Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Tim Puslitbang Polri Sambangi Polres Badung, Teliti E-MP dan Ketahanan Pangan

Tim Puslitbang Polri Sambangi Polres Badung, Teliti E-MP dan Ketahanan Pangan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
  • visibility 31
  • comment 0 komentar

Mangupura – Polres Badung menerima kunjungan dari Tim Pusat Penelitian dan Pengembangan (Puslitbang) Polri pada Senin (4/8/25) bertempat di Aula Polres Badung, dalam rangka pelaksanaan penelitian dan evaluasi yang bertajuk strategi pemberdayaan SDM Polri guna mendukung penerapan sistem elektronik manajemen penyidikan (E-MP) dalam rangka upaya penegakkan hukum dan pengkajian tentang peran polri dalam mendukung program ketahanan pangan.

Kunjungan ini dipimpin oleh Kombes Pol Moh. Nurhidayat, S.H., S.I.k., M.M., selaku Ketua Tim didampingi Kompol Wibowo Saputra, S.Pd., S.I.K., Pembina Utama Moch. Nurhasim, S.IP., M.Si., dan Penata TK. I Dhanny Irawan, S.E., yang disambut langsung oleh Wakapolres Badung Kompol Taufan Rizaldi, SIK, MH., beserta jajaran.

Kombes Pol Moh. Nurhidayat, selaku ketua Tim dalam arahannya menyampaikan agar peserta yang hadir dalam kegiatan tersebut memberikan informasi terkait Kendala apa yang dirasakan, sehingga optimalisasi Penerapan Sistem Elektronik Manajemen Penyidikan (E-MP) bisa berjalan lancar.

“Kiranya dalam kegiatan ini para peserta yang hadir menyampaikan secara terbuka terkait masalah atau kendala yang dirasakan dalam penerapan sistem E-MP guna mencari solusi terbaik sehingga penerapannya bisa berjalan dengan lancar” Ucapnya.
Selain itu dalam arahannya beliau juga menekankan terkait peran dan dukungan Polri dalam mendukung Program ketahanan pangan yang menjadi salah satu program Asta cita Presiden Republik Indonesia

Wakapolres Kompol Taufan Rizaldi menyambut baik kegiatan ini dan berharap hasil penelitian dapat menjadi bahan evaluasi untuk penguatan sistem kerja dan kontribusi Polri dalam mendukung pembangunan nasional, baik dari aspek penegakan hukum maupun ketahanan pangan.

“Kami siap memberikan dukungan penuh terhadap program yang dicanangkan Mabes Polri. Kegiatan ini sangat penting untuk memastikan pelayanan dan peran Polri semakin optimal di tengah masyarakat,” ujar Kapolres.

Kegiatan ini dihadiri oleh para pejabat dan personel dari tiga wilayah kepolisian, yaitu Polres Tabanan, Polres Buleleng, dan Polres Jembrana. Di antara peserta hadir Wakapolres, Kabag SDM, Kasat Reskrim dan Resnarkoba, Kasi TIK, KBO Reskrim dan Resnarkoba, serta perwakilan Kanit Reskrim dari tiga Polsek jajaran.

Penelitian ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan Puslitbang Polri dalam mengembangkan kebijakan berbasis data dan memperkuat peran Polri sebagai institusi yang adaptif dan responsif terhadap tantangan zaman. (hms)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Wujud Pembinaan Teritorial, Babinsa Latih Siswa SMA Nusa Lontar Disiplin Upacara

    Wujud Pembinaan Teritorial, Babinsa Latih Siswa SMA Nusa Lontar Disiplin Upacara

    • calendar_month Sabtu, 11 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam rangka menanamkan kedisiplinan dan semangat kebangsaan di kalangan pelajar, Babinsa Koramil 1627-04/Landuleko Sertu Andre T. melaksanakan kegiatan pemberian materi Peraturan Baris Berbaris (PBB) dan Tata Upacara Sipil (TUS) kepada siswa-siswi SMA Swasta Nusa Lontar, Desa Daurendale, Kecamatan Landu Leko, Kabupaten Rote Ndao, pada Sabtu (11/10/2025). Kegiatan yang berlangsung di lapangan sekolah […]

