Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Serka M. Tayeb Ajak Warga Dusun Madarutu Jaga Anak dari Keluyuran Malam

Babinsa Serka M. Tayeb Ajak Warga Dusun Madarutu Jaga Anak dari Keluyuran Malam

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
  • visibility 9
  • comment 0 komentar

Dompu,NTB – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, Koramil 1614-01/Dompu Kodim 1614/Dompu melaksanakan kegiatan patroli ronda malam bersama warga binaan. Kegiatan tersebut berlangsung pada Kamis malam, 8 Januari 2026, di Dusun Madarutu, Desa Bara, Kecamatan Dompu.

Babinsa Desa Bara, Serka M. Tayeb, turut hadir dan terlibat langsung dalam kegiatan ronda malam sekaligus kongkow-kongkow bersama masyarakat setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi serta menumbuhkan rasa kebersamaan antara TNI dan warga binaan.

Dalam kesempatan tersebut, Serka M. Tayeb mengajak masyarakat untuk berperan aktif menjaga keamanan lingkungan, khususnya pada malam hari. Ia menekankan pentingnya pengawasan terhadap anak-anak agar tidak keluyuran hingga larut malam, guna mencegah hal-hal yang tidak diinginkan.

Selain itu, Babinsa juga memberikan himbauan dan edukasi kepada warga agar senantiasa menjaga ketertiban, meningkatkan kewaspadaan, serta memperkuat sistem keamanan lingkungan secara bersama-sama. Menurutnya, keamanan desa merupakan tanggung jawab bersama seluruh elemen masyarakat.

Warga Dusun Madarutu menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan ronda malam tersebut. Mereka merasa lebih aman dan termotivasi untuk terus menjaga kekompakan serta meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

Kegiatan ronda malam berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Diharapkan melalui kegiatan seperti ini, sinergi antara TNI dan masyarakat semakin kuat dalam menciptakan lingkungan yang kondusif, aman, dan nyaman bagi seluruh warga.

(Pendim1614/Dompu)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Dekat dengan Rakyat, Babinsa 1602-02/Wolowaru Jalin Komsos di Desa Detupera

    Dekat dengan Rakyat, Babinsa 1602-02/Wolowaru Jalin Komsos di Desa Detupera

    • calendar_month Kamis, 24 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 36
    • 0Komentar

    Ende – Dalam rangka menjaga stabilitas keamanan dan mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 1602-02/Wolowaru, Sertu Arnoldus Seba, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dan Pengamanan Wilayah (Pamwil) di Desa Detupera, Kecamatan Lio Timur, Kabupaten Ende, Kamis pagi (24/7). Kegiatan yang dimulai pukul 08.00 WITA ini merupakan bagian dari tugas pokok Babinsa sebagai ujung tombak […]

  • Kegiatan Gotong Royong (Bersih-Bersih) Lokasi Bencana Alam Polsek Kerambitan Bersama Koramil 1619-05 Kerambitan Dan Warga Masyarakat

    Kegiatan Gotong Royong (Bersih-Bersih) Lokasi Bencana Alam Polsek Kerambitan Bersama Koramil 1619-05 Kerambitan Dan Warga Masyarakat

    • calendar_month Minggu, 14 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 25
    • 0Komentar

    Polres Tabanan Polsek Kerambitan, Minggu 14 September 2025; Kapolsek Kerambitan AKP I Putu Budiawan bersama Anggota polsek bersama Anggota Koramil 1619-05 Kerambitan dan warga masyarakat Desa Belumbang melaksanakan kegiatan Gotong royong bersih-bersih di lokasi bencana alam bertempat di Desa Belumbang. Kegiatan dilaksanakan mulai pukul 07.15 s/d 09.15 Wita. Kegiatan Gotongroyong meliputi membersihkan ranting dan batang […]

  • Membangun Kemanunggalan, Babinsa Kodim 1602/Ende Bagi Makanan Bergizi di Ende Utara

    Membangun Kemanunggalan, Babinsa Kodim 1602/Ende Bagi Makanan Bergizi di Ende Utara

    • calendar_month Rabu, 16 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 29
    • 0Komentar

    Ende — Babinsa Koramil 1602-01/Ende, Serda Ridwan Ali, bersama staf pengajar TK KARTIKA VII-8, melaksanakan kegiatan pembagian makanan bergizi gratis kepada 83 siswa dan siswi di Kelurahan Kotaraja, Kecamatan Ende Utara, Kabupaten Ende. Kegiatan yang dimulai pukul 08.30 WITA ini berjalan dengan lancar dan tertib hingga selesai pada pukul 09.22 WITA. Menu makan bergizi yang […]

  • Hadiri Kegiatan Forum Perbekel, Pjs Danramil Dawan Ungkap Bersatu Membangun Kecamatan

    Hadiri Kegiatan Forum Perbekel, Pjs Danramil Dawan Ungkap Bersatu Membangun Kecamatan

    • calendar_month Jumat, 10 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 18
    • 0Komentar

    Klungkung,- Pjs Danramil 1610-03/Dawan Kapten Inf Ketut Joni menghadiri Kegiatan Forum Perbekel Kecamatan Dawan di Ruang Rapat Kantor Desa Sampalan Tengah Kecamatan Dawan Kabupaten Klungkung, Jumat ( 10/10/25 ). Hadir dalam kegiatan ini Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gede Surya Putra, S.E, Kadis Pemdes Kabipaten Klungkung, Camat Dawan, Kapolsek Dawan, Ketua Forum Perbekel Kecamatan Dawan dan […]

  • Polsek Abiansemal Hadir Di Tengah Masyarakat, Atur Lalu Lintas Sore Hari

    Polsek Abiansemal Hadir Di Tengah Masyarakat, Atur Lalu Lintas Sore Hari

    • calendar_month Selasa, 5 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 31
    • 0Komentar

    ABIANSEMAL – Personel Polsek Abiansemal melaksanakan kegiatan pengaturan lalu lintas (gatur lalin) pada sore hari di sejumlah titik rawan kemacetan di wilayah Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, Selasa (5/8/2025). Kegiatan ini merupakan bentuk pelayanan Polri kepada masyarakat guna menciptakan kelancaran dan ketertiban arus lalu lintas saat jam pulang kerja dan aktivitas masyarakat lainnya. Pengaturan arus lalu […]

  • Tugu Pahlawan Semaraloka Jadi Saksi, Dandim Klungkung Ziarah Dan Tabur Bunga Beri Penghormatan Kepada Pahlawan

    Tugu Pahlawan Semaraloka Jadi Saksi, Dandim Klungkung Ziarah Dan Tabur Bunga Beri Penghormatan Kepada Pahlawan

    • calendar_month Senin, 10 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 4
    • 0Komentar

    Klungkung,- Diwarnai dengan peletakan karangan bunga dan tabur bunga, upacara ziarah nasional kembali digelar Pemkab Kabupaten Klungkung dalam rangka memperingati Hari Pahlawan Ke 80 Tahun 2025 di Tugu Pahlawan Semaraloka, Desa Gelgel, Kecamatan/Kabupaten Klungkung, Senin ( 10/11/25 ). Kegiatan yang dipimpin Wakil Bupati Klungkung Tjokorda Gde Surya Putra, S.E selaku Irup turut pula dihadiri oleh […]

expand_less