Breaking News
light_mode
Trending Tags
Beranda » Food » Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo

Kapendam IX/Udayana Klarifikasi Isu Viral Pengantaran Pelda Chrestian Namo

  • account_circle Rossa
  • calendar_month Kamis, 8 Jan 2026
  • visibility 6
  • comment 0 komentar

Denpasar — Menanggapi pemberitaan yang viral di media sosial terkait pengantaran Pelda Chrestian Namo ke Denpom IX/1 Kupang pada Rabu, 7 Januari 2026, Kepala Penerangan Kodam (Kapendam) IX/Udayana Kolonel Inf Widi Rahman, S.H., M.Si., memberikan klarifikasi resmi guna meluruskan informasi yang berkembang di tengah masyarakat.

Kolonel Inf Widi Rahman menjelaskan bahwa berdasarkan keterangan dari Komandan Polisi Militer Kodam (Danpomdam) IX/Udayana, informasi mengenai adanya penjemputan Pelda Chrestian Namo oleh anggota Denpom IX/1 Kupang di pelabuhan sebagaimana beredar di media sosial adalah tidak benar.

“Perlu kami tegaskan bahwa pengantaran Pelda Chrestian Namo tidak dilakukan oleh Denpom IX/1 Kupang. Pengantaran tersebut dilaksanakan oleh unsur Provos Kodim 1627/Rote Ndao serta anggota Korem 161/Wira Sakti, dan seluruh rangkaian kegiatan dilakukan sesuai prosedur serta ketentuan yang berlaku di lingkungan TNI Angkatan Darat,” tegas Kapendam.

Lebih lanjut Kapendam menjelaskan, Pelda Chrestian Namo diantar ke Denpom IX/1 Kupang untuk menjalani pemeriksaan terkait dugaan pelanggaran disiplin dan hukum militer, yakni dugaan memiliki wanita simpanan atau hidup bersama di luar ikatan pernikahan yang sah. Dugaan tersebut berpotensi melanggar Pasal 103 Kitab Undang-Undang Hukum Pidana Militer (KUHPM), tentang dengan sengaja tidak menaati perintah kedinasan.

Selain itu, dugaan perbuatan tersebut melanggar Surat Telegram Panglima TNI Nomor 398/VII/2009 yang menegaskan bahwa setiap prajurit dilarang melakukan hubungan suami istri di luar pernikahan yang sah, serta Keputusan Kepala Staf Angkatan Darat Nomor Kep/330/IV/2018 tentang Petunjuk Teknis Prosedur Penetapan Pemberhentian Dengan Tidak Hormat (PDTH) di lingkungan TNI AD.

“Kodam IX/Udayana berkomitmen untuk menegakkan hukum dan disiplin prajurit secara profesional, objektif, dan transparan. Setiap prajurit yang terbukti melakukan pelanggaran akan diproses sesuai ketentuan hukum yang berlaku tanpa pandang bulu,” pungkas Kolonel Inf Widi Rahman.

Kapendam menambahkan bahwa saat ini Pelda Chrestian Namo tengah menjalani proses pemeriksaan di Denpom IX/1 Kupang. Seluruh tahapan pemeriksaan dilaksanakan sesuai mekanisme hukum yang berlaku di lingkungan TNI Angkatan Darat dengan tetap menjunjung tinggi asas praduga tak bersalah.

“Untuk itu, kami mengimbau kepada masyarakat agar tidak mudah terprovokasi oleh informasi yang belum terverifikasi kebenarannya serta mempercayakan sepenuhnya proses penanganan perkara ini kepada institusi yang berwenang,” tutup Kolonel Inf Widi Rahman, S.H., M.Si.

  • Penulis: Rossa

Komentar (0)

Saat ini belum ada komentar

Silahkan tulis komentar Anda

Email Anda tidak akan dipublikasikan. Kolom yang bertanda bintang (*) wajib diisi

Rekomendasi Untuk Anda

  • TNI Hadir di Malam Labuan Bajo, Patroli Babinsa Jamin Kenyamanan Warga dan Wisatawan

    TNI Hadir di Malam Labuan Bajo, Patroli Babinsa Jamin Kenyamanan Warga dan Wisatawan

    • calendar_month Minggu, 5 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 24
    • 0Komentar

    Labuan Bajo, 5 Oktober 2025 — Ketika akhir pekan tiba, komitmen terhadap keamanan di Labuan Bajo justru semakin ditingkatkan. Empat personel Babinsa Koramil 1630-01/Komodo, di bawah pimpinan Sertu Jaharudin, melaksanakan patroli rutin di Kecamatan Komodo, memastikan denyut nadi kota wisata ini tetap aman dan kondusif bagi warga maupun wisatawan. Aksi yang berlangsung pada Minggu malam […]