  • Sinergi Babinsa Koramil 02 dan Dinas Sosial dalam Penyaluran Bantuan ke Lunggaria

    Sinergi Babinsa Koramil 02 dan Dinas Sosial dalam Penyaluran Bantuan ke Lunggaria

    • calendar_month Sabtu, 6 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak musibah, Dinas Sosial Kabupaten Ende menyalurkan bantuan sembako kepada Bapak Hendra Prasution, korban kebakaran rumah di Desa Lunggaria, Kecamatan Ndori, Kabupaten Ende. Kegiatan ini berlangsung pada hari Jumat, 5 Desember 2025, pukul 09.30 Wita, dan berjalan dengan aman serta lancar hingga pukul 14.00 Wita. Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, […]

  • Sertu Lalu Abas Bantu Poktan Batu Runtak Laksanakan Musim Tanam

    Sertu Lalu Abas Bantu Poktan Batu Runtak Laksanakan Musim Tanam

    • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Lombok Timur – Babinsa Desa Pengadangan, Sertu Lalu Abas dari Koramil 1615-05/Masbagik, melaksanakan pendampingan kepada Kelompok Tani Batu Runtak dalam kegiatan penanaman padi di areal persawahan milik salah satu anggota Poktan di Dusun Semodek, Desa Pengadangan, Kecamatan Pringgasela, Kabupaten Lombok Timur, Kamis (31/07/2025). Pendampingan ini merupakan bagian dari upaya TNI AD dalam mendukung program ketahanan […]

  • Tingkatkan Syukur dengan Ilmu Pengetahuan, Bupati Sanjaya Beri Motivasi Masyarakat

    Tingkatkan Syukur dengan Ilmu Pengetahuan, Bupati Sanjaya Beri Motivasi Masyarakat

    • calendar_month Sabtu, 6 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Dalam rangka memperingati Rahina Suci (Hari Suci) Saraswati yang jatuh pada Sabtu (6/9), Pemerintah Kabupaten Tabanan melaksanakan persembahyangan bersama di Padmasana Kantor Bupati Tabanan. Hadir langsung Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E.,M.M., dan Wakil Bupati, I Made Dirga, Sekda dan para Asisten Setda, Kepala Perangkat Daerah, staf ahli dan pegawai […]

  • Turun Ke Wilayah Dampingi Senam Lansia, Babinsa Getakan Pastikan Kesehatan Dan Kebugaran Lansia Terjaga

    Turun Ke Wilayah Dampingi Senam Lansia, Babinsa Getakan Pastikan Kesehatan Dan Kebugaran Lansia Terjaga

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung,- Perhatian khusus terus diberikan Babinsa getakan Koramil 1610-02/Banjarangkan Serma Wayan Sukadana terhadap kondisi dan kesehatan masyarakat, khususnya kaum Lansia di wilayah binaannya. Minggu ( 19/10/25 ), perhatian tersebut diwujudkan Serma Wayan saat turun langsung untuk memberikan pendampingan kegiatan senam Lansia yang digelar di Balai Banjar Desa Getakan. Tidak hanya hadir untuk memberikan pendampingan semata, […]

  • Program Makan Bergizi Gratis Sasar Siswa dan Balita di Rote Ndao, TNI Aktif Berperan

    Program Makan Bergizi Gratis Sasar Siswa dan Balita di Rote Ndao, TNI Aktif Berperan

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-01/Ba’a, Sertu Dino Isamil, melaksanakan pendampingan dan pengawalan Program Makanan Bergizi Gratis (MBG) pada Selasa, 15 Juli 2025 pukul 07.30 Wita, bertempat di Dapur MBG Kelurahan Metina, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Kegiatan yang diselenggarakan oleh Satuan Pelayanan MBG ini menyasar sebanyak 3.041 anak, terdiri dari siswa SD, SMP, SMA, […]

expand_less