Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Kodam IX Udayana » Babinsa Koramil 02/Walakaka Laksanakan Komsos Ketahanan Pangan Bersama Petani di Desa Lamboya Dete

Babinsa Koramil 02/Walakaka Laksanakan Komsos Ketahanan Pangan Bersama Petani di Desa Lamboya Dete

  • account_circle arash news
  • calendar_month Rabu, 30 Jul 2025
  • visibility 30
  • comment 0 komentar

SUMBA BARAT – Dalam rangka mendukung program ketahanan pangan nasional serta memperkuat sinergitas dengan masyarakat, Babinsa Koramil 02/Walakaka Kodim 1613/Sumba Barat, Serka Ramli melaksanakan komunikasi sosial (komsos) bersama warga petani yang sedang melaksanakan panen padi di Desa Lamboya Dete, Kecamatan Lamboya, Kabupaten Sumba Barat, Selasa (29/7/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari peran aktif aparat teritorial dalam membantu serta memberikan motivasi kepada masyarakat desa binaan agar terus semangat dalam mengelola sektor pertanian sebagai tulang punggung ketahanan pangan, khususnya di wilayah pedesaan.

Serka Ramli terlihat menyatu dengan warga di sawah, membantu memanen padi sambil berdialog dan memberikan semangat kepada para petani. Dalam kesempatan tersebut, ia juga menyampaikan pentingnya menjaga semangat gotong royong dan kemandirian dalam mengelola lahan pertanian agar hasil yang diperoleh bisa maksimal.

“Melalui komsos seperti ini, kami bisa langsung mendengar keluhan, harapan, dan kebutuhan petani. Kehadiran Babinsa tidak hanya untuk menjaga keamanan wilayah, tapi juga sebagai pendamping masyarakat dalam berbagai bidang, termasuk pertanian,” ujar Serka Ramli.

Lebih lanjut, ia mengingatkan kepada para petani agar tetap menjaga ketersediaan benih unggul, memperhatikan masa tanam yang tepat, dan melakukan perawatan tanaman secara rutin agar produktivitas hasil panen tetap tinggi. Menurutnya, ketahanan pangan yang kuat dimulai dari desa-desa yang mandiri dan produktif.

Warga Desa Lamboya Dete menyambut baik kedatangan Babinsa dan merasa terbantu, tidak hanya karena tenaga yang diberikan, tetapi juga atas motivasi dan perhatian yang ditunjukkan oleh aparat TNI.

“Kami merasa lebih semangat ketika Babinsa ikut turun ke sawah bersama kami. Kehadirannya membuat kami merasa diperhatikan dan didukung,” ungkap salah satu petani setempat.

Komunikasi sosial di sektor pertanian seperti ini menjadi sarana efektif untuk menjaga hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat serta membangun kepercayaan yang kuat di tingkat akar rumput.

Dengan adanya keterlibatan Babinsa secara langsung di tengah aktivitas warga, diharapkan program ketahanan pangan nasional dapat berjalan optimal dan berkelanjutan.

Kodim 1613/Sumba Barat melalui para Babinsa jajarannya berkomitmen untuk terus mendampingi petani dan masyarakat desa dalam berbagai kegiatan produktif, sebagai bentuk kontribusi nyata TNI AD dalam menjaga stabilitas wilayah dan kesejahteraan rakyat.
(Pendim 1613/SB)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Peduli Sesama, Satgas Pamtas RI–RDTL Laksanakan Jumat Berkah di Belu

    Peduli Sesama, Satgas Pamtas RI–RDTL Laksanakan Jumat Berkah di Belu

    • calendar_month Jumat, 26 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Satgas Pamtas RI–RDTL Sektor Timur Yonarmed 12 Kostrad melaksanakan kegiatan Jumat Berkah di Kampung Haekrik dan Aitaman, Kecamatan Tasifeto Timur, Kabupaten Belu, Nusa Tenggara Timur. Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian dan kedekatan TNI dengan masyarakat di wilayah perbatasan negara. Dalam pelaksanaannya, personel Satgas menyasar masyarakat Kampung Haekrik dan Kampung Aitaman dengan membagikan bantuan sebagai wujud […]