  • Purnama Kanem, Personel Polsek Dentim Gelar Persembahyangan Bersama

    Purnama Kanem, Personel Polsek Dentim Gelar Persembahyangan Bersama

    • calendar_month Kamis, 4 Des 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 7
    • 0Komentar

    Dalam rangka menyambut Rahina Purnama Kanem, jajaran Polsek Denpasar Timur (Dentim) melaksanakan persembahyangan bersama pada Kamis (04/12/2025) pukul 08.00 Wita, bertempat di Pura Padmasana Polsek Dentim. Kegiatan doa bersama ini dipimpin oleh Kapolsek Dentim, Kompol I Ketut Tomiyasa, S.H.,M.H., sementara rangkaian persembahyangan dipandu oleh Kanit Sabhara Polsek Dentim Iptu I Nyoman Kuasa, S.sos. Kegiatan ini […]

  • Turnamen Voli Antar Umat Beragama Sumba Timur Sukses Ditutup

    Turnamen Voli Antar Umat Beragama Sumba Timur Sukses Ditutup

    • calendar_month Selasa, 12 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 32
    • 0Komentar

    NTT-Sumba Timur, Perwira Seksi Operasi Kodim 1601/Sumba Timur Lettu Inf. Rafael Tende mewakili Dandim 1601/Sumba Timur Kolonel Inf Dobby Noviyanto S.,S.E menghadiri penutupan Turnamen Bola Voli Antar Umat Beragama se-Kabupaten Sumba Timur tahun 2025 yang dilaksanakan di Lapangan Kesbangpol, Kelurahan Hambala, Kecamatan. Kota Waingapu, Kabupaten Sumba Timur, Senin (11/08/2025) Malam. Kegiatan ini menjadi ajang silaturahmi […]

  • Dekat dengan Masyarakat Pesisir, Satpolairud Polres Badung Gelar Minggu Kasih Bersama Nelayan Baruna 3

    Dekat dengan Masyarakat Pesisir, Satpolairud Polres Badung Gelar Minggu Kasih Bersama Nelayan Baruna 3

    • calendar_month Minggu, 2 Nov 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 8
    • 0Komentar

    Mangupura – Dalam rangka mempererat hubungan antara Polri dan masyarakat pesisir, Satpolairud Polres Badungmelaksanakan kegiatan Quick Wins Presisi – Program Minggu Kasih bersama para nelayan Baruna 3 di Pantai Mengening, Desa Cemagi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung, pada Minggu (2/11/2025). Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kasat Polairud Polres Badung AKP I Nyoman Sutanaya bersama personel Satpolairud […]

  • Unit Samapta Polsek Mengwi Gelar Patroli Sore di Kawasan Obyek Wisata Taman Ayun

    Unit Samapta Polsek Mengwi Gelar Patroli Sore di Kawasan Obyek Wisata Taman Ayun

    • calendar_month Kamis, 14 Agt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 28
    • 0Komentar

    Mengwi – Personel Unit Samapta Polsek Mengwi melaksanakan patroli di kawasan obyek wisata Taman Ayun, Desa Mengwi, Kecamatan Mengwi, Kabupaten Badung. Rabu Sore (13/8/2025). Patroli ini dilakukan untuk memastikan keamanan dan kenyamanan wisatawan, sekaligus memantau situasi kamtibmas di sekitar kawasan obyek wisata taman ayun Kapolsek Mengwi Kompol Anak Agung Gede Rai Darmayasa, S.H.,M.H., mengatakan, kegiatan […]

  • Ratusan Warga Ikuti Iring-Iringan Upacara Melasti ke Pantai Purnama

    Ratusan Warga Ikuti Iring-Iringan Upacara Melasti ke Pantai Purnama

    • calendar_month Minggu, 19 Okt 2025
    • account_circle arash news
    • visibility 9
    • 0Komentar

    Gianyar — Ubud, Minggu (19/10/2025) Demi kelancaran pelaksanaan kegiatan adat di wilayah binaannya, Babinsa Desa Mas Koramil 1616-02/Ubud Sertu Made Surita bersama Bhabinkamtibmas Desa Mas Aiptu Made Karuna dan Pecalang Desa Adat Banjar Bangkilasan Desa Mas Kecamatan Ubud melaksanakan kegiatan pengawalan serta pengaturan arus lalu lintas dalam rangka Upacara Melasti Ida Sesuhunan Ratu Sakti Pura […]

expand_less