Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polres Karangasem Gelar Penyebaran Brosur Himbauan Tertib Berlalu Lintas dalam Operasi Patuh Agung 2025

Polres Karangasem Gelar Penyebaran Brosur Himbauan Tertib Berlalu Lintas dalam Operasi Patuh Agung 2025

  • account_circle arash news
  • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
  • visibility 29
  • comment 0 komentar

KARANGASEM – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Agung 2025, Polres Karangasem menggelar kegiatan penyebaran brosur himbauan tertib berlalu lintas di wilayah hukum Polres Karangasem pada Selasa, 15 Juli 2025.

Kegiatan yang dipimpin langsung oleh Kasatgas I Preemtif Sub Satgas Dikmas Polres Karangasem, IPDA I Gede Darma, bersama anggota lainnya ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya ketertiban berlalu lintas.

“Kami melakukan penyebaran brosur himbauan kepada masyarakat sebagai bagian dari upaya preventif dalam menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas,” ujar IPDA I Gede Darma saat memimpin kegiatan tersebut.

Dalam kegiatan ini, personel Polres Karangasem secara aktif memberikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu tertib dalam berlalu lintas. Berbagai aspek keselamatan berkendara disampaikan, mulai dari pentingnya menggunakan helm bagi pengendara sepeda motor, mematuhi rambu-rambu lalu lintas, hingga tidak menggunakan ponsel saat berkendara.

“Keselamatan di jalan raya adalah tanggung jawab bersama. Melalui kegiatan ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas demi keselamatan bersama,” tambah IPDA I Gede Darma.

Operasi Patuh Agung 2025 merupakan operasi rutin yang diselenggarakan oleh Polri untuk meningkatkan kepatuhan masyarakat terhadap aturan lalu lintas. Operasi ini tidak hanya berfokus pada aspek penindakan, tetapi juga pada upaya preventif melalui sosialisasi dan edukasi kepada masyarakat.

Polres Karangasem berkomitmen untuk terus melakukan berbagai upaya guna menciptakan kamseltibcar lantas (keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas) yang optimal di wilayah hukumnya, sebagai bagian dari kontribusi dalam mewujudkan Indonesia yang lebih aman dan tertib

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Desa Jopu Dengarkan Keluhan Warga dalam Kegiatan Komsos dan Pamwil

    Babinsa Desa Jopu Dengarkan Keluhan Warga dalam Kegiatan Komsos dan Pamwil

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Ende, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Serda Antonius Wae, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Jopu, Kecamatan Wolowaru, Kabupaten Ende, Minggu pagi (28/9) mulai pukul 11.00 WITA hingga selesai. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau keamanan wilayah binaan serta menciptakan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat. Babinsa juga mendengarkan keluhan warga sebagai bahan […]

  • Tingkatkan Kemampuan Aparatur Keamanan Desa Singakerta, Bhabinkamtimbas Bersama Babinsa Berikan Latihan PBB dan Menerima Arahan dari Sekwilcam Ubud

    Tingkatkan Kemampuan Aparatur Keamanan Desa Singakerta, Bhabinkamtimbas Bersama Babinsa Berikan Latihan PBB dan Menerima Arahan dari Sekwilcam Ubud

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Gianyar – Polsek Ubud, Bhabinkamtibmas Desa Singakerta Polsek Ubud Aiptu I Made Widastra bersama Babinsa Desa Singakerta Koramil 1616-02/Ubud Kopda Kadek Endra Wirawan memberikan pelatihan dan pembekalan kepada anggota Linmas oleh Bapak Sekwilcam Ubud I Made Raka Adnyana, S.H., M.A.P., bertempat di Lapangan Desa Adat Singakerta, Desa Singakerta, Kecamatan Ubud, Minggu […]

  • Atensi Malam yang Kondusif, Unit Raimas Sasar Kawasan Wisata

    Atensi Malam yang Kondusif, Unit Raimas Sasar Kawasan Wisata

    • calendar_month Sabtu, 1 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mangupura – Pada sabtu dini hari (01/11/25) personel unit Raimas Satuan Samapta Polres Badung dibawah kendali Bripka I Gusti Putu Wirajaya, SH., bersama rekannya kembali menunjukkan kesiapan dan responsifitasnya dalam menjaga keamanan dan perdamaian di wilayah yang menjadi titik keramaian. Kali ini, mereka menyasar kawasan Fins Beach hingga Atlas Beach Club, salah satu lokasi favorit […]

  • Jalan Sehat Meriahkan HUT RI Ke-80 di Desa Pemogan Babinsa Atensi Kegiatan

    Jalan Sehat Meriahkan HUT RI Ke-80 di Desa Pemogan Babinsa Atensi Kegiatan

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    BALI – Denpasar, Jalan Sehat, dalam rangka memperingati HUT RI Ke-80. Babinsa Serka Budi Muhtar bersama aparat terkait atensi dan memantau berlangsungnya kegiatan. Bertempat di Desa Pemogan, Kecamatan Denpasar Selatan, Kota Denpasar. Kegiatan ini diikuti oleh sekitar 700 peserta dan dibuka oleh Kepala Desa Pemogan, I Made Suwirya, S.H. Minggu, (17/08/2025). Adapun rute jalan sehat […]

  • Sapa Satpam & Warga, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Patroli Humanis Di BRI

    Sapa Satpam & Warga, Samapta Polsek Abiansemal Laksanakan Patroli Humanis Di BRI

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) di wilayah hukumnya, personel Samapta Polsek Abiansemal melaksanakan patroli humanis dengan menyambangi kawasan Perbankan BRI Mambal, Kamis (30/10/2025) malam. Patroli ini dilaksanakan sebagai bentuk kehadiran polisi di tengah masyarakat, khususnya di lokasi-lokasi yang memiliki potensi kerawanan seperti area Perbankan dan mesin ATM. Personel tidak hanya […]

  • Babinsa 1628-02/Sekongkang Ajak Masyarakat Lewat Patroli Malam Jaga Kamtibmas

    Babinsa 1628-02/Sekongkang Ajak Masyarakat Lewat Patroli Malam Jaga Kamtibmas

    • calendar_month Minggu, 21 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), anggota Koramil 1628-02/Sekongkang, Koptu Sufyan, melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan pada Minggu (21/09/2025) pukul 21.30 Wita. Patroli yang digelar menyasar sejumlah titik di sekitar wilayah binaan Koramil Sekongkang. Selain memastikan kondisi lingkungan tetap aman, Koptu Sufyan juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat […]

expand_less