Pastikan Situasi Pelabuhan Kondusif, Babinsa Kampung Kusamba Patroli Di Pelabuhan The Angkal Fast Cruise
- account_circle arash news
- calendar_month 3 jam yang lalu
- visibility 4
- comment 0 komentar

Klungkung,- Upaya dan langkah terus dilakukan Babinsa jajaran Kodim 1610/Klungkung untuk menjaga dan memastikan situasi Kamtibmas di wilayah binaan aman dan kondusif.
Jumat ( 16/01/26 ), upaya itupun diwujudkan Babinsa Kampung Kusamba Koramil 1610-03/Dawan Sertu Azar saat menggelar kegiatan patroli pemantauan wilayah di Pelabuhan The Angkal Fast Cruise, Desa Kampung Kusamba, Kecamatan Dawan, Kabupaten Klungkung pada Jumat ( 16/01/26 ).
Kegiatan pemantauan situasi dan kondisi wilayah melalui patroli seperti ini sudah menjadi agenda rutin yang terus digelorakan Sertu Azar sebagai upaya deteksi dan cegah dini terhadap potensi gangguan Kamtibmas, khususnya di area pelabuhan.
Babinsa Kampung Kusamba Sertu Azar menjelaskan bahwa memastikan keamanan dan ketertiban di wilayah tentu menjadi kewajiban kami sebagai aparat kewilayahan. Apalagi di area Pelabuhan The Angkal Fast Cruise, Kampung Kusamba ini yang merupakan salah satu akses bagi wisatawan maupun masyarakat yang akan menuju Kecamatan Nusa Penida maupun sebaliknya.
Menurutnya, antisipasi dan kesiapsiagaan untuk memastikan pelabuhan ini aman dan kondusif akan terus kita tingkatkan. Langkah ini sebagai upaya preventif yang harus dilakukan pihaknya untuk mengantisipasi setiap perkembangan situasi di lapangan, guna mencegah hal-hal yang dapat mengganggu stabilitas keamanan serta sekaligus untuk memberikan keamanan dan kenyamanan bagi masyarakat maupun wisatawan,”lanjutnya.
Pengamanan melalui patroli pelabuhan ini juga menjadi salah satu bentuk dukungan dan kontribusi dirinya dalam peningkatan pariwisata di wilayah. Untuk pagi ini, aktifitas di pelabuhan ini terpantau ramai, tertib dan lancar,” imbuhnya. ( Pendim 1610/Klungkung ).
- Penulis: arash news



Saat ini belum ada komentar