Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Polsek Sukawati Amankan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H di Sukawati

Polsek Sukawati Amankan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1447 H di Sukawati

  • account_circle Rossa
  • calendar_month 2 jam yang lalu
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

Gianyar – Polsek Sukawati melaksanakan pengamanan kegiatan Peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW Tahun 1447 Hijriah/2026 yang berlangsung di Gedung Serbaguna Al Ikhlas, Gang Sakura, Jalan Raya Sukawati, Banjar Tebuana, Desa Sukawati, Kecamatan Sukawati, Sabtu (17/1/2026) malam.

Kegiatan yang dimulai pukul 19.30 WITA hingga 22.25 WITA tersebut dihadiri sekitar 500 jemaah. Hadir dalam kesempatan tersebut antara lain Kapolsek Sukawati yang diwakili Panit 1 Binmas IPDA Nengah Widiana, Danramil 1616-05/Sukawati Kapten Inf Hengky Histoveri, jajaran Pembina, Pengawas, dan Ketua Yayasan Darul Falah Sukawati, Ketua MWC Kecamatan Sukawati, serta penceramah Ustaz K.H. Ahmad Munif Syafaat dari Denpasar.

Rangkaian kegiatan diawali dengan pelaksanaan salat Isya berjemaah yang dipimpin Ustaz Jamil, dilanjutkan dengan peringatan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW mengusung tema “Meningkatkan Kualitas Iman dan Taqwa dengan Meneladani Nabi Muhammad SAW dalam Perjalanan Spiritual Isra dan Mi’raj.” Sebelum acara utama, jemaah disuguhkan pertunjukan hadrah, pembukaan acara, serta pembacaan ayat-ayat suci Al-Qur’an.

Suasana religius semakin terasa saat pembacaan salawat Nabi Muhammad SAW yang dipimpin langsung oleh Ustaz K.H. Ahmad Munif Syafaat dengan iringan rebana dari remaja Al Ikhlas Sukawati. Sambutan ketua panitia yang diwakili H. Subeki menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam menyukseskan kegiatan tersebut.

Dalam tausiah, Ustaz K.H. Ahmad Munif Syafaat menyampaikan makna mendalam peristiwa Isra Mi’raj sebagai perjalanan suci Nabi Muhammad SAW yang menghasilkan perintah salat lima waktu. Ia mengajak jemaah untuk meneladani akhlak Rasulullah SAW dalam kehidupan sehari-hari, seperti menghormati orang tua, bersedekah dengan ikhlas, serta memperbanyak ibadah sebelum datangnya sakit.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama yang dipimpin oleh penceramah. Seluruh rangkaian acara berlangsung aman, tertib, dan lancar berkat pengamanan sesuai Sprin Nomor: Sprin/17/I/PAM.3.3./2026 tanggal 6 Januari 2026, yang dipimpin Kanit Samapta Polsek Sukawati IPTU Made Sumbowo bersama 7 personel Polsek Sukawati, didukung pengamanan internal dari Ansor Banser.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Berikan Kontribusi Nyata, Satgaster Pos Halibete I dan 2 Bantu Petani Tanam Jagung

    Berikan Kontribusi Nyata, Satgaster Pos Halibete I dan 2 Bantu Petani Tanam Jagung

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    SATGASTER KODIM 1605/BELU, Upaya untuk mendukung program ketahanan pangan sebagai wujud pengabdian untuk kesejahteraan petani dan kemandirian pangan di masyarakat pedesaan terus gencar dilakukan Satgaster Kodim 1605/Belu Pos Halibete I dan 2. Aksi nyata itu itu dilakukan Satgaster Pos Halibete dengan terjun langsung ke lapangan membantu petani dalam menanam jagung jenis Hibrida Nemo pada lahan […]

