Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Dari Makodim hingga Desa, Semangat Kemerdekaan Terus Digelorakan

Dari Makodim hingga Desa, Semangat Kemerdekaan Terus Digelorakan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
  • visibility 32
  • comment 0 komentar

NTT-Kefamenanu., Menjelang Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, suasana semarak mulai terasa di lingkungan Makodim 1618/TTU. Jumat, 01 Agustus 2025, personel Kodim 1618/TTU melaksanakan kegiatan pemasangan umbul-umbul di sepanjang halaman Makodim yang berlokasi di Jln. Ahmad Yani, Kelurahan Kefa Selatan, Kecamatan Kota Kefamenanu, Kabupaten TTU.

Kegiatan ini merupakan bentuk nyata penghormatan dan rasa cinta tanah air dari jajaran Kodim 1618/TTU terhadap perjuangan para pahlawan kemerdekaan. Umbul-umbul warna-warni yang mulai berkibar menambah semangat nasionalisme serta menjadi simbol kesiapan menyambut peringatan hari bersejarah bangsa Indonesia.

Dandim 1618/TTU, Letkol Arm Didit Prasetyo Purwanto, S.E., dalam keterangannya secara terpisah menegaskan bahwa mulai tanggal 1 hingga Akhir Bulan Agustus, seluruh rumah dinas, perkantoran di lingkungan Makodim dan Koramil jajaran, wajib memasang bendera Merah Putih serta umbul-umbul sebagai bentuk partisipasi aktif menyambut HUT RI ke-80.

Tidak hanya di lingkungan militer, Dandim 1618/TTU juga menginstruksikan kepada seluruh Babinsa agar mengajak serta menghimbau masyarakat Kab. TTU di desa binaan masing-masing untuk turut serta memasang bendera dan umbul-umbul di depan rumah dan kantor. Ini sebagai bentuk semangat kebangsaan dan penghormatan terhadap nilai-nilai perjuangan kemerdekaan.

Melalui kegiatan ini, Kodim 1618/TTU berharap semangat nasionalisme dan persatuan semakin tumbuh di tengah masyarakat, terlebih dalam menyambut momentum penting delapan dekade kemerdekaan Indonesia. Semangat merah putih bukan hanya simbol, tapi wujud nyata cinta pada tanah air yang diwariskan kepada generasi penerus bangsa.

Dengan penuh semangat nasionalisme, Kodim 1618/TTU mengajak seluruh elemen masyarakat untuk menjadikan bulan Agustus ini sebagai momen refleksi, penghormatan, dan kebangkitan semangat gotong royong membangun negeri. Merah putih bukan sekadar bendera ia adalah simbol pengorbanan, harapan, dan masa depan bangsa.
(PENDIM 1618/TTU)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Anak-Anak SDN 1 Air Suning Terima Menu Sehat, Babinsa Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar

    Anak-Anak SDN 1 Air Suning Terima Menu Sehat, Babinsa Pastikan Kegiatan Berjalan Lancar

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat — NTB, Program Makan Sehat Bergizi (MSG) kembali dilaksanakan di wilayah Kecamatan Seteluk sebagai bentuk dukungan pemerintah dalam meningkatkan kesehatan dan pemenuhan gizi anak sejak usia sekolah. Pada Senin, (1 Desember 2025), pukul 08.00 WITA, Babinsa Desa Air Suning Koramil 1628-03/Seteluk, Sertu Ruslin, hadir langsung mendampingi jalannya program tersebut di SD Negeri 1 […]

  • Sinergi Pendidikan: Babinsa Pahunga Lodu Berikan Pelajaran Matematika dan Wawasan Kebangsaan kepada Siswa

    Sinergi Pendidikan: Babinsa Pahunga Lodu Berikan Pelajaran Matematika dan Wawasan Kebangsaan kepada Siswa

    • calendar_month Senin, 1 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur.Babinsa Koramil 03/Pahunga Lodu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serma Daniel Umba Ndawa, memberikan pembelajaran Matematika menggunakan metode Gasing (Gampang, Asyik, dan Menyenangkan) kepada siswa-siswi kelas VI SDM Larahau. Kegiatan tersebut berlangsung di Aula SDM Larahau, Desa Kaliuda, Kecamatan Pahunga Lodu, Kabupaten Sumba Timur, pada Senin (01/12/2025). Metode Gasing dikenal efektif membantu siswa memahami […]

  • Sat Samapta Polres Tabanan Lakukan Pengecekan Alat SAR Antisipasi Bencana Alam

    Sat Samapta Polres Tabanan Lakukan Pengecekan Alat SAR Antisipasi Bencana Alam

    • calendar_month Senin, 8 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Sat Samapta Polres Tabanan melaksanakan kegiatan pengecekan Alat Search and Rescue (SAR) sebagai upaya kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana alam. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 08 Desember 2025 pukul 07.30 Wita, bertempat di Gedung Sanika Satyawada. Pengecekan dilakukan secara menyeluruh untuk memastikan seluruh peralatan dapat berfungsi optimal jika […]

  • Babinsa Koramil 1616-05 Sukawati Dorong Satlinmas Jadi Garda Terdepan Keamanan Desa

    Babinsa Koramil 1616-05 Sukawati Dorong Satlinmas Jadi Garda Terdepan Keamanan Desa

    • calendar_month Rabu, 27 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Sukawati, Rabu (27/8/2025). Semangat kebersamaan dan sinergi antara aparat TNI, Polri, serta Pemerintah Desa kembali tampak nyata dalam kegiatan Pembinaan Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) Desa Guwang Tahun 2025 yang berlangsung di Ruang Rapat Kantor Desa Guwang, Kecamatan Sukawati. Babinsa Desa Guwang Koramil 1616-05/Sukawati, Serma Ida Bagus Oka Bisma, menjadi salah satu tokoh utama […]

  • Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    Patroli Gabungan Jadi Upaya Preventif Jaga Ketertiban Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    Gianyar – Sabtu (11/10/2025) Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (Harkamtibmas) di wilayah Kabupaten Gianyar, Kodim 1616/Gianyar melibatkan personel Babinsa dalam Patroli Gabungan Skala Besar yang dipimpin oleh Pawas Polres Gianyar AKP I Made Mulata. Kegiatan diawali dengan apel kesiapan patroli di area eks Pasar Blahbatuh, Kabupaten Gianyar. Kegiatan patroli gabungan ini melibatkan […]

  • Sinergi TNI–Desa, Babinsa Koramil 1612-03/Borong Jaga Transparansi Bantuan Pangan

    Sinergi TNI–Desa, Babinsa Koramil 1612-03/Borong Jaga Transparansi Bantuan Pangan

    • calendar_month Rabu, 24 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    MANGGARAI TIMUR – Menjelang perayaan akhir tahun, komitmen TNI dalam menjaga stabilitas sosial dan kesejahteraan masyarakat semakin diperkuat di akar rumput. Pada Selasa, 23 Desember 2025, suasana di dua desa di wilayah Kecamatan Lambaleda Selatan tampak lebih tertib dan penuh kehangatan berkat kehadiran dua personel Babinsa Koramil 1612-03/Borong, Praka Juanda Herdiansyah dan Pratu Efraim Voyen […]

expand_less