Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » ‎Komitmen Pembangunan Daerah, Dandim 1607/Sumbawa Turut Tinjau Infrastruktur Bersama Komisi V DPR RI

‎Komitmen Pembangunan Daerah, Dandim 1607/Sumbawa Turut Tinjau Infrastruktur Bersama Komisi V DPR RI

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 1 Agt 2025
  • visibility 34
  • comment 0 komentar

‎Sumbawa, NTB — Komitmen dalam percepatan pembangunan infrastruktur terus ditunjukkan di wilayah Kabupaten Sumbawa. Pada Jumat (1/8/2025), Komandan Kodim 1607/Sumbawa, Letkol Kav Basofi Cahyowibowo, S.T., bersama jajaran Forkopimda Sumbawa, turut mendampingi kunjungan kerja Anggota Komisi V DPR RI, H. Mori Hanafi, SE, M.Com di kawasan strategis Samota.

‎Kegiatan ini merupakan bagian dari agenda peninjauan langsung kondisi infrastruktur jalan di wilayah yang memiliki potensi besar di sektor perkebunan, perikanan, dan pariwisata tersebut.

‎Dandim 1607/Sumbawa menegaskan dukungannya terhadap upaya percepatan pembangunan daerah. Ia menyampaikan bahwa kehadiran TNI tidak hanya dalam aspek pertahanan dan keamanan, tetapi juga berperan aktif dalam mendukung program pembangunan nasional, khususnya yang menyentuh langsung kepentingan masyarakat.

‎“Kami dari Kodim 1607/Sumbawa siap mendukung segala bentuk sinergi antara pemerintah pusat, daerah, dan elemen masyarakat dalam percepatan pembangunan infrastruktur. Jalan yang baik bukan hanya memperlancar distribusi hasil pertanian dan perkebunan rakyat, tapi juga menjadi akses penting bagi pelayanan kesehatan, pendidikan, dan peningkatan kesejahteraan secara menyeluruh,” tegas Letkol Kav Basofi.

‎Lebih lanjut, Dandim juga menyampaikan bahwa kawasan Samota merupakan wilayah yang sangat strategis dan memiliki potensi besar untuk menjadi pusat pertumbuhan ekonomi baru di Sumbawa. Untuk itu, pembangunan infrastruktur menjadi hal yang sangat vital.

‎Sementara itu, H. Mori Hanafi dalam peninjauan tersebut menyampaikan komitmennya akan terus mendorong percepatan pembangunan di Sumbawa, guna menunjang sektor unggulan daerah dan meningkatkan daya saing ekonomi lokal.

‎Peninjauan ini menjadi bentuk sinergi konkret antara unsur legislatif, pemerintah daerah, dan TNI dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur yang merata dan berkeadilan.

‎(Pendim 1607/Sumbawa)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Untaian Doa Suci Untuk Para Pahlawan, Kasdim Klungkung Pimpin Doa Bersama Di Pura Satya Mahotama

    Untaian Doa Suci Untuk Para Pahlawan, Kasdim Klungkung Pimpin Doa Bersama Di Pura Satya Mahotama

    • calendar_month Jumat, 7 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Klungkung,- Dalam rangka menyambut Hari Pahlawan tahun 2025, Kodim 1610/Klungkung menggelar doa melalui persembahyangan bersama di Pura Satya Mahottama Kodim Klungkung, Jumat ( 07/11/25 ). Kegiatan persembahyangan ini berlangsung dengan khidmat, dipimpin Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut Sudiarta yang dihadiri oleh umat Hindu Kodim Klungkung umat Hindu. Usai pelaksaan kegiatan, Kasdim 1610/Klungkung Mayor Cba Ketut […]

  • Pastikan Situasi Aman dan kondusif Polsek Penebel  Patroli Malam Hari

    Pastikan Situasi Aman dan kondusif Polsek Penebel Patroli Malam Hari

    • calendar_month Sabtu, 20 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Polres Tabanan, Polsek Penebel Sabtu 20 Desember 2025 pkl 03.00 wita sampai dengan 05.00 wita Guna tetap mewujudkan sitkamtibmas di wilayah hukum Polsek Penebel agar tetap kondusif, Perwira Pengawas Polsek Penebel Aiptu I Nyoman Sutawijaya memimpin personil piket fungsi melaksanakan patroli Subuh. Seperti halnya kegiatan yang dilaksanakan pada hari ini personil Gabungan piket fungsi Polsek […]

  • Warga Desa Dihimbau Jauhi Narkoba dan Minuman Keras di Malam Tahun Baru 2026

    Warga Desa Dihimbau Jauhi Narkoba dan Minuman Keras di Malam Tahun Baru 2026

    • calendar_month Senin, 5 Jan 2026
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Monta _ Minggu malam, tanggal 04 Januari 2026, para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melakukan serangkaian patroli malam dan ronda di wilayah binaan desa Monta. Serda Saturnino Amaral dari Desa Waro memberikan himbauan kepada masyarakat, khususnya anak muda, untuk menjauhi senjata tajam, minuman keras, dan narkoba demi menjaga moral dan citra generasi muda serta masa depan bangsa. […]

  • Puluhan Mahasiswa Unud Gelar KKN, Pjs Danramil Dawan Tegaskan Dukungan Penuh

    Puluhan Mahasiswa Unud Gelar KKN, Pjs Danramil Dawan Tegaskan Dukungan Penuh

    • calendar_month Senin, 14 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Klungkung,- Berlangsungnya program Kuliah Kerja Nyata ( KKN ) yang digelar oleh PPM periode XXXI tahun 2025 Universitas Udayana di wilayah Kecamatan Dawan mendapat perhatian khusus dari Pjs Danramil 1610-03/Dawan Lettu Inf Ketut Joni. Perhatian tersebut terlihat jelas saat empat Babinsa jajaran Koramil 1610-03/Dawan langsung diterjunkan untuk mendampingi acara penyambutan dan pembukaan KKN tersebut, Senin […]

  • Proyek Saluran Irigasi 200 Meter dengan Anggaran APBN 2025 Mulai Dikerjakan

    Proyek Saluran Irigasi 200 Meter dengan Anggaran APBN 2025 Mulai Dikerjakan

    • calendar_month Senin, 20 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 13
    • 0Komentar

    Bima,Monta, 20 Oktober 2025 – Serda Edy Saputra, Babinsa Desa Sie, Koramil 1608-07/Monta turut menghadiri kegiatan peletakan batu pertama pembangunan saluran irigasi di So Diwu Wune 1 dan 2, Desa Sie, Kecamatan Monta, Kabupaten Bima. Proyek ini merupakan bagian dari anggaran APBN Tahun 2025 yang bertujuan meningkatkan hasil panen padi petani dengan mengairi sawah tadah […]

  • Babinsa Koramil 1618-05/Biut Ingatkan Petani Desa Biloe Pentingnya Perawatan Mesin Pertanian

    Babinsa Koramil 1618-05/Biut Ingatkan Petani Desa Biloe Pentingnya Perawatan Mesin Pertanian

    • calendar_month Rabu, 6 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    NTT-Kefamenanu, Rabu 06 Agustus 2025, Dengan pengawasan dan arahan yang tepat, Babinsa berperan sebagai pendamping Masyarakat untuk tumbuh dan berkembang menuju masa depan yang lebih cerah, Koptu Ketut Robin Suardana, Babinsa Koramil 1618-05/Biut, melaksanakan kegiatan pemantauan penggunaan alat pertanian di sawah sekaligus memberikan arahan mengenai tata cara perawatan mesin pertanian kepada Masyarakat Desa Biloe, RT […]

expand_less