  • Gotong Royong Wujudkan Pembangunan, Babinsa Hadiri Rapat RKP Desa Sonimanu

    Gotong Royong Wujudkan Pembangunan, Babinsa Hadiri Rapat RKP Desa Sonimanu

    • calendar_month Senin, 27 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 11
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koramil 1627-02/Pantai Baru, Serda Roni Riberu, menghadiri kegiatan Musyawarah Penetapan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa Sonimanu Tahun Anggaran 2026. Kegiatan berlangsung pada Senin (27/10/2025) pukul 09.00 WITA di Kantor Desa Sonimanu, Kecamatan Pantai Baru, Kabupaten Rote Ndao. Rapat tersebut membahas dan menetapkan sejumlah program prioritas desa yang akan dianggarkan pada tahun […]

  • ‎Peresmian Kantor Bumdes Lenangguar, Koramil 03/Ropang Hadir Dorong Pemberdayaan Ekonomi Warga

    ‎Peresmian Kantor Bumdes Lenangguar, Koramil 03/Ropang Hadir Dorong Pemberdayaan Ekonomi Warga

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    ‎NTB – Sumbawa — Bertempat di Gedung Bumdes Desa Lenangguar, Kecamatan Lenangguar, Kabupaten Sumbawa, pada Jumat (10/10/2025), telah dilaksanakan peresmian Kantor Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) Lenangguar oleh Bupati Sumbawa. ‎ ‎Kegiatan tersebut dihadiri oleh Forkopimca, para tokoh masyarakat, dan jajaran instansi terkait, termasuk Danramil 1607-03/Ropang Kapten Inf Ichsan Mashuri yang hadir memberikan dukungan terhadap […]

  • Dukung Program Pemerintah Babinsa Hadiri Tim Nakes Verifikasi STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) Pilar 1

    Dukung Program Pemerintah Babinsa Hadiri Tim Nakes Verifikasi STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat) Pilar 1

    • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Koptu Hendra Gasper Koramil 01/Ba’a Kodim 1627/Rote Ndao bersama Tim kesehatan dari puskesmas Feopopi dan perangkat kelurahan Onatali Kec.Rote Tengah Kab.Rote Ndao,mengadakan kegiatan Verifikasi pelaksanaan program Sanitasi Total Berbasis Masyarakat (STMB) Pilar satu.Kamis(31/7/25). Saat di temui Babinsa menyampaikan tujuan dari kegiatan tersebut adalah merupakan upaya Desa/Kelurahan agar terbebas dari perilaku buang […]

  • Pemdes Dan Babinsa Tegak Gelar Komsos, Komitmen Wujudkan Desa maju dan Sejahtera

    Pemdes Dan Babinsa Tegak Gelar Komsos, Komitmen Wujudkan Desa maju dan Sejahtera

    • calendar_month Selasa, 22 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Klungkung,- Sebagai Aparat Komando Kewilayahan, Babinsa memiliki tugas dan tanggungjawab untuk terus membina komunikasi yang baik dan hubungan harmonis bersama seluruh pihak di wilayah binaan. Salah satunya Aparatur Pemerintahan Desa. Seperti yang tampak di Balai Desa Tegak, Selasa ( 22/07/25 ) Babinsa Tegak Praka Galang Candra Anggara tampak begitu asyik dan akrab berbincang-bincang bersama perangkat […]

  • Babinsa Sertu Darusman Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di SD Muhamadiyah

    Babinsa Sertu Darusman Dampingi Program Makan Bergizi Gratis di SD Muhamadiyah

    • calendar_month Kamis, 2 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 20
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur Sertu Darusman melaksanakan pendampingan kegiatan operasional Unit SPPG I Hambala di SD Muhamadiyah Kelurahan Kamalaputi, dalam rangka mendukung Program MBG (Makan Bergizi Gratis) di Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur,pada hari Kamis, (02/10/ 2025). Sertu Darusman mengatakan, program MBG ini bertujuan untuk meningkatkan kesehatan dan […]

expand_less