Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Wujudkan Karangasem yang Agung, Kodim 1623/Karangsem bersama Pemda gelar baksos pelayanan kesehatan gratis.

Wujudkan Karangasem yang Agung, Kodim 1623/Karangsem bersama Pemda gelar baksos pelayanan kesehatan gratis.

  • account_circle arash news
  • calendar_month Minggu, 3 Agt 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Pasiopsdim 1623/Karangasem Kapten Cpl. I Gusti Made Darsana menghadiri kegiatan bakti sosial (baksos) pelayanan kesehatan gratis dalam rangka HUT kemerdekaan RI Ke-80 Tahun 2025, di Banjar Dinas Pura Desa Sebudi Kec.Selat Kab.Karangasem, pada Sabtu (02/08/25).

Pelayanan kesehatan gratis yang dilaksanakan terdiri dari pemeriksaan kesehatan umum, Posyandu, pemeriksaan penyakit dalam, dan pelayanan pengecekan kesehatan mata, sekitar 1.000 orang warga Desa Sebudi mengikuti kegiatan tersebut.

Pada kesempatan tersebut juga dilaksanakan pemberian makanan tambahan kepada Balita yang mengalami kurang gizi dan Ibu hamil serta dilaksanakan penyerahan bendera merah putih oleh Bupati Karangasem kepada masyarakat didampingi Forkopimda.

Bupati Karangasem I Gusti Putu Parwata, S.E, dalam sambutannya menyampaikan bahwa program dari pemerintah pusat Presiden RI bapak Prabowo Subianto untuk melaksanakan kegiatan pelayanan kesehatan gratis berupa pemeriksaan dan pengobatan kepada masyarakat yang nantinya diselenggarakan setiap sebulan secara bergiliran ditiap Desa di 8 Kecamatan wilayah Kab.Karangasem.

Pelayanan kesehatan secara gratis kepada masyarakat akan berdampak langsung untuk meningkatkan taraf kesehatan masyarakat. Semoga dengan pelaksanaan baksos kesehatan ini masyarakat dapat pelayanan secara maksimal dan berkelanjutan sesuai dengan semboyan Karangasem yang Agung menuju masyarakat Gemah Ripah Loh Jinawi masyarakat sejahtera, adil dan makmur.

Pasiopsdim 1623/Karangasem Kapten Cpl. I Gusti Made Darsana ditempat yang sama mengatakan “kegiatan baksos pelayanan kesehatan ini gratis merupakan upaya Kodim 1623/Karangasem bekerjasama dengan Pemda Karangasem melalui Dinas Kesehatan Kab.Karangasem untuk membantu dan melayani pemeriksaan kesehatan masyarakat sehingga tercipta kemanunggalan TNI dengan masyarakat” terangnya.

Kegiatan baksos dihadiri oleh Bupati Karangasem, Dandim 1623/Karangasem diwakili Pasiopsdim, Kapolres Karangasem diwakili, Kadis Kesehatan Kab.Karangasem, Direktur RSUD Karangasem, Camat Selat, Danramil 1623-06/Selat diwakili, Korwil Pendidikan Kec.Selat, Perbekel se-Kec.Selat, Tokoh Masyarakat Sebudi, Bendesa Adat Yehe, Bendesa Adat Pura, Bendesa Adat Lebih, Bendesa Adat Badeg Kelodan, Bendesa Adat Telung Buana, Tim Kesehatan RSUD Karangasem, Tim Kesehatan Kodim 1623/Karangasem, Tim Kesehatan Puskesmas Selat, Tim Kesehatan perwakilan Puskesmas se-Kab.Karangasem, Mahasiswa KKN Universitas Udayana serta masyarakat Desa Sebudi.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Lembor Perkuat Pertanian Melalui Pendampingan Aktif

    Sinergi TNI dan Masyarakat: Babinsa Lembor Perkuat Pertanian Melalui Pendampingan Aktif

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    Manggarai Barat, 11 Oktober 2025 — Komitmen TNI untuk menjaga ketahanan pangan tidak hanya diucapkan, tetapi diwujudkan dengan tangan dan keringat di lumpur sawah. Kopda Ahmad, Babinsa Koramil 1630-02/Lembor, melaksanakan kegiatan pendampingan pertanian bersama masyarakat petani di Desa Liang Sola, Kecamatan Lembor. Aksi yang berlangsung pada Sabtu (11/10/2025) ini difokuskan pada kegiatan vital: membersihkan rumput […]

  • Polsek Kuta Utara Gelar Personel Beri Rasa Aman Jemaah Saat  Sholat Jumat.

