Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Pembongkaran Villa dan Warung di Pantai Bingin Sebuah Langkah Penertiban

Pembongkaran Villa dan Warung di Pantai Bingin Sebuah Langkah Penertiban

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 4 Agt 2025
  • visibility 36
  • comment 0 komentar

BALI – Badung, Pemerintah Kabupaten Badung menetapkan peraturan eksekusi pembongkaran bangunan liar di kawasan Pantai Bingin, Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan. Kegiatan ini berlangsung pada pukul 09.00 Wita, hingga 17.00 Wita, dan dipantau langsung oleh Babinsa Desa Pecatu, Serka A. Pinto, dan Serda Ketut Budarana, bersama Sat Pol PP. Senin, (04/08/2025).

Babinsa dan Sat Pol PP melakukan pengamanan dan pemantauan untuk memastikan kegiatan eksekusi berjalan lancar dan aman. Kegiatan ini dapat terlaksana dengan baik dan berjalan dengan lancar serta dalam keadaan terkendali.

Bangunan yang dibongkar terdiri dari Villa dan Warung yang berdiri di lahan milik negara. Pembongkaran dilakukan menggunakan tenaga manusia dan alat berat. Kegiatan pembongkaran ini sesuai dengan Surat Perintah Bupati Badung, Nomor: 600.1.15.2/14831/SETDA/SAT.POL.PP, tanggal 15 Juli 2025.

Perencanaan eksekusi bangunan atau Warung esok hari masih tetap dilanjutkan sampai selesai dan merata. Pemerintah Kabupaten Badung, berkomitmen untuk menertibkan kawasan Pantai Bingin dan memastikan bahwa kegiatan usaha di kawasan tersebut berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku.

“Sementara itu Babinsa Serka A. Pinto, mengatakan bahwa, Gubernur Bali, I Wayan Koster, mendukung penuh kegiatan eksekusi pembongkaran bangunan liar di Pantai Bingin. Beliau menegaskan bahwa kegiatan ini dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menaati peraturan dan ketentuan yang berlaku.” Ucap Serka A. Pinto.

Kegiatan eksekusi pembongkaran bangunan liar di Pantai Bingin berlangsung dengan tertib dan lancar. Diharapkan kegiatan ini dapat menjadi contoh bagi kawasan lain di Kabupaten Badung untuk menertibkan bangunan liar dan menjaga keindahan serta kelestarian lingkungan.

Tujuan kegiatan eksekusi pembongkaran bangunan liar di Pantai Bingin adalah untuk menindaklanjuti surat Gubernur Bali Nomor: B.22.300.1/7217.Bid.II/SATPOL PP, tanggal 08 Juli 2025, dan memastikan kegiatan usaha di kawasan tersebut berjalan sesuai dengan peraturan yang berlaku. Tambah Babinsa Serka A. Pinto.

Eksekusi pembongkaran Villa dan Warung di Pantai Bingin berjalan lancar dan sesuai dengan aturan yang berlaku. Kegiatan ini menunjukkan komitmen Pemerintah Kabupaten Badung dalam menertibkan kawasan Pantai Bingin dan menjaga keindahan serta pelestariannya. (Pendim 1611 BDG).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • ‎Sinergi TNI dan Warga, Koramil Utan Rhee Gelar Patroli Malam Demi Keamanan Bersama

    ‎Sinergi TNI dan Warga, Koramil Utan Rhee Gelar Patroli Malam Demi Keamanan Bersama

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    ‎NTB, Sumbawa — Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah binaan, Koramil 1607-09/Utan Rhee melaksanakan patroli malam pada Jumat malam (31/10/2025). ‎ ‎Kegiatan patroli malam menyusuri sejumlah titik strategis di wilayah Kecamatan Utan dan sekitarnya, meliputi area pemukiman warga, pusat keramaian, serta jalan utama yang sering dilalui masyarakat. ‎ ‎Kegiatan tersebut bertujuan […]

