Kebersihan adalah Pangkal Kesehatan, Polres Bangli dan Polsek Jajaran Laksanakan Bersih-Bersih Kantor
- account_circle Rossa
- calendar_month Jumat, 9 Jan 2026
- visibility 8
- comment 0 komentar

Bangli, Jumat, 9 Januari 2025, pukul 08.30 WITA – Dalam rangka menciptakan lingkungan kerja yang bersih, nyaman, dan sehat, Polres Bangli bersama Polsek jajaran melaksanakan kegiatan bersih-bersih kantor secara serentak.
Kegiatan ini merupakan atensi dan penekanan Kapolres Bangli AKBP James I. S. Rajagukguk, S. I. K., M. H kepada seluruh personel agar senantiasa menjaga kebersihan lingkungan kerja sebagai bagian dari upaya meningkatkan kesehatan, kedisiplinan, serta profesionalisme anggota Polri dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.
Bersih-bersih dilakukan di seluruh area kantor, mulai dari ruang kerja, halaman, selasar, hingga fasilitas umum lainnya. Seluruh personel turut berpartisipasi aktif dengan penuh semangat dan rasa tanggung jawab.
Kapolres Bangli menegaskan bahwa kebersihan lingkungan kantor merupakan cerminan sikap dan kepribadian anggota Polri serta berpengaruh langsung terhadap kenyamanan dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Lingkungan kerja yang bersih dan sehat akan menciptakan suasana yang nyaman, meningkatkan semangat kerja, serta mendukung terwujudnya pelayanan kepolisian yang optimal kepada masyarakat,” tegasnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan seluruh personel Polres Bangli dan Polsek jajaran dapat terus menumbuhkan budaya bersih sebagai bagian dari implementasi motto “Mensana Inkorporisana”, serta mewujudkan lingkungan kerja yang representatif dan humanis.
- Penulis: Rossa



Saat ini belum ada komentar