Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Walikota Bima Tekankan Kolaborasi dan Sinergi dalam Pemberdayaan Masyarakat

Walikota Bima Tekankan Kolaborasi dan Sinergi dalam Pemberdayaan Masyarakat

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
  • visibility 7
  • comment 0 komentar

Kota Bima _ Pada hari Senin, 12 Januari 2026, Mayor Inf Asep Okinawa Muas selaku Kasdim 1608/Bima menghadiri Musyawarah Daerah (MUSDA) IV DPD II Lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM) Kota Bima dengan tema Masyarakat Berdaya Kota Bima Bisa, berlangsung di Aula Perpustakaan Kota Bima, Jalan Soekarno Hatta Kelurahan Monggonao, Kecamatan Mpunda, Kota Bima.

Hadir dalam kegiatan ini Walikota Bima H. Arahman H. Abidin, SE; Ketua DPD I LPM Provinsi NTB Wahyudin SH; Dandim 1608 yang diwakili Kasdim Mayor Inf Asep Okinawa Muas; Ketua Panitia Bapak Suparjo, SH; para Lurah se-Kota Bima; serta Ketua LPM se-Kota Bima.

Acara dibuka oleh Walikota Bima yang menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antara pemerintah dan masyarakat dalam menghadapi dinamika pembangunan serta tuntutan pelayanan publik yang semakin tinggi. Ia berharap Musda ini menghasilkan keputusan dan komitmen melayani masyarakat secara optimal.

Dalam kesempatannya, Mayor Inf Asep Okinawa Muas menegaskan, “TNI selalu mendukung upaya pemberdayaan masyarakat sebagai bagian integral dari pembangunan wilayah. Melalui peran aktif LPM, kami percaya sinergi antara TNI, pemerintah, dan masyarakat akan semakin kuat, sehingga Kota Bima dapat mencapai kemajuan yang berkelanjutan.”

Acara kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Qalam Ilahi, do’a, dan menyanyikan lagu Kebangsaan Indonesia Raya. Ketua Panitia Bapak Suparjo memberikan laporan penyelenggaraan acara.

Sambutan dari Ketua DPD I LPM Provinsi NTB, Wahyudin SH, menyatakan bahwa LPM Kota Bima telah menunjukkan konsistensi dan memahami perannya sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam pemberdayaan masyarakat, serta mendapat legitimasi yang resmi dari pemerintah.

Babinsa setempat juga memonitor giat diwilayahnya sebagai bentuk pengawasan wilayah.
Hal ini mencerminkan soliditas antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat Kota Bima dalam menguatkan pemberdayaan masyarakat.

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Polsek Kerambitan laksanakan pengamanan Ibadah Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih

    Polsek Kerambitan laksanakan pengamanan Ibadah Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Polres Tabanan-Polsek Kerambitan, Minggu 28 Desember 2025 ; Perwira Pengawas (Pawas) Iptu I Nyoma Sugiarta, S.H bersama 5 Orang anggota laksanakan pengamanan Ibadah Missa Mingguan Jemaat Suluh Kasih Tibubiu-Kerambitan. Kegiatan dimulai pukul 09.00 s/d 10.00 wita bertempat di Pos Pembinaan Iman GKPB Suluh Kasih Banjar Tibubiu Kaja, Desa Tibubiu-Kerambitan, kegiatan tersebut dihadiri oleh 50 orang […]

  • Sinergi TNI dan Petani: Panen Padi di Kawangu Gunakan Teknologi Mesin Potong

    Sinergi TNI dan Petani: Panen Padi di Kawangu Gunakan Teknologi Mesin Potong

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur . Babinsa Koramil 05/Waingapu, Kodim 1601/Sumba Timur, Serka Antonius Kopa Rihi, turut serta mendampingi para petani dalam kegiatan panen padi di wilayah Kelurahan Kawangu, Kecamatan Pandawai, Kabupaten Sumba Timur, Kamis (21/08/2025). Dalam kegiatan tersebut, panen dilakukan menggunakan mesin potong padi modern guna mempercepat proses dan meningkatkan efisiensi kerja di lapangan. Pendampingan ini merupakan […]

  • Hadapi Tantangan 2026, Dandim Tabanan Perkuat Soliditas Internal Kodim

    Hadapi Tantangan 2026, Dandim Tabanan Perkuat Soliditas Internal Kodim

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Tabanan – Dandim 1619/Tabanan Letkol Inf Trijuang Danarjati, S.A.P., M.I.P., memberikan pengarahan kepada seluruh personel Kodim Tabanan baik prajurit TNI, ASN, serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXXVIII Kodim Tabanan, dalam rangka menyambut pergantian Tahun Baru 2026. Kegiatan tersebut dilaksanakan di halaman Makodim 1619/Tabanan dengan suasana penuh kebersamaan dan kekeluargaan, Rabu (31/12/2025) Pengarahan ini […]

  • Dandim 1613 Sosialisasikan Rekrutmen TNI Transparan kepada Masyarakat Sumba

    Dandim 1613 Sosialisasikan Rekrutmen TNI Transparan kepada Masyarakat Sumba

    • calendar_month Minggu, 28 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Komandan Kodim 1613/Sumba Barat, Letkol Inf Ignasius Hali Sogen, S.E., M.Han, hadir sebagai narasumber dalam podcast RRI Sumba pada Sabtu (27/9/2025). Dalam kesempatan tersebut, Dandim memberikan penjelasan penting mengenai kebijakan terbaru terkait penerimaan prajurit TNI yang kini sepenuhnya gratis tanpa biaya serta adanya perubahan persyaratan usia dan tinggi badan bagi calon prajurit. […]

  • Kolaborasi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan DPR RI dalam Monitoring Dapur MBG Pemaron

    Kolaborasi Babinsa, Bhabinkamtibmas, dan DPR RI dalam Monitoring Dapur MBG Pemaron

    • calendar_month Kamis, 21 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 22
    • 0Komentar

    Buleleng, 21 Agustus 2025 — Suasana Dapur Menu Bergizi Seimbang (MBG) di Jalan Pahlawan, Dusun Dauh Margi, Desa Pemaron, tampak sibuk pada Kamis pagi (21/8). Babinsa Desa Pemaron, Sertu Waras Yosoa, bersama Bhabinkamtibmas Aipda Dewa Putu Aripurwa, melakukan monitoring persiapan dapur yang rencananya mulai beroperasi pada 25 Agustus mendatang. Kegiatan tersebut mendapat perhatian khusus dengan […]

  • Sinergi Aparat Desa Bakbakan Wujudkan Ternak Sehat Lewat Vaksinasi PMK

    Sinergi Aparat Desa Bakbakan Wujudkan Ternak Sehat Lewat Vaksinasi PMK

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Gianyar – Bakbakan, Selasa (23/9/2025) Dalam upaya mendukung program pemerintah di bidang peternakan, Babinsa Desa Bakbakan Koramil 1616-01/Gianyar, Sertu I Wayan Suwardika bersama Bhabinkamtibmas Desa Bakbakan, Aiptu Wayan Suadnyana, melaksanakan pendampingan kegiatan vaksinasi Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) yang digelar di Banjar Ngenjung Sari, Desa Bakbakan, Kecamatan/Kabupaten Gianyar. Kegiatan vaksinasi PMK ini merupakan bentuk perhatian […]

expand_less