Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Respons Cepat Babinsa Desa Tongo dalam Penanganan Kecelakaan Lalu Lintas Tunggal

Respons Cepat Babinsa Desa Tongo dalam Penanganan Kecelakaan Lalu Lintas Tunggal

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 14 Jan 2026
  • visibility 6
  • comment 0 komentar
Sumbawa Barat, NTB – Telah terjadi kecelakaan lalu lintas tunggal yang melibatkan satu unit sepeda motor jenis Yamaha NMAX warna kuning tanpa nomor polisi di Jalan Raya Tongo, tepatnya di Jembatan Erat Tamalang, Desa Tongo, Kecamatan Sekongkang, Kabupaten Sumbawa Barat, Selasa (13/01/2026) dini hari.
Babinsa Desa Tongo Koramil 1628-02/Sekongkang, Sertu Lalu Edi KZ, menindaklanjuti laporan masyarakat yang menyampaikan adanya seorang korban kecelakaan tergeletak di lokasi kejadian sekitar pukul 04.30 WITA.

Setibanya di lokasi, Babinsa menemukan sepeda motor dan tas korban, sementara korban telah dievakuasi oleh warga menggunakan mobil perusahaan menuju UPTD Puskesmas Tongo.

Berdasarkan hasil pengecekan di UPTD Puskesmas Tongo, korban diketahui bernama M. Ikramul Hadi, lahir di Tababan, 6 Mei 1986, beralamat di Desa Tababan, Kecamatan Suralaga, Kabupaten Lombok Timur.

Korban langsung mendapatkan penanganan medis oleh Kepala UPTD Puskesmas Tongo, dr. Efridi Kusuma, bersama tim medis dengan tindakan pertolongan pertama dan pemasangan rekam EKG.

Namun setelah dilakukan penanganan intensif, kondisi korban terus menurun dan tidak sadarkan diri. Pada pukul 16.40 WITA, korban dinyatakan meninggal dunia oleh pihak medis dan selanjutnya disemayamkan di ruang UGD UPTD Puskesmas Tongo.

Dalam upaya penanganan lanjutan, Babinsa melaporkan kejadian tersebut kepada Danramil 1628-02/Sekongkang, Kapten Arm Lalu Mariadi Akbar. Babinsa juga berupaya mengidentifikasi korban dengan membuka tas dan dompet korban, yang berisi satu unit handphone, satu lembar SIM B II Umum, tiga lembar STNK sepeda motor, serta sejumlah uang tunai.

Melalui handphone korban, Babinsa berhasil menghubungi pihak keluarga. Informasi kemudian disebarkan melalui grup WhatsApp Ikatan Keluarga Lombok (IKL), hingga pihak keluarga korban memastikan identitas korban.

Salah satu anggota keluarga, paman korban dari Kecamatan Lunyuk, mengonfirmasi akan datang ke UPTD Puskesmas Tongo.

Hingga saat ini, Babinsa masih berada di lokasi sambil menunggu kedatangan pihak keluarga korban. Seluruh rangkaian kegiatan berjalan dengan aman dan lancar.

(Pendim 1628/KSB).

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Lintas Agama dan Penuh Makna, Kodim 1621/TTS Tutup Tahun dengan Doa Bersama untuk Indonesia.

    Lintas Agama dan Penuh Makna, Kodim 1621/TTS Tutup Tahun dengan Doa Bersama untuk Indonesia .