  • Antisipasi Aksi Kriminal Di Jam Rawan, Patroli Subuh Samapta Polsek Abiansemal Ditingkatkan

    Antisipasi Aksi Kriminal Di Jam Rawan, Patroli Subuh Samapta Polsek Abiansemal Ditingkatkan

    • calendar_month Minggu, 4 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Guna mengantisipasi terjadinya aksi kriminalitas pada jam-jam rawan, personel Samapta Polsek Abiansemal meningkatkan kegiatan patroli subuh di daerah hukum Polsek Abiansemal, Minggu (4/1/2026) dinihari. Patroli subuh tersebut menyasar sejumlah lokasi yang dinilai rawan terjadinya gangguan kamtibmas, seperti pemukiman penduduk, jalur-jalur sepi, objek vital, serta titik-titik minim penerangan. Kegiatan ini merupakan langkah preventif Kepolisian […]

  • Babinsa Wawonduru Gelar Patroli Malam Bersama Karang Taruna dan Warga

    Babinsa Wawonduru Gelar Patroli Malam Bersama Karang Taruna dan Warga

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Dalam rangka menciptakan suasana aman dan kondusif di wilayah binaan, Babinsa Desa Wawonduru, Koramil 1614-01/Dompu, Sertu Anwar melaksanakan kegiatan patroli dan ronda malam bersama Karang Taruna serta warga di Dusun Bolonduru, Selasa (23/9/2025). Kegiatan yang dikemas dengan suasana kebersamaan ini tidak hanya sekadar patroli keliling, tetapi juga menjadi sarana mempererat komunikasi sosial […]

  • Wujudkan Mimpi Warga, Perbekel Ari Anggara Kawal Penuh Proyek Jalan Tani TMMD

    Wujudkan Mimpi Warga, Perbekel Ari Anggara Kawal Penuh Proyek Jalan Tani TMMD

    • calendar_month Selasa, 29 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Selasa (29/7/2025) — Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-125 Tahun 2025 di Desa Batuan, Kecamatan Sukawati, tidak hanya menjadi momentum pembangunan infrastruktur desa, namun juga menjadi wujud nyata sinergi antara aparat TNI dan pemerintah desa. Peran strategis Perbekel Desa Batuan, Ari Anggara, menjadi salah satu kunci suksesnya pelaksanaan kegiatan ini. Salah […]

  • Polres Karangasem Bersama Instansi Terkait Gelar Pengecekan Beras di Pasar Amlapura

    Polres Karangasem Bersama Instansi Terkait Gelar Pengecekan Beras di Pasar Amlapura

    • calendar_month Senin, 28 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Polres Karangasem bersama sejumlah instansi terkait melakukan pengecekan beras di beberapa toko distributor dan tempat penggilingan gabah di kawasan Pasar Amlapura, Selasa (29/7/2025). Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Wakapolres Karangasem Kompol Ruli Agus Susanto, S.H., M.H. ini bertujuan untuk memastikan kualitas beras yang beredar di pasaran dan mencegah praktik oplosan yang merugikan konsumen. […]

  • Satgas TMMD 125 & Warga Kalabeso Bersatu di Tahap Pengecoran Jembatan Limpas

    Satgas TMMD 125 & Warga Kalabeso Bersatu di Tahap Pengecoran Jembatan Limpas

    • calendar_month Rabu, 13 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Sumbawa – NTB – Pembangunan jembatan limpas dalam program TMMD ke-125 Kodim 1607/Sumbawa di Desa Kalabeso, Kecamatan Buer, kini memasuki tahap krusial. Setelah melalui proses penggalian, pemasangan pondasi, dan penataan besi tulangan, jembatan ini siap memasuki tahap pengecoran. Dansatgas TMMD ke-125, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., menyampaikan bahwa capaian ini berkat kerja keras Satgas TMMD […]

expand_less