Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Koramil Batutua Amankan Ibadah Minggu Jemaat Talitakumi Nggaut

Babinsa Koramil Batutua Amankan Ibadah Minggu Jemaat Talitakumi Nggaut

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 13 Jul 2025
  • visibility 40
  • comment 0 komentar

Rote Ndao, Minggu 13 Juli 2025 – Dalam rangka menciptakan rasa aman dan mendukung kelancaran kegiatan keagamaan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1627-03/Batutua, Serka Janry Selanno, melaksanakan kegiatan pemantauan dan pengamanan ibadah Minggu di Gereja Talitakumi Nggaut, Desa Sakubatun, Kecamatan Rote Barat Daya, Kabupaten Rote Ndao.

Kegiatan ibadah yang berlangsung dari pukul 07.00 hingga 08.30 WITA tersebut dipimpin oleh Pdt. Inggrit Lodiah Soleh Foeh, S.Th., dengan pembacaan Firman Tuhan dari kitab Pengkhotbah 10:1–20, serta tema khotbah yang mengangkat pentingnya Fondasi Pendidikan Kristen yang Berkualitas.

Sebanyak 187 jemaat hadir dalam peribadatan tersebut, terdiri dari 75 orang laki-laki dan 112 orang perempuan. Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan penuh khidmat.

Serka Janry menyampaikan bahwa kehadirannya merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial dalam rangka menjaga situasi kamtibmas tetap kondusif serta mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, khususnya di lingkungan gereja dan umat Kristiani.

> “Kehadiran kami sebagai Babinsa bertujuan memberikan rasa aman kepada warga dalam menjalankan ibadah. Ini juga bentuk dukungan TNI dalam menjaga kerukunan umat beragama di wilayah Rote Ndao,” ungkap Serka Janry di sela kegiatan.

 

Upaya ini sekaligus menunjukkan sinergi yang erat antara aparat kewilayahan dan warga dalam menciptakan suasana damai dan harmonis di tengah masyarakat, khususnya dalam setiap momentum keagamaan.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Personel Polri bersinergi dengan Pecalang lakukan pengamanan kegiatan Melasti, rangkaian Upacara Piodalan di Pura Penataran Agung Padangbai.

    Personel Polri bersinergi dengan Pecalang lakukan pengamanan kegiatan Melasti, rangkaian Upacara Piodalan di Pura Penataran Agung Padangbai.

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Polda Bali –Polres Karangasem –Polsek Kawasan Pelabuhan Padangbai – Rabu, 20/8/2025, Menjelang puncak upacara piodalan di Pura Penataran Padangbai, personel Polri bersama pecalang desa adat Padangbai melaksanakan pengamanan kegiatan Melasti yang berlangsung di sepanjang jalur menuju pantai serta area pura. Sejak pagi hari, personel gabungan sudah bersiaga mengatur arus lalu lintas, membantu menyeberangkan umat, serta […]

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Perkuat Keamanan dan Dukungan Pembangunan Sekolah di Kecamatan Ende

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Perkuat Keamanan dan Dukungan Pembangunan Sekolah di Kecamatan Ende

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 21
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Anronikus Tampani, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) sekaligus pengamanan wilayah dengan membantu masyarakat dalam pemilihan kayu untuk pembangunan rehabilitasi Sekolah Dasar (SD) di Desa Emburia, Kecamatan Ende, Kabupaten Ende, Provinsi Nusa Tenggara Timur. Kegiatan yang berlangsung pada pukul 09.20 Wita tersebut merupakan bagian dari upaya Babinsa untuk mendukung percepatan pembangunan […]

  • Sinergitas Jaga Kelestarian Lingkungan, Koramil Dan Pemcam Dawan Gotong Royong Bersih Lingkungan

    Sinergitas Jaga Kelestarian Lingkungan, Koramil Dan Pemcam Dawan Gotong Royong Bersih Lingkungan

    • calendar_month Jumat, 17 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Klungkung,- Melalui kegiatan Jumat Bersih, Koramil 1610-03/dawan berkolaborasi bersama pemerintah Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung melaksanakan aksi bersih-bersih lingkungan, Jumat ( 17/10/25 ). Dipimpin Kasitrantib Kecamatan Dawan I Ketut Suryantika, kegiatan Jumat Bersih pagi ini digelar dengan sasaran pembersihan lingkungan diarea Jalan Sawo Kabeh, Desa Dawan Klod Kecamatan Dawan. Serka Made Juli Wardana anggota Koramil 1610-03/Dawan […]

  • Bupati Sanjaya Tinjau Pemasangan Patung Bhairawa Bhairawi di Graha Yadnya, Tegaskan Komitmen Lestarikan Budaya Lokal

    Bupati Sanjaya Tinjau Pemasangan Patung Bhairawa Bhairawi di Graha Yadnya, Tegaskan Komitmen Lestarikan Budaya Lokal

    • calendar_month Selasa, 7 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Tabanan PR – Bupati Tabanan, Dr. I Komang Gede Sanjaya, S.E., M.M., melaksanakan peninjauan secara langsung terhadap proses pemasangan Patung Bhairawa Bhairawi di area Gedung Graha Yadnya, Desa Adat Kota Tabanan, Minggu (5/10). Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bentuk perhatian dan dukungan Pemerintah Kabupaten Tabanan terhadap upaya pelestarian nilai-nilai budaya serta kearifan lokal masyarakat. Pembangunan patung […]

  • Kapal Expres Bahari 8E Sandar di Pelabuhan Ba’a, Babinsa Lakukan Pengawasan Wilayah

    Kapal Expres Bahari 8E Sandar di Pelabuhan Ba’a, Babinsa Lakukan Pengawasan Wilayah

    • calendar_month Rabu, 1 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Pada hari Rabu, 1 Oktober 2025, Babinsa Koramil 1627-01/Baa Sertu Nelson Sine yang bertugas sebagai Piket Koramil melaksanakan kegiatan pemantauan arus penumpang di Pelabuhan Ba’a, Kelurahan Namodale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Sekitar pukul 11.05 Wita, Kapal Penumpang Expres Bahari 8E tiba dan sandar di Pelabuhan Ba’a dengan lancar. Babinsa bersama unsur terkait melakukan pemantauan […]

  • Danramil Ubud dan Forkopimcam Hadiri Pernikahan Putra I Wayan Suwija di Desa Mas

    Danramil Ubud dan Forkopimcam Hadiri Pernikahan Putra I Wayan Suwija di Desa Mas

    • calendar_month Sabtu, 12 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 38
    • 0Komentar

    Gianyar – Mas, Sabtu (12/7/2025) Sebagai wujud mempererat tali silaturahmi dengan tokoh masyarakat serta meningkatkan sinergitas di wilayah binaan, Danramil 1616-02/Ubud, Kapten Inf I Gede Astawa, bersama Forkopimcam Kecamatan Ubud melaksanakan anjangsana ke kediaman Bapak I Wayan Suwija, mantan Camat Ubud, yang juga merupakan tokoh masyarakat Desa Mas, Kecamatan Ubud, Kabupaten Gianyar. Kegiatan anjangsana ini […]

expand_less