Monitoring Wilayah, Babinsa Pastikan Progres Pembangunan KDKMP Aman dan Lancar
- account_circle Rossa
- calendar_month 4 jam yang lalu
- visibility 3
- comment 0 komentar

Rote Ndao – Dalam rangka memastikan kelancaran dan ketertiban pembangunan fasilitas strategis di wilayah binaannya, Babinsa Kodim 1627/Rote Ndao, Serka David Bullen, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus pemantauan pendistribusian material dan pengawasan pembangunan Kawasan Dapur Umum Makan Bergizi Gratis (KDKMP) di Kelurahan Mokdale.
Kegiatan tersebut dilaksanakan pada Sabtu, 17 Januari 2026, sekitar pukul 17.00 Wita, bertempat di Kelurahan Mokdale, Kecamatan Lobalain, Kabupaten Rote Ndao. Dalam monitoring tersebut, Babinsa memastikan progres pembangunan berjalan sesuai rencana dan tahapan yang telah ditetapkan.
Berdasarkan hasil pemantauan di lapangan, pekerjaan pondasi bagian depan, belakang, samping kiri dan kanan KDKMP telah selesai dikerjakan. Sementara itu, pekerjaan pondasi bagian dalam tengah masih dalam proses pengerjaan dan terus diawasi untuk menjamin kualitas serta ketepatan waktu pelaksanaan.
Kehadiran Babinsa di lokasi pembangunan merupakan bentuk komitmen TNI AD dalam mendukung program pemerintah serta memberikan rasa aman dan tertib selama proses pembangunan berlangsung. Seluruh rangkaian kegiatan monitoring berjalan dengan aman, tertib, dan lancar, serta didukung dengan dokumentasi kegiatan yang terlampir.
Demikian laporan kegiatan monitoring wilayah tersebut sebagai wujud nyata peran Babinsa dalam menjaga stabilitas dan mendukung pembangunan di wilayah Kabupaten Rote Ndao.
- Penulis: Rossa



Saat ini belum ada komentar