Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kodim 1604 Kupang Peduli Kesejahteraan Warga Perbatasan

Kodim 1604 Kupang Peduli Kesejahteraan Warga Perbatasan

  • account_circle arash news
  • calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
  • visibility 14
  • comment 0 komentar

NTT-KUPANG, – Kodim 1604/Kupang melaksanakan kegiatan pembagian bantuan sosial berupa 100 paket sembako kepada warga Desa Oepoli pada acara peresmian pembangunan SMP Negeri Oepoli. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Netemnanu Utara, Kecamatan Amfoang Timur, Kabupaten Kupang, sebagai wujud kepedulian TNI terhadap kesejahteraan masyarakat di wilayah perbatasan.Kamis (08/01/2026).

Setiap paket sembako yang dibagikan berisi beras 5 kilogram, mie instan 5 bungkus, tepung 1 kilogram, gula pasir 1 kilogram, kecap manis 275 ml, sambal pedas 275 ml, susu kaleng Indomilk 1 kaleng, minyak goreng 2 liter, serta garam 500 gram. Bantuan ini diharapkan dapat membantu memenuhi kebutuhan pokok warga dalam kehidupan sehari-hari.

Dandim 1604/Kupang Kolonel Inf Kadek Abriawan, S.I.P., M.H.I menyampaikan bahwa kegiatan sosial ini merupakan bentuk komitmen TNI AD untuk selalu hadir dan peduli terhadap kondisi masyarakat. “Melalui pembagian sembako ini, kami berharap dapat meringankan beban warga serta mempererat hubungan antara TNI dan rakyat, khususnya di wilayah perbatasan,” ujar Dandim.

Pembagian sembako secara simbolis turut dilakukan oleh Danrem 161/Wira Sakti Brigjen TNI Hendro Cahyono, Dandim 1604/Kupang, Senior Manager Transmisi dan Distribusi UIW NTT Suparje Wardiono, Ketua Tim Wasev Ster TNI Kolonel Laut (P) Agus Izudin, S.T., Camat Amfoang Timur, serta Kapolsek Amfoang Timur. Sinergi lintas instansi ini mencerminkan komitmen bersama dalam mendukung pembangunan pendidikan dan kesejahteraan masyarakat di Kabupaten Kupang.(Pendim1604)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Pemeriksaan Rutin Satgas Pamtas di Oepoli Tengah untuk Jaga Kebugaran Personel

    Pemeriksaan Rutin Satgas Pamtas di Oepoli Tengah untuk Jaga Kebugaran Personel

    • calendar_month Rabu, 3 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Natemnanu Utara – Satgas Pamtas RI – RDTL sektor barat yonarhanud 15/DBY melaksanakan kegiatan pengecekan kesehatan di Pos Oepoli Tengah. Kegiatan ini dipimpin oleh Sertu Andre bersama anggota Pos Oepoli Pantai. Pengecekan kesehatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi kesehatan personel dan mencegah penyakit, terutama malaria yang merupakan risiko di daerah tersebut. Tim medis melakukan pemeriksaan […]

  • TNI Kawal Tradisi Peresean, Warga Sesela Rayakan HUT Desa ke-154 dengan Meriah

    TNI Kawal Tradisi Peresean, Warga Sesela Rayakan HUT Desa ke-154 dengan Meriah

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 16
    • 0Komentar

    Lombok Barat, NTB — Suasana sore di Lapangan Pasar Umum Desa Sesela, Kecamatan Gunung Sari, Lombok Barat, berubah semarak ketika ratusan warga berkumpul untuk menyaksikan hiburan rakyat berupa pagelaran Peresean, salah satu tradisi budaya kebanggaan masyarakat Lombok. Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Desa Sesela ke-154, Jumat sore (14/11/2025). Bintara Pembina Desa […]

  • Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Laksanakan Pengamanan di Pelabuhan PELNI Saat KM Bukit Siguntang Sandar

    Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba Laksanakan Pengamanan di Pelabuhan PELNI Saat KM Bukit Siguntang Sandar

    • calendar_month Minggu, 12 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 40
    • 0Komentar

    Lembata, – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban fasilitas umum, Babinsa Koramil 1624-03/Lewoleba, Kopda Beni Soares, melaksanakan kegiatan pengamanan (PAM) dan pemantauan di Pelabuhan PELNI Lewoleba, sehubungan dengan kedatangan KM Bukit Siguntang dari Pelabuhan Tenau Kupang pada Minggu (12/10/2025) pukul 06.20 Wita. Kegiatan pengamanan dilaksanakan bersama unsur terkait, di antaranya Petugas PELNI, KP3 Laut Polres […]

  • Kapolres Karangasem Ikuti Apel Kesiapan Operasi Gapura Agung III Pengamanan Bhaksos Besakih

    Kapolres Karangasem Ikuti Apel Kesiapan Operasi Gapura Agung III Pengamanan Bhaksos Besakih

    • calendar_month Jumat, 22 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    KARANGASEM – Dalam rangka Operasi Gapura Agung III, Kapolres Karangasem AKBP Joseph Edward Purba, S.H., S.I.K., M.H., bersama personel Polres Karangasem mengikuti Apel Kesiapan Pengamanan untuk Operasi Gapura Agung II-2025. Polda Bali menyiapkan 270 personel untuk pengamanan Bhakti Sosial (Bhaksos) di Besakih, Jumat (22/8), bertempat di Parkir Kedungdung Desa Besakih Karangasem yang dipimpin Karoops Polda […]

  • Tingkatkan Kemanunggalan, Babinsa Waingapu Aksi Nyata dalam Pembangunan Rumah Warga

    Tingkatkan Kemanunggalan, Babinsa Waingapu Aksi Nyata dalam Pembangunan Rumah Warga

    • calendar_month Selasa, 18 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    NTT – Sumba Timur. Babinsa Koramil 05/Waingapu Kodim 1601/Sumba Timur, Serda Ridwan kembali menunjukkan kepeduliannya terhadap masyarakat binaan dengan turut membantu proses pembangunan rumah warga di wilayah tugasnya. Kegiatan tersebut berlangsung di Palahu RT 20/RW 10, Kelurahan Kamalaputi, Kecamatan Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, pada Selasa (18/11/2025). Dalam kegiatan gotong-royong tersebut, Serda Ridwan terjun langsung […]

  • Kunjungi Labuhan Kertasari, Danramil 1628-01/Taliwang Pastikan Program KDKMP Berjalan Optimal

    Kunjungi Labuhan Kertasari, Danramil 1628-01/Taliwang Pastikan Program KDKMP Berjalan Optimal

    • calendar_month Sabtu, 29 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 10
    • 0Komentar

    Sumbawa Barat – NTB, Pada Sabtu, (29 November 2025) pukul 14.45 WITA, Danramil 1628-01/Taliwang melaksanakan peninjauan langsung ke lokasi Kawasan Desa Komoditi Mandiri Pangan (KDKMP) di Desa Labuhan Kertasari, Kecamatan Taliwang, Kabupaten Sumbawa Barat. Peninjauan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial untuk memastikan perkembangan dan kesiapan wilayah dalam mendukung program ketahanan pangan. Dalam kesempatan […]

expand_less