Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Satpolairud Polres Bangli Gelar Bersih Danau Batur dan Kamtibmas Pesiair

Satpolairud Polres Bangli Gelar Bersih Danau Batur dan Kamtibmas Pesiair

  • account_circle Rossa
  • calendar_month 10 jam yang lalu
  • visibility 3
  • comment 0 komentar

Bangli – Sat Polairud Polres Bangli terus menunjukkan komitmennya dalam menjaga kebersihan lingkungan perairan sekaligus meningkatkan kedekatan dengan masyarakat melalui kegiatan Terobosan Kreatif.
Pada Kamis, 15 Januari 2026, pukul 08.30 Wita hingga selesai, bertempat di Pesisir Perairan Kedisan, Kintamani, Sat Polairud Polres Bangli melaksanakan kegiatan Bersih-bersih Danau yang dirangkaikan dengan Perpustakaan Apung, sebagai upaya menjaga kelestarian Danau Batur serta menumbuhkan budaya hidup bersih dan gemar membaca di tengah masyarakat pesisir.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Bangli, AKP Ni Nyoman Padmawati, didampingi 11 personel Sat Polairud, 2 personel Si Dokkes Polres Bangli, serta melibatkan berbagai unsur terkait, antara lain Gapasdap sebanyak 5 orang, Dinas Perhubungan 2 orang, pedagang acung sebanyak 15 orang, dan masyarakat pesisir Desa Kedisan.

Rangkaian kegiatan diawali dengan arahan Kasat Polairud Polres Bangli, kemudian dilanjutkan dengan bersih-bersih di seputaran Dermaga Kedisan. Kegiatan ini bertujuan menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya pola hidup bersih dan sehat, sehingga wisatawan yang berkunjung ke DTW Kintamani, khususnya pesisir Danau Batur, dapat merasa nyaman dan aman.
Selanjutnya, Sie Dokkes Polres Bangli melaksanakan pemeriksaan kesehatan gratis kepada masyarakat di Dermaga Kedisan dengan memberikan vitamin dan obat-obatan sesuai keluhan yang dialami warga.

Tidak hanya itu, Sat Polairud Polres Bangli juga menggelar Perpustakaan Apung di Kapal C2, yang disambut antusias oleh pengunjung dan masyarakat. Dalam kesempatan tersebut, personel Polairud juga menyampaikan pesan-pesan kamtibmas perairan, mengajak masyarakat dan wisatawan untuk selalu menjaga keselamatan diri serta bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) agar tetap aman dan kondusif.
Kegiatan Terobosan Kreatif ini mendapat dukungan penuh dari masyarakat maupun instansi terkait, serta memberikan manfaat nyata bagi lingkungan dan warga pesisir. Diharapkan melalui sinergi dan kerja sama yang baik, kamtibmas di wilayah pesisir Danau Batur, Kintamani dapat terus terjaga dalam keadaan aman, tertib, dan kondusif.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Lakukan Monitoring dan Komunikasi Sosial di Desa Kamubheka

    Babinsa Koramil 1602-01/Ende Aktif Lakukan Monitoring dan Komunikasi Sosial di Desa Kamubheka

    • calendar_month Rabu, 17 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Aleksius P.W, melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) dan pengamanan wilayah (Pamwil) bersama masyarakat Desa Kamubheka, Kecamatan Maukaro, Kabupaten Ende. Kegiatan berlangsung mulai pukul 09.00 WITA hingga selesai dan berjalan dengan aman, tertib, serta lancar. Kegiatan ini bertujuan memantau keamanan wilayah sekaligus memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. Kehadiran Babinsa […]

  • Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Neotonda Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    Sinergi Babinsa dan Masyarakat Desa Neotonda Ciptakan Lingkungan Aman dan Kondusif

    • calendar_month Selasa, 28 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Ende, Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaan, Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Denis Fernandes, melaksanakan kegiatan Pengamanan Wilayah (Pamwil) dan Komunikasi Sosial (Komsos) di Desa Neotonda, Kecamatan Kotabaru, Kabupaten Ende, pada Selasa (28/10/2025) pukul 08.35 WITA. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memantau situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) serta memberikan himbauan kepada warga agar […]

  • Personel Koramil 03/Tembuku Latih Baris-Berbaris di SMKN 1 Tembuku

    Personel Koramil 03/Tembuku Latih Baris-Berbaris di SMKN 1 Tembuku

    • calendar_month Senin, 21 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Bangli – Dalam rangka pembinaan kedisiplinan dan pembentukan karakter siswa, dua orang personel Koramil 1626-03/Tembuku Kodim 1626/Bangli yang dipimpin oleh Peltu Kadek Somenada, bersama tiga anggota Polsek Tembuku yang dipimpin oleh Aiptu I Komang Sukastra, melaksanakan pelatihan dasar Baris Berbaris kepada siswa/siswi SMKN 1 Tembuku di Desa Bangbang Kecamatan Tembuku Kabupaten Bangli, Senin (21/07/2025). Kegiatan […]

  • Dampingi Tata Kelola Sampah, Babinsa Semarapura Kauh Ungkap Sampah Dipilah Jadi Berkah

    Dampingi Tata Kelola Sampah, Babinsa Semarapura Kauh Ungkap Sampah Dipilah Jadi Berkah

    • calendar_month Selasa, 30 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pendampingan melekat terus dilakukan Babinsa Semarapura Kauh Koptu Wayan Sutamaya dalam tata kelola sampah guna mewujudkan wilayah yang bersih dan sehat. Senin ( 29/09/25 ) hal tersebut kembali diberikan Babinsa jajaran Koramil 1610-01/Klungkung saat hadir mendampingi para warga yang melaksanakan transaksi penjualan hasil pemilahan sampah non organik ( plastik dan botol) kepada pengepul. Pendampingan […]

  • Kegiatan patroli Colling System Sat Binmas Polres Karangasem

    Kegiatan patroli Colling System Sat Binmas Polres Karangasem

    • calendar_month Kamis, 15 Jan 2026
    • account_circle Rossa
    • visibility 12
    • 0Komentar

      Karangasem, Kamis (15/1/2026). Personel Sat Binmas Polres Karangasem melaksanakan kegiatan patroli Cooling System dengan menyambangi pertokoan di seputaran Pertigaan Abang, Kabupaten Karangasem. Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif serta menjalin komunikasi yang baik dengan masyarakat. Dalam kegiatan tersebut, personel Sat Binmas Polres Karangasem yang dipimpin Aipda I Made Ama […]

  • Cegah generasi muda terjangkit narkoba, Pasiinteldim 1623/Karangasem berikan edukasi.

    Cegah generasi muda terjangkit narkoba, Pasiinteldim 1623/Karangasem berikan edukasi.

    • calendar_month Sabtu, 20 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 19
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Pasiintel Kodim 1623/Karangasem Kapten Inf Arif Budi Santoso memberikan edukasi tentang pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap narkoba (P4GN) kepada perwakilan siswa-siswi SMA/SMK wilayah Kab.Karangasem. Kegiatan diselenggarakan oleh BNNK Kab.Karangasem yang bertajuk Informasi dan Edukasi melalui talkshow/tatap muka. Kegiatan dilaksanakan di Aula Gedung Pemuda dan Olahraga Jln. Diponogoro Amlapura Kel.Karangasem Kec/Kab.Karangasem, pada Jumat […]

expand_less