar Selatan AKP Agus Adi Apriyoga, S.I.K., M.H., melaksanakan kegiatan sambang dan silaturahmi ke Cafe Drupadi yang berlokasi di Jalan By Pass Ngurah Rai Gang Arta Segara, Desa Sidakarya, Kecamatan Denpasar Selatan, Sabtu (13/12/2025) malam. Kegiatan ini juga dalam rangka KRYD menjaga Kamtibmas wilayah dan […]

  • Wakapolda Bali Membuka Audit Kinerja Itwasum Polri Tahap II di Polda Bali

    Wakapolda Bali Membuka Audit Kinerja Itwasum Polri Tahap II di Polda Bali

    • calendar_month Senin, 22 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Polda Bali, 22 September 2025– Wakil Kepala Kepolisian Daerah Bali, Brigjen. Pol. I Komang Sandi Arsana, S.I.K., M.H., secara resmi membuka kegiatan Audit Kinerja Itwasum Polri Tahap II TA. 2025 di lingkungan Polda Bali. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Pengawas Tim Audit, Brigjen. Pol. Dr. Sulastiana, M.Si., CRGP., CHCN., CRPP, dan akan berlangsung mulai tanggal […]

  • Puluhan Relawan SPPG Di semarapura Tengah Dan Gelgel Terima Pelatihan Keamanan Pangan Olah Siap Saji Bagi SPPG

    Puluhan Relawan SPPG Di semarapura Tengah Dan Gelgel Terima Pelatihan Keamanan Pangan Olah Siap Saji Bagi SPPG

    • calendar_month Rabu, 22 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka mendukung dan mensukseskan program unggulan Presiden Prabowo Subianto, khususnya Makan Bergizi Gratis ( MBG ), Babinsa Semarapura tengah Dan Gelgel Koramil 1610-01/Klungkung melaksanakan pendampingan berlangsungnya pelatihan keamanan pangan olahan saji bagi SPPG Dapur MBG Semarapura dan Gelgel, Rabu ( 22/10/25 ). Kegiatan yang digelar di Balai Banjar Bendul, Lingkungan Bendul, Kelurahan Semarapura […]

  • Kapolsek Benoa Hadiri Pilot Launching Dock B di Bali Gapura Marina.

    Kapolsek Benoa Hadiri Pilot Launching Dock B di Bali Gapura Marina.

    • calendar_month Kamis, 27 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Denpasar ( Benoa ) – PT. Pelindo Solusi Ligistik ( SPSL ) salah satu Subholding PT Pelindo Persero akhirnya melaunching fasilitas Marina bertaraf interntional yaitu Bali Gapura Marine melalui acara “Pilot Launching Dock B” yang dilaksanakan di area BMTH AP 1 pelabuhan Benoa pada hari Rabu tgl 26 Nopember dimulai pada pukul 16.00 Wita. Acara […]

  • Warga Antusias Sambut Kegiatan Komsos Babinsa Koramil 1602-01/Ende

    Warga Antusias Sambut Kegiatan Komsos Babinsa Koramil 1602-01/Ende

    • calendar_month Rabu, 10 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Ende, — Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Roni Tampani, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Tumberabu 2, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Rabu (10/12/2025) pukul 09.30 WITA. Kegiatan ini dilakukan sebagai bagian dari tugas pembinaan teritorial untuk menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah binaan. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa melakukan […]

  • Hari Minggu personol Polres Bangli Gelar Pengaturan Arus Lalu Lintas di Obyek Wisata Penelokan Kintamani

    Hari Minggu personol Polres Bangli Gelar Pengaturan Arus Lalu Lintas di Obyek Wisata Penelokan Kintamani

    • calendar_month Minggu, 16 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Bangli, Minggu/16 November 2025. Untuk memastikan kenyamanan para pengunjung, Polres Bangli menurunkan personel terbaiknya guna melakukan pengamanan sekaligus pengaturan arus lalu lintas di kawasan yang menjadi salah satu ikon wisata Kabupaten Bangli tersebut. Peningkatan kunjungan wisatawan yang kerap terjadi setiap akhir pekan menjadi perhatian serius Polres Bangli. Karena itu, kegiatan pengaturan lalu lintas tidak hanya […]

expand_less