    Polsek Kuta Utara Gelar Personel Beri Rasa Aman Jemaah Saat Sholat Jumat.

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 15
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Untuk memberikan rasa aman dan nyaman terhadap para Jemaah yang melaksanakan kegiatan ibadah Sholat Jumat, Polsek Kuta Utara memberikan pelayanan dengan melaksanakan pengamanan dan pengaturan arus lalu lintas dilokasi kegiatan melalui peran Personel Bhabinkamtibmas, Unit Lantas dan Unit Samapta di Masjid maupun Musholla yang ada di daerah hukum Polsek Kuta Utara. Seperti […]

  • Wujud Kehadiran TNI AD, Babinsa Wolowaru Laksanakan Pamwil dan Komsos di Desa Binaan

    Wujud Kehadiran TNI AD, Babinsa Wolowaru Laksanakan Pamwil dan Komsos di Desa Binaan

    • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Ende – Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Kodim 1602/Ende, Sertu Lukman melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Nduaria, Kecamatan Kelimutu, Kabupaten Ende, pada Senin (12/01/2026) pukul 11.22 WITA hingga selesai. Kegiatan ini bertujuan untuk memantau kondisi keamanan wilayah sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara Babinsa dan masyarakat desa. Dalam pelaksanaannya, Babinsa hadir di […]

  • Babinsa 03/Pahunga Lodu Dampingi Petani Tingkatkan Hasil Pertanian

    Babinsa 03/Pahunga Lodu Dampingi Petani Tingkatkan Hasil Pertanian

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Dalam upaya mendukung ketahanan pangan di wilayahnya, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 03/Pahunga Lodu Kodim 1601/Sumba Timur, Pratu Anton Ndima turun langsung ke sawah membantu petani membersihkan rumput liar yang tumbuh di sekitar tanaman padi. Kegiatan ini berlangsung di lahan milik Bapak Daniel (46), seorang petani di Desa Kaliuda, Kecamatan Pahunga […]

  • Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bawa Kedamaian dalam Mediasi Lahan di Desa Goa

    Kehadiran Babinsa dan Bhabinkamtibmas Bawa Kedamaian dalam Mediasi Lahan di Desa Goa

    • calendar_month Rabu, 24 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 17
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Dalam rangka menjaga kondusifitas wilayah binaan, Babinsa Desa Goa, Koptu Agus Darmawan, bersama Bhabinkamtibmas dan perangkat desa melaksanakan kegiatan mediasi terkait permasalahan lahan warga yang berlokasi di Jontak Dedap, Rabu (24/9/2025) pukul 09.30 WITA. Kegiatan mediasi ini dihadiri langsung oleh para pihak yang berselisih, perangkat desa, serta unsur keamanan desa. Dalam […]

  • Memastikan dampak kerusakan dan kondisi para korban, Dandim 1623/Karangasem terjun langsung kelapangan tinjau lokasi tanah longsor.

    Memastikan dampak kerusakan dan kondisi para korban, Dandim 1623/Karangasem terjun langsung kelapangan tinjau lokasi tanah longsor.

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Curah hujan yang tinggi mengguyur Wilayah Kab.Karangasem selama dua hari mengakibatkan terjadinya tanah longsor di beberapa Kecamatan di Wilayah Kab.Karamgasem. Menyikapi hal tersebut, Komandan Kodim 1623/Karangasem Letkol Inf Gurbasa Samosir terjun langsung kelapangan meninjau lokasi tanah longsor yang menimpa Rumah Warga, Rabu (10/09/25) Beberapa titik lokasi tanah longsor yang tinjau Dandim antara lain […]

expand_less