Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Ronda Malam dan Kongkow Pemuda, Babinsa Tekankan Pencegahan KDRT

Ronda Malam dan Kongkow Pemuda, Babinsa Tekankan Pencegahan KDRT

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
  • visibility 4
  • comment 0 komentar

Dompu, NTB – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Babinsa Koramil 1614-01/Dompu terus aktif melaksanakan kegiatan patroli dan pembinaan wilayah. Pada Jumat malam, 09 Januari 2026, Babinsa Kelurahan Kandai Satu, Serka Amril, melaksanakan kegiatan ronda malam bersama Karang Taruna dan warga binaan di Lingkungan Sambitangga.

Kegiatan ronda malam tersebut dikemas dengan suasana santai melalui kegiatan kongkow-kongkow bersama para pemuda setempat. Hal ini dilakukan sebagai upaya pendekatan Babinsa kepada generasi muda agar lebih peduli terhadap kondisi keamanan dan ketertiban lingkungan sekitar.

Dalam kesempatan itu, Serka Amril mengajak seluruh warga binaan, khususnya para pemuda, untuk senantiasa menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di lingkungan tempat tinggal masing-masing. Ia menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan situasi yang aman dan kondusif.

Selain itu, Babinsa juga menghimbau agar warga menjaga kerukunan dalam rumah tangga serta menghindari segala bentuk tindakan kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Menurutnya, keharmonisan keluarga merupakan pondasi utama dalam menciptakan lingkungan masyarakat yang damai.

Serka Amril juga mengingatkan warga agar selalu waspada terhadap potensi gangguan keamanan serta segera melaporkan kepada aparat terkait apabila menemukan hal-hal yang mencurigakan di lingkungan sekitar.

Secara keseluruhan, kegiatan patroli ronda malam bersama Karang Taruna dan warga binaan tersebut berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Melalui kegiatan ini diharapkan sinergi antara Babinsa, pemuda, dan masyarakat semakin kuat dalam menjaga keamanan dan ketertiban di Kelurahan Kandai Satu.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Aksi Nyata di Penghujung Tahun, Satgas Pamtas Laksanakan Bedah Rumah untuk Warga

    Aksi Nyata di Penghujung Tahun, Satgas Pamtas Laksanakan Bedah Rumah untuk Warga

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan bedah rumah terhadap rumah milik Ibu Maria Bui Mali (70 tahun), warga Lidak, Kecamatan Atambua Selatan, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini dilaksanakan sebagai hadiah Natal bagi masyarakat sekaligus menjadi wujud kepedulian Satgas Pamtas terhadap warga lanjut usia di wilayah perbatasan. Sabtu (27/12/2025). Pelaksanaan […]

  • POLSEK SELAT LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

    POLSEK SELAT LAKSANAKAN PATROLI BLUE LIGHT UNTUK CIPTAKAN SITUASI KONDUSIF

    • calendar_month Rabu, 20 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 34
    • 0Komentar

    Selat, [20/08/2025 ] – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), Polsek Selat melaksanakan patroli Blue Light pada malam hari di sejumlah titik rawan di wilayah hukumnya. Patroli ini dilakukan untuk mencegah potensi gangguan keamanan seperti balap liar, tindak kriminalitas, serta memastikan kepatuhan pengguna jalan terhadap aturan lalu lintas. Dengan menyalakan lampu rotator biru […]

  • Kapolres Tabanan Pimpin Rapat Anev Kamtibmas, Bahas Evaluasi Gangguan Keamanan dan Kesiapan Pengamanan Akhir Tahun 2025

    Kapolres Tabanan Pimpin Rapat Anev Kamtibmas, Bahas Evaluasi Gangguan Keamanan dan Kesiapan Pengamanan Akhir Tahun 2025

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polda Bali – Polres Tabanan – Humas Tabanan. Dalam rangka meningkatkan efektivitas pengelolaan keamanan dan ketertiban masyarakat di wilayah hukum Polres Tabanan, Kapolres Tabanan AKBP I Putu Bayu Pati, S.I.K., M.H. memimpin Rapat Analisa dan Evaluasi (Anev) Gangguan Kamtibmas periode September–Oktober 2025. Kegiatan berlangsung pada Kamis (13/11/2025) pukul 15.24 hingga 17.15 Wita di Ruang Vicon […]

  • Babinsa Monta Ajak Warga Lawan Narkoba dan Jaga Kerukunan Sosial

    Babinsa Monta Ajak Warga Lawan Narkoba dan Jaga Kerukunan Sosial

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 6
    • 0Komentar

    Monta _ Bima, 15 November 2025 – Para Babinsa Koramil 1608-07/Monta melakukan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) secara serentak di sejumlah desa wilayah binaan pada Sabtu, 15 November 2025. Kegiatan yang berlangsung dari pukul 09.00 Wita hingga siang hari ini berjalan lancar dan bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga keamanan, ketertiban, serta kelestarian lingkungan. Dimulai […]

  • Masyarakat Antusias, Babinsa Koramil Maurole Gelar Karya Bhakti di Dusun 1 Desa Kanganara

    Masyarakat Antusias, Babinsa Koramil Maurole Gelar Karya Bhakti di Dusun 1 Desa Kanganara

    • calendar_month Kamis, 13 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ende, – Babinsa Koramil 1602-04/Maurole, Sertu Clementino P. Da Silva, melaksanakan kegiatan Pamwil, Komsos, dan Karya Bhakti di Dusun 1, Desa Kanganara, Kecamatan Detukeli, Kabupaten Ende. Kegiatan ini dilakukan untuk membantu warga dalam pengerjaan rumah layak huni sekaligus memantau keamanan wilayah binaan. Kegiatan dimulai pada pukul 10.35 Wita dan berlangsung hingga selesai. Turut hadir dalam […]

  • TNI Kawal Pembangunan Kawasan Industri Garam Nasional demi Kelancaran Pekerjaan

    TNI Kawal Pembangunan Kawasan Industri Garam Nasional demi Kelancaran Pekerjaan

    • calendar_month Selasa, 23 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Rote Ndao – Pada Selasa, 23 September 2025, personel Kodim 1627/Rote Ndao melaksanakan tugas pengamanan pekerjaan pembangunan Kawasan Sentra Industri Garam Nasional (K-SIGN). Kegiatan ini berlangsung di beberapa titik wilayah yakni Desa Matasio dan Desa Serubeba Kecamatan Rote Timur, serta Desa Daima Kecamatan Landuleko, Kabupaten Rote Ndao. Pengamanan ini dipimpin oleh Sertu Anderson Telussa yang […]

expand_less