  • Danramil Blahbatuh Apresiasi Peran Aktif Babinsa dalam Posyandu Banjar Sema

    Danramil Blahbatuh Apresiasi Peran Aktif Babinsa dalam Posyandu Banjar Sema

    • calendar_month Selasa, 2 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Gianyar – Upaya menjaga kesehatan masyarakat terus mendapat dukungan penuh dari TNI di tingkat desa. Hal ini tampak dalam kegiatan Posyandu Balita dan Posyandu Lansia yang digelar di Balai Banjar Sema, Desa Adat Sema, Desa Pering, Kecamatan Blahbatuh, pada Selasa (2/9/2025). Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Desa Pering Koramil 1616-04/Blahbatuh, Serka I Wayan Sumerta, hadir bersama […]

  • Kodim 1612/Manggarai Gelar Pasar Murah Jelang HUT ke-80 TNI, Ratusan Warga Antusias

    Kodim 1612/Manggarai Gelar Pasar Murah Jelang HUT ke-80 TNI, Ratusan Warga Antusias

    • calendar_month Kamis, 25 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Manggarai, 24 September 2025 – Kodim 1612/Manggarai mengadakan Pasar Murah di halaman Makodim pada hari Rabu, 24 September, sebagai bagian dari perayaan Hari Ulang Tahun ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI). Ratusan warga memadati lokasi untuk membeli kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Dipimpin oleh Kapten Arh Lipris M. Saefatu, kegiatan ini menunjukkan kepedulian TNI terhadap kesejahteraan […]

  • Dukung Ekonomi Desa, Babinsa Koramil 01/Loli Bantu Pembersihan Lahan Koperasi Merah Putih

    Dukung Ekonomi Desa, Babinsa Koramil 01/Loli Bantu Pembersihan Lahan Koperasi Merah Putih

    • calendar_month Rabu, 19 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    SUMBA BARAT – Babinsa Koramil 01/Loli Kodim 1613/Sumba Barat, Serda Martin Jaga Limu, bersama masyarakat Desa Elu Loda melaksanakan kegiatan gotong royong pembersihan lahan sebagai persiapan pembangunan Koperasi Merah Putih. Kegiatan tersebut berlangsung di Desa Elu Loda, Kecamatan Tanarighu, Kabupaten Sumba Barat, pada Rabu (19/11/2025). Gotong royong ini merupakan wujud nyata dukungan Babinsa terhadap upaya […]

  • Personil Posramil Ambalawi Dampingi Tim Survei Lokasi KDKMP

    Personil Posramil Ambalawi Dampingi Tim Survei Lokasi KDKMP

    • calendar_month Minggu, 28 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Ambalawi, 27 Desember 2025 – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan dan pengembangan kawasan Desa, Danposramil Ambalawi Pelda Sufriadin mewakili Danramil 1608-06/Wawo mendampingi staf ter Kodim 1608/Bima melakukan survei lokasi Kawasan Demplot Ketahanan Modern Pangan (KDKMP) di Kecamatan Ambalawi. Kegiatan berlangsung pada Sabtu malam di Desa Mawu dan Desa Nipa. Tim survei yang turut dihadiri […]

  • Tingkatkan Komsos, Babinsa Ranggo Hadiri Persiapan Hajatan Warga

    Tingkatkan Komsos, Babinsa Ranggo Hadiri Persiapan Hajatan Warga

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Dompu, NTB – Wujud nyata kedekatan antara TNI dan rakyat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Desa Ranggo, Serka Rusli, anggota Koramil 1614-03/Hu’u. Pada Kamis malam, 24 Juli 2025, Serka Rusli melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus membantu warga menyusun undangan untuk acara hajatan keluarga di Dusun Mangga Dua, Desa Ranggo, Kecamatan Hu’u, Kabupaten Dompu. Kehadiran Babinsa […]

expand_less