Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam

TNI Hadir di Tengah Masyarakat, Koramil 1628-01/Taliwang Gelar Patroli Malam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Selasa, 13 Jan 2026
  • visibility 7
  • comment 0 komentar
Sumbawa Barat, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), anggota piket Koramil 1628-01/Taliwang melaksanakan kegiatan patroli malam di wilayah binaan, Senin (12/01/2026) malam.

Kegiatan patroli tersebut dilaksanakan oleh Serda Mulyadin pada pukul 22.00 WITA dengan menyasar seputaran wilayah Koramil 1628-01/Taliwang. Patroli dilakukan sebagai langkah preventif guna mencegah terjadinya gangguan keamanan serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.

Dalam pelaksanaannya, petugas patroli juga menyampaikan imbauan kepada masyarakat agar senantiasa menjaga ketertiban lingkungan, meningkatkan kewaspadaan, serta berperan aktif dalam menjaga keamanan di wilayah masing-masing.

Danramil 1628-01/Taliwang menyampaikan bahwa kegiatan patroli rutin ini merupakan bentuk komitmen TNI AD, khususnya Koramil 1628-01/Taliwang, dalam mendukung terciptanya situasi wilayah yang aman dan kondusif.

“Melalui patroli malam ini, kami berharap masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga keamanan bersama, sehingga tercipta lingkungan yang aman dan harmonis,” ujarnya.

Kegiatan patroli berlangsung dengan tertib, aman, dan lancar tanpa ditemukan hal-hal yang menonjol.

(Pendim 1628/KSB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Sinergi Babinsa dan Warga, Dorong Terciptanya Fasilitas Pendidikan yang Layak

    Sinergi Babinsa dan Warga, Dorong Terciptanya Fasilitas Pendidikan yang Layak

    • calendar_month Senin, 18 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Dalam wujud kepedulian terhadap dunia pendidikan, Babinsa Koramil 1627-04/Ndaonuse, Serda Demsi Taek, turut membantu warga dalam kegiatan pembangunan tambahan ruang kelas di SMA Kristen Arastamar, Dusun Oly, Desa Ndaonuse, Kecamatan Ndaonuse, Kabupaten Rote Ndao, pada Senin (18/8/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama warga membantu menyensor pohon di sekitar halaman sekolah serta membantu […]

  • Totalitas Dalam Melayani Masyarakat, Babinsa Ped Atensi Acara Hiburan Pura Paibon Pasek Gelgel

    Totalitas Dalam Melayani Masyarakat, Babinsa Ped Atensi Acara Hiburan Pura Paibon Pasek Gelgel

    • calendar_month Minggu, 27 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Klungkung,- Semangat untuk memastikan kegiatan yang digelar wilayah binaannya terus diberikan Babinsa Ped Koramil 1610-04/Nusa Penida Serda Sang Made Oka. Dengan bersinergi bersama Bhabinkamtibmas dan pecalang, Minggu ( 27/07/25 ), Babinsa Serda Sang Made Oka tampak sigap dan totalitas melaksanakan pengawalan dan pengamanan berlangsungnya acara hiburan yang di adakan oleh Pura Paibon Pasek Gegel. Malam […]

  • Babinsa Kodim 1627/RN Kawal Pendistribusian Material di Desa Nggodimeda

    Babinsa Kodim 1627/RN Kawal Pendistribusian Material di Desa Nggodimeda

    • calendar_month 23 jam yang lalu
    • account_circle arash news
    • visibility 3
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Babinsa Desa Nggodimeda, Koramil 1627/Rote Ndao, Sertu Delfi Amalo menerima penyerahan material pembangunan yang berlangsung di Desa Nggodimeda, Kecamatan Rote Tengah, Kabupaten Rote Ndao, Jumat (16/01/2026) pukul 10.25 Wita. Kegiatan ini merupakan bagian dari dukungan logistik untuk kelancaran pelaksanaan pembangunan di wilayah desa setempat. Material yang diterima terdiri dari dua tahap pengiriman. […]

  • Dukung Dunia Pendidikan, Babinsa Pengejaran Hadiri Penutupan KKN-PPM Universitas Warmadewa

    Dukung Dunia Pendidikan, Babinsa Pengejaran Hadiri Penutupan KKN-PPM Universitas Warmadewa

    • calendar_month Senin, 25 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 30
    • 0Komentar

    Bangli – Babinsa Desa Pengejaran Peltu I Gede Harta Wijaya menghadiri kegiatan penutupan Kuliah Kerja Nyata Pembelajaran Pemberdayaan Masyarakat (KKN PPM) Universitas Warmadewa Periode II Tahun 2025 yang dilaksanakan di Balai Desa Pengejaran, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli. Senin (25/08/25) Acara berlangsung dari pukul 10.00 hingga 11.10 Wita dengan dihadiri oleh Kepala Desa Pengejaran I Wayan […]

  • Himbauan Kebersihan dan Antisipasi Banjir Disampaikan Babinsa di Desa Nata

    Himbauan Kebersihan dan Antisipasi Banjir Disampaikan Babinsa di Desa Nata

    • calendar_month Rabu, 31 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Woha _ Pada Selasa malam, 30 Desember 2025, Babinsa Koramil 1608-04/Woha aktif melaksanakan patroli malam di beberapa desa binaan guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Kegiatan diawali oleh Sertu Muhammad di Desa Nata yang memberikan himbauan tentang pentingnya menjaga hubungan baik, membersihkan sampah, dan waspada akan musim hujan. Selanjutnya, Koptu Supriadin di Desa Diha menghimbau […]

  • TNI-Polri dan Pecalang Wujudkan Suasana Kondusif dalam Upacara Melasti Desa Puhu

    TNI-Polri dan Pecalang Wujudkan Suasana Kondusif dalam Upacara Melasti Desa Puhu

    • calendar_month Sabtu, 4 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Gianyar – Payangan, Sabtu (4/10/2025) Sebagai bentuk dukungan terhadap kelancaran pelaksanaan upacara adat, Babinsa Desa Puhu Koramil 1616-07/Payangan Serma I Gusti Kompyang Surya AP bersama Bhabinkamtibmas Desa Puhu Aiptu I Made Kertya berkolaborasi dengan Pecalang Desa Adat Puhu dan Kebek melaksanakan pengamanan kegiatan iring-iringan tapakan Ida Betara Desa Adat Puhu menuju Pantai Saba. Pemberangkatan warga […]

expand_less