Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Perkuat Sinergitas Dukung Program Ketahanan Pangan melalui Panen Raya Jagung

Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka Perkuat Sinergitas Dukung Program Ketahanan Pangan melalui Panen Raya Jagung

  • account_circle arash news
  • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
  • visibility 10
  • comment 0 komentar

Flores Timur – Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka, Sertu Alexandre Soares, terus berperan aktif dalam mendukung program ketahanan pangan pemerintah melalui penguatan sinergitas antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan masyarakat. Hal tersebut terlihat dalam kegiatan Panen Raya Jagung Serentak Kuartal Tahap IV Tahun 2025 yang dilaksanakan oleh Gugus Tugas Polri, bertempat di P4S Emaus RT 09, Kelurahan Weri, Kecamatan Larantuka, Kabupaten Flores Timur, pada Kamis, 08 Januari 2026.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama Bhabinkamtibmas dan Plt. Lurah Weri tidak hanya menghadiri kegiatan panen raya, tetapi juga melaksanakan monitoring wilayah binaan guna memastikan seluruh rangkaian kegiatan berjalan aman, tertib, dan lancar. Kehadiran Babinsa menjadi wujud nyata dukungan TNI AD dalam menyukseskan program ketahanan pangan sekaligus mempererat koordinasi lintas sektor di wilayah binaan.

Kegiatan Panen Raya Jagung Serentak ini turut dihadiri oleh sejumlah pejabat dan unsur terkait, antara lain Bupati Flores Timur yang diwakili Asisten III, Dandim 1624/Flotim yang diwakili Pasi Ter Kodim 1624/Flotim, Kapolres Flores Timur yang diwakili Wakapolres, Kepala Kejaksaan Negeri Flores Timur yang diwakili staf, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Flores Timur yang diwakili Kepala Bidang Penyuluhan, serta pejabat Polres Flores Timur, Camat Larantuka, penyuluh pertanian Kecamatan Larantuka, dan kelompok masyarakat tani setempat.

Melalui momentum panen raya ini, Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka turut memberikan motivasi dan pendampingan kepada kelompok tani, guna mendorong peningkatan produktivitas pertanian sebagai salah satu pilar utama ketahanan pangan daerah.

Selama kegiatan berlangsung, situasi terpantau aman, tertib, dan lancar. Babinsa Koramil 1624-01/Larantuka menegaskan komitmennya untuk terus mendampingi masyarakat serta memperkuat sinergi lintas sektor, demi terwujudnya ketahanan pangan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan.
(Pendim 1624)

  • Penulis: arash news

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • Yonzipur 18/YKR Hadir di Garis Depan Penanganan Longsor Gianyar

    Yonzipur 18/YKR Hadir di Garis Depan Penanganan Longsor Gianyar

    • calendar_month Kamis, 11 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 33
    • 0Komentar

    Gianyar – Yonzipur 18/Yudha Karya Raksaka menunjukkan aksi cepat tanggap bencana dengan mengerahkan personel dan alat berat untuk membantu penanganan tanah longsor yang terjadi di wilayah Gianyar, Bali, Rabu (10/9/2025). Peristiwa longsor terjadi di dua titik berbeda, yakni di Jalan Raya Tukat Ubud dan Jalan Raya Lodtuduh Ubud, yang sempat menutup akses jalan utama dan […]

  • Babinsa Omesuri Turun ke Desa, Tinjau Kondisi dan Sampaikan Imbauan

    Babinsa Omesuri Turun ke Desa, Tinjau Kondisi dan Sampaikan Imbauan

    • calendar_month Selasa, 15 Jul 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 55
    • 0Komentar

    Buyasuri, Lembata – Babinsa Koramil 1624-04/Omesuri, Serda Julkiflin, melaksanakan kegiatan monitoring wilayah sekaligus menjalin silaturahmi dengan masyarakat di Desa Leuburi, Kecamatan Buyasuri, Kabupaten Lembata, pada Selasa, 15 Juli 2025 pukul 10.30 WITA. Dalam kesempatan tersebut, Babinsa menyambangi warga secara langsung untuk mengetahui situasi dan kondisi di lingkungan setempat. Ia juga mengimbau masyarakat agar senantiasa waspada, […]

  • Dari Lapangan ke Upacara: Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Bina Paskibraka Cibal Barat Menuju Hari Kemerdekaan

    Dari Lapangan ke Upacara: Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng Bina Paskibraka Cibal Barat Menuju Hari Kemerdekaan

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 35
    • 0Komentar

    Cibal Barat, 13 Agustus 2025 – Lapangan Kecamatan Cibal Barat pagi ini dipenuhi semangat muda yang membara. Dua prajurit Babinsa Koramil 1612-01/Ruteng, Pratu Gregorius Antonius Dole dan Pratu Dominikus Ndeok, terlihat sigap melatih para calon Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) Kecamatan Cibal Barat. Latihan kali ini fokus pada tiga hal utama: gerakan maju membentuk formasi, […]

  • Sinergi TNI Desa Wujudkan Transparansi Pengelolaan Dana Desa

    Sinergi TNI Desa Wujudkan Transparansi Pengelolaan Dana Desa

    • calendar_month Sabtu, 15 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    NTT-KUPANG, – Babinsa Taloetan Koramil 1604-06/Batakte, Serka Jhenry Tualaka menghadiri Rapat Pertanggungjawaban Realisasi APBDes Tahap I Tahun Anggaran 2025 yang berlangsung di Aula Kantor Desa Taloetan, Kecamatan Nekamese, Kabupaten Kupang. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan tersebut merupakan bentuk dukungan TNI terhadap tata kelola pemerintahan desa yang transparan dan akuntabel. Jumat (14/11/2025).   Kegiatan rapat dihadiri Kepala […]

  • Satgas Yonif 741/GN Akhiri Penugasan Dengan Melaksanakan Pemusnahan Barang Bukti Hasil Penggagalan penyelundupan

    Satgas Yonif 741/GN Akhiri Penugasan Dengan Melaksanakan Pemusnahan Barang Bukti Hasil Penggagalan penyelundupan

    • calendar_month Rabu, 17 Sep 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 27
    • 0Komentar

    Belu – Satgas Yonif 741/GN Laksanakan Pemusnahan barang bukti hasil penindakan periode September 2024 hingga September 2025 bertempat di Mako Satgas Pamtas RI-RDTL Sektor Timur, Kelurana Umanen, Kabupaten Belu. Rabu (17/09/2025). Hadir dalam pemusnahan tersebut yakni Dansatgas Yonif 741/GN, Kepala Bea Cukai Atambua, Kapolres Belu, Danyon 744/SYB, Kajari Belu, Ketua Pengadilan Atambua, Kadis Perizinan Atambua, […]

  • Sat Samapta Polres Klungkung Ciptakan Malam yang Aman dan Kondusif

    Sat Samapta Polres Klungkung Ciptakan Malam yang Aman dan Kondusif

    • calendar_month Jumat, 31 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Polres Klungkung – Guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat pada malam hari, Satuan Samapta Polres Klungkung kembali menggelar kegiatan Blue Light Patrol dengan menyusuri sejumlah titik strategis di wilayah hukum Polres Klungkung, (30/10). Patroli menyasar area-area rawan seperti Pasar Senggol, Terminal Galiran, Rutan Klungkung, objek wisata Kertha Gosa, hingga kawasan jembatan merah bekas galian C […]

expand_less