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    SoE – Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama, Kodim 1621/TTS menggelar doa bersama lintas agama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026 sekaligus mendoakan para korban bencana alam yang melanda Daerah Istimewa Aceh, Sumatera Barat, dan Sumatera Utara, Rabu malam (31/12/2025). Kegiatan doa bersama dilaksanakan pada pukul 20.00 WITA bertempat di Markas Kodim 1621/TTS dan […]

  • Kehadiran Babinsa Dalam Upacara Ngaben Jadi Bentuk Penghormatan Terhadap Adat dan Budaya Lokal

    Kehadiran Babinsa Dalam Upacara Ngaben Jadi Bentuk Penghormatan Terhadap Adat dan Budaya Lokal

    • calendar_month Kamis, 9 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 14
    • 0Komentar

    Sukasada, Kamis (9/10/2025) – Babinsa Desa Tegallinggah Koramil 1609-05/Sukasada, Serka Wahyu Hidayat, bersama Bhabinkamtibmas Desa Tegallinggah Aipda Putu Agus Suriyadnyana, melaksanakan kegiatan melayat sekaligus pengamanan pada pelaksanaan Upacara Pitra Yadnya Ngaben almarhumah Mangku Wayan Sutri (90 tahun), warga Banjar Dinas Bukit Sari, Desa Tegallinggah, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Upacara yang berlangsung di Setra Kayu Buntil, […]

  • Silaturahmi dan Patroli, Babinsa Perkuat Keamanan di Desa Nanga Tumpu

    Silaturahmi dan Patroli, Babinsa Perkuat Keamanan di Desa Nanga Tumpu

    • calendar_month Minggu, 23 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Manggelewa, NTB Minggu 23 November 2025 – Koramil 1614-06/Manggelewa kembali melaksanakan patroli rutin sebagai upaya menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaan. Kegiatan patroli malam ini dilakukan oleh Babinsa Desa Nanga Tumpu, Serda Burhanuddin, pada Minggu malam. Dalam pelaksanaannya, Serda Burhanuddin menyambangi warga di Dusun Mekar Sari untuk melaksanakan kegiatan kongkow bersama. Momen ini dimanfaatkan […]

  • Babinsa Pulau Pura Gelar Komsos Bersama Sekcam dan Aparat Desa Bahas Isu Wilayah

    Babinsa Pulau Pura Gelar Komsos Bersama Sekcam dan Aparat Desa Bahas Isu Wilayah

    • calendar_month Sabtu, 8 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Pulau Pura, 08 November 2025 — Babinsa Kecamatan Pulau Pura, Kabupaten Alor, Serda Fernandes Aborabung melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama Sekcam Pulau Pura dan aparat Desa Pura Timur. Kegiatan ini berlangsung pada Sabtu pagi pukul 08.30 Wita di halaman Kantor Desa Pura Timur. Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama Sekcam Pulau Pura, Bapak Akmin Sahrin […]

  • Pelda Yusrah Bersama Unsur Muspika Ikuti Upacara Peringatan Kemerdekaan RI Ke-80

    Pelda Yusrah Bersama Unsur Muspika Ikuti Upacara Peringatan Kemerdekaan RI Ke-80

    • calendar_month Minggu, 17 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    Madapangga-Bima, Sabtu (17/08/2025) – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80, pemerintah Kecamatan Madapangga menggelar upacara pengibaran bendera merah putih di Lapangan Desa Tonda. Kegiatan berlangsung khidmat dan penuh semangat kebangsaan, dihadiri oleh berbagai unsur Forkopimcam, tokoh masyarakat, serta seluruh jajaran instansi terkait. Hadir dalam upacara tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Bima […]

  • Cegah Kriminalitas Polsek Kuta Utara Patroli Sambangi Atlas Super Club

    Cegah Kriminalitas Polsek Kuta Utara Patroli Sambangi Atlas Super Club

    • calendar_month Senin, 15 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Kuta Utara – Dalam upaya menciptakan situasi yang aman dan kondusif, Polsek Kuta Utara melalui Unit Samapta di pimpin Ps Panit 1 Samapta Aiptu I Wayan Mendra mengintensifkan kegiatan patroli di daerah hukum Polsek Kuta Utara terutama kawasan wisata. Minggu (14/12/2025) pukul 22.00 Wita. Hal ini dilakukan bertujuan untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas dan tindak […]

